Manajemen Pemasaran Strategi Pengembangan Produk Animasi Pt Ayena Mandiri Sinema (Kasus Tenant Di Balai Inkubator Teknologi)

Analisis Lingkungan Eksternal Perusahaan Analisis lingkungan eksternal bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengevaluasi kecenderungan-kecenderungan serta kejadian yang berada diluar kontrol perusahaan. Analisis difokuskan pada penetuan faktor-faktor kunci yang menjadi ancaman dan peluang bagi perusahaan, sehingga memudahkan pihak menejemen untuk menentukan strategi-strategi untuk meraih peluang dan menghindari ancaman. Analisis ini dengan cara mengkaji beberapa aspek berikut, yaitu kondisi sosial, ekonomi, politik dan hukum, selain itu yang terpenting adalah konsumen, mitra usaha serta ancaman pesaing. 1. Kondisi Sosial, Ekonomi, Politik dan Hukum Dalam upaya peningkatan daya saing daerah, pada tahun 2011 Pemerintah Kota Cimahi telah bekerjasama dengan beberapa pihak yaitu Kementerian Riset dan Teknologi, Kementerian Perindustrian dan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi BPPT untuk menggali potensi lokal yang ada di Cimahi. Pemerintah Kota PemKot Cimahi telah menyusun Strategi Inovasi Daerah SID. Dokumen SID yang telah disusun tersebut baru merupakan strategi pengembangan klaster industri animasi dan film di Kota Cimahi Karim dan Kristiana 2014. Klaster tersebut berada di Gedung Baros Information Technology Creative BITC yang memiliki fasilitas pengembangan industri kreatif dan telematika animasi, film dan ICT. Selain itu, untuk menggerakan pengembangan industri kreatif dan telematika tersebut, maka PemKot Cimahi mendirikan komunitas animasi pada tanggal 28 Oktober 2009 yaitu Cimahi Creative Association CCA yang berlokasi di gedung BITC. Komunitas ini berperan untuk community development, inkubator bisnis, melayani informasi dan komunikasi antar stake holder telematika serta tempat pelatihan telematika Harsya 2014.

2. Kondisi Pasar

Peluang usaha animasi di Indonesia masih tergolong cukup besar, khususnya di beberapa kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta dan Denpasar. Produk animasi yang diinginkan oleh pasar adalah berupa IP animasi dan jasa pembuatan animasi. Produk IP animasi berupa film, games, merchandise, komik dan lain-lain. Sedangkan produk jasa pembuatan animasi berupa pembuatan karakter tokoh, animasi, iklan sosial dan komersial serta produk animasi lainnya. Segmentasi pasar produk animasi dapat berupa Business to Business atau Business to Customer. Produk jasa pembuatan animasi mutunya sangat di tentukan oleh kebutuhan konsumen, sedangkan produk IP animasi ditentukan oleh ketertarikan konsumen. Salah satu yang utama dalam menentukan penjualan produk animasi adalah mitra yang berperan sebagai agency jaringan pemasaran produk animasi.

3. Mitra Usaha

Peningkatan kinerja usaha adalah salah satu hal penting yang harus dilakukan oleh startup atau UKM untuk dapat berdaya saing. Salah satu kunci untuk meningkatkan kinerja usaha adalah dengan melakukan kemitraan usaha