39
Tabel 3.1 Operasionalisasi Variabel Penelitian
Variabel Definisi
Indikator Skala
Pengukuran
Gaya Kepemimpinan
X ₁
Perilaku atau cara yang dipilih dan
dipergunakan pemimpin dalam mempengaruhi
pikiran, perasaaan, sikap dan perilaku para
anggota organisasi atau bawahannya.
1. Komunikasi antara pimpinan dengan
bawahan 2. Memberikan
perintah kerja yang baik
3. Tingkat kesedian pimpinan untuk
memberikan bimbingan dan
pengarahan kepada bawahan
4. Pengambilan keputusan
Likert
Iklim Organisasi X
₂ Serangkaian keadaan
lingkungan yang dirasakan secara
langsung atau tidak langsung oleh karyawan
1. Lingkungan kerja 2. Hubungan atasan
dengan bawahan 3. Hubungan sesama
rekan kerja 4. Fasilitas fisik
5. Konflik 6. Dukungan kerja
7. Kekompakkan Likert
Semangat Kerja Y
Upaya melakukan pekerjaan secara lebih
giat sehingga dengan demikian pekerjaan
akan dapat diselesaikan dengan lebih baik.
1. Kualitas kerja 2. Kuantitas kerja
3. loyalitas 4. Disiplin
Likert
Sumber: Nawawi 2003, Gibson 2000, Nitisemito 2002, data diolah
3.5 Skala Pengukuran Variabel
Skala pengukuran yang digunakan adalah Skala Likert sebagai alat untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang
fenomena sosial Sugiyono, 2008:132. Peneliti memberikan 5 lima alternatif jawaban kepada responden dengan menggunakan skala 1 sampai dengan 5 untuk
Universitas Sumatera Utara
40
keperluan analisis kuantitatif penelitian, yang dapat dilihat pada Tabel 3.2 berikut
ini: Tabel 3.2
Instrumen Skala Likert No.
Alternatif Jawaban Skor
1. Sangat Setuju SS
5 2.
Setuju S 4
3. Kurang Setuju KS
3 4.
Tidak Setuju TS 2
5. Sangat Tidak Setuju STS
1
Sumber: Sugiyono 2008:133
3.6 Populasi dan Sampel
a. Populasi Populasi adalah himpunanunit orang, objek, atau kejadian yang menjadi
bahan perhatian penelitian Ariestonandri, 2006:93. Pada penelitian ini yang menjadi populasinya adalah pegawaikaryawan tetap PT. Bank
Syariah Mandiri Cabang Gajah Mada Medan yang berjumlah 45 orang. b. Sampel
Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2008 : 115. Sampel pada penelitian ini
adalah semua populasi yang ada yang penarikannya diambil secara sensus yakni 100 dari jumlah populasi. Alasan dilakukannya penarikan sampel
secara sensus adalah karena kecilnya jumlah populasi yang ada ditempat dimana diadakan pengujian.
Universitas Sumatera Utara
41
3.7 Jenis Data
a. Data Primer
Data primer yaitu data yang diperoleh dari responden secara langsung di lokasi penelitian melalui kuesioner dan wawancara mengenai variabel
yang diteliti.
b. Data Sekunder
Data sekunder adalah data yang berisikan informasi dan teori-teori yang digunakan untuk mendukung penelitian. Peneliti memperoleh data
sekunder dari literature, buku, majalah dan internet yang berhubungan dengan masalah yang diteliti.
3.8. Metode Pengumpulan Data
Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah : a. Kuesioner
Teknik ini dilakukan dengan cara memberikan daftar pertanyaan kepada responden untuk dijawab, kemudian dari
setiap pertanyaan ditentukan skornya untuk setiap jawaban dengan menggunakan skala.
b. Wawancara Wawancara adalah kegiatan untuk mengumpulkan data pada
objek penelitian dengan melakukan tanya jawab secara langsung pada objek responden.
Universitas Sumatera Utara
42
c. Studi Dokumentasi Studi dokumentasi dilakukan dengan meninjau dokumen-
dokumen serta catatan yang ada, misalnya sejarah perusahaan, struktur organisasi, dan jumlah karyawan. Studi dokumentasi
juga dapat dilakukan dengan meninjau jurnal, internet, data literatur, majalah dan sumber-sumber lain yang dapat
mendukung penelitian.
3.9 Uji Validitas dan Reliabilitas