Ruang Lingkup Bidang Usaha Organisasi dan Manajemen

2.2. Ruang Lingkup Bidang Usaha

PT. Wijaya Karya Beton adalah perusahaan anak dari PT. Wijaya Karya yang bergerak di bidang produk beton pracetak yang terbesar di Indonesia. PT. Wijaya Karya Beton PPB Sumut didalam menjalankan roda perusahaannya memproduksi jenis beton sebagai berikut: 1. PC Piles TI, yaitu produk beton yang berbentuk tiang pancang bulat yang di gunakan untuk pondasi bangunan dan gedung bertingkat. 2. PC Piles TL, yaitu produk beton yang berbentuk tiang listrik yang di gunakan untuk menyangga kabelkawat yang di aliri listrik dari pembangkit ke konsumen. 3. Railway Concrete Products RY, yaitu produk beton jalan rel yang merupakan alas besi rel kereta api sehingga besi rel tidak langsung menyentuh tanah. 4. Bridge Concrete Products BR, yaitu produk beton untuk pondasi jembatan. 5. Retaining Wall Concrete Products RT, yaitu produk beton untuk dinding penahan tanah.

2.3. Organisasi dan Manajemen

Organisasi merupakan sekelompok orang yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama, sedangkan manajemen adalah seni dan ilmu perencanaan, pengorganisasian, penyusunan, pengarahan dan pengawasan sumber daya yang ada dalam organisasi untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Universitas Sumatera Utara Oleh karena itu keberhasilan dari suatu perusahaan banyak ditentukan oleh kemampuan manajemen sumber daya manusia yang baik. Perusahaan yang terdiri dari berbagai aktivitas yang berbeda-beda harus dikoordinasikan sedemikian rupa sehingga dapat mencapai target dan sasaran perusahaan. Dengan adanya organisasi maka setiap tugas dan kegiatan dapat didistribusikan dan dilakukan oleh setiap anggota kelompok secara efisien dan efektif sehingga tujuan yang telah ditetapkan dapat tercapai. Struktur organisasi yang baik harus fleksibel terhadap perubahan dan perkembangan di lingkungannya. Beberapa keuntungan yang dicapai dari penggunaan bagan organisasi adalah sebagai berikut : 1. Bagan organisasi dapat menunjukkan gambaran kegitan dari perusahaan serta hubungan dari setiap kegiatan yang ada di perusahaan. 2. Bagan organisasi dapat dipergunakan untuk merumuskan rencana kerja ideal sebagai pedoman untuk dapat mengetahui siapa bawahan dan siapa atasan. Struktur organisasi pada perancangan unit pembuatan beton pracetak PT WIKA Beton PPB Sumut menggunakan struktur oganisasi secara matriks. Pada struktur organisasi ini semua seksi menuju ke unit produksi dimana masing- masing seksi dapat menangani seksi lain. Untuk lebih jelasnya struktur organisasi PT Wijaya Karya Beton PPB Sumut dapat dilihat pada Gambar 2.1. berikut ini. Universitas Sumatera Utara SEKSI TEKNIK MUTU SEKSI PRODUKSI MANAJER PABRIK SEKSI PERENCANAAN EVALUASI PRODUKSI SEKSI KEUANGAN PERSONALIA SEKSI PERALATAN Gambar 2.1. Struktur Organisasi PT. Wijaya Karya Beton PPB Sumut

2.4. Pembagian Tugas dan Tanggung Jawab