Sejarah Singkat Perusahaan GAMBAR UMUM PERUSAHAAN

BAB III GAMBAR UMUM PERUSAHAAN

A. Sejarah Singkat Perusahaan

PT. Pabrik Es Pematangsiantar ini merupakan pabrik yang memproduksi minuman ringan bermerek “Cap Badak” yang berlokasi di Jalan Pematang No.3, kecamatan Siantar Selatan, kota Pematangsiantar, Sumatera Utara. PT. Pabrik Es ini pada awalnya didirikan di luar negeri dengan nama perusahaan “Badak Holding Company Switcherland” oleh seorang pemilik yang berkebangsaan Swiss dan pada tahun 1916 perusahaan ini didirikan di Indonesia tepatnya berlokasi di Pematangsiantar dengan nama perusahaan “NV. Siantar Lijs Factory”. Pada mulanya perusahaan ini bergerak di bidang perhotelan, pabrik es, pabrik minuman ringan cap Badak, supplai listrik untuk masyarakat dan hal ini disambut baik oleh masyarakat karena pada saat itu masyarakat masih kesulitan untuk mendapatkan produk-produk yang dihasilkan perusahaan ini. Perusahaan ini berkembang dengan cepat, hal ini terlihat dengan dibukanya cabang baru di Padang Sidempuan pada tahun 1933 yaitu pembangkit tenaga listrik dan pabrik es yang memproduksi es untuk dikonsumsi masyarakat. Perusahaan ini dikelola oleh pendirinya yang berkebangsaan Swiss sampai tahun 1959 sebab setelah Dekrit Presiden keluar pada tahun 1959 yang menyatakan bahwa perusahaan asing tidak boleh melanjutkan usahanya di Indonesia, maka kepemilikan perusahaan dialihkan kepada negara atau pengusaha pribumi. NV. Siantar Lijs Factory berubah nama menjadi “Pabrik Es Pematangsiantar” dan perusahaan ini hanya bergerak dalam memproduksi minuman ringan yang Universitas Sumatera Utara bermerek “Cap Badak” setelah pengalihan kepemilikan tersebut. Pabrik Es Pematangsiantar ini dalam melanjutkan aktivitas perusahaan agar berjalan dengan baik maka perusahaan ini diwakilkan kepada staff senior walaupun haknya secara hukum masih tetap dipegang oleh pemilik yang berkebangsaan Swiss. Hal ini berlangsung sampai akhirnya pada tahun 1967, perusahaan ini dipindahtangankan take over kepada pengusaha pribumi setelah pemilik perusahaan berkebangsaan Swiss menjual sahamnya kepada pengusaha pribumi. Perusahaan mengalami perkembangan yang cukup baik tahun demi tahun sehingga pada tahun 1982 perusahaan ini juga menjalin kerjasama dengan perusahaan Pepsi Cola Internasional dan kerjasama ini berjalan sesuai dengan yang diharapkan sehingga pada tahun 1983 sebuah cabang perusahaan yang digunakan sebagai kantor perwakilan untuk pendistribusian Pepsi Cola didirikan di Tanjung Morawa. Pemasaran produk dari perusahaan ini bekerjasama dengan PT. Jasa Harapan Barat. PT. Jasa Harapan Barat ini mempunyai gudang barang warehouse di beberapa kota di Sumatera Utara antara lain: Medan, Pematangsiantar, Berastagi, Tarutung, Tanjung Balai, dan Padang Sidempuan, dan daerah pemasarannya adalah: Medan, Pematangsiantar, Berastagi, Tarutung, Tanjung balai, Padang Sidempuan, Aceh, dan Binjai.

B. Struktur Organisasi