Pengertian Pembelajaran Al-Qur’an Hadits

c. Ruang Lingkup Pembelajaran Al- Qur’an Hadits

Ruang lingkup mata pelajaran al- Qur’an Hadits di Madrasah Tsanawiyah meliputi: 1 Membaca menulis yang merupakan unsur penerapan ilmu tajwid 2 Menterjemahkan makna tafsiran yang merupakan pemahaman, interpretasi ayat dan Hadis dalam memperkaya khazanah intelektual 3 Menerapkan isi kandungan ayathadis yang merupakan unsur pengamalan nyata dalam kehidupan sehari-hari. 44

d. Materi Pembelajaran

Materi pembelajaran atau materi ajar adalah pengetahuan, sikap, dan keterampilan yang harus dipelajari siswa dalam rangka mencapai standar kompetensi yang telah ditentukan. 45 Adapun materi pelajaran al- Qur’an Hadits di Madarasah Tsanawiyah kelas VIII semester 1 meliputi: 1 Hukum bacaan mad layyin dan mad arid lissukun. 2 Hukum bacaan mad iwadl, mad badal, dan mad tamkin dalam al- Qu r’an. 3 Terjemahan QS Al Quraisy dan Al Insyiroh. 4 Isi kandungan QS Al Quraisy dan Al Insyiroh. 5 Terjemahan QS Al Kautsar dan Al Ma’un. 6 Isi kandu-ngan QS Al Kautsar dan Al Ma’un tentang kepedulian sosial. 7 Hadits tentang tolong menolong. 8 Hadits tentang mencintai anak yatim. Dalam penelitian ini peneliti membatasi bidang studi Al- Qur’an Hadits pada materi tajwid yaitu hukum bacaan mad layyin, mad arid 44 Menteri Agama RI, Kurikulum Madrasah 2013 Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab, Jakarta: Menteri Agama Republik Indonesia, 2013 h. 45 45 Lukmanul Hakim, Perencanaan Pembelajaran, Bandung: CV Wacana Prima, 2009, h. 115 lissukun, bacaan mad iwadl, mad badal, dan mad tamkin dalam al- Qur’an.

e. Kegiatan Pembelajaran

Proses belajar mengajar merupakan interaksi yang dilakukan antara guru dan peserta didik dalam suatu pengajaran untuk mewujudkan suatu tujuan yang ditetapkan. 46 Proses pembelajaran itu sendiri merupakan aktivitas mengingat, menyimpan, dan memproduksi informasi, gagasan-gagasan yang memperkaya kemampuan peserta didik. 47 Kegiatan pembelajaran dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang melibatkan proses mental maupun fisik melalui interaksi antar peserta dengan peserta didik lainnya, peserta didik dengan guru, serta lingkungan dan sumber belajar.

f. Media Pembelajaran

Media pembelajaran adalah alat atau bentuk stimulus yang berfungsi untuk menyampaikan pesan pembelajaran. 48 Penggunaan media mempunyai tujuan untuk memberikan motivasi serta mengaktifkan peserta didik dalam memberikan tanggapan terhadap proses belajar. Dalam penelitian ini media yang digunakan yaitu multimedia macromedia flash.

g. Metode Pembelajaran

Metode adalah suatu cara yang dipergunakan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Artinya Metode pembelajaran merupakan suatu langkah pembelajaran yang dipilih yang dapat membantu pelajar mencapai tujuan pembelajaran. 46 Abdul Majid Khon, Praktikum Qira’at, Jakarta: AMZAH, 2008, h. 60 47 Utomo Dananjaya, Media Pembelajaran Aktif, Bandung: Nuansa, 2010, cet. 1, h. 28 48 Rusman, Belajar dan Pembelajaran Berbasis Komputer, Bandung: Alfabeta, 2013h. 140

h. Sumber Belajar

Sumber belajar diartikan sebagai segala tempat atau lingkungan sekitar, benda, dan orang yang mengandung informasi yang dapat digunakan sebagai wahana bagi peserta didik untuk melakukan proses perubahan tingkah laku. 49 Dengan kata lain, sumber belajar adalah segala sesuatu yang diperlukan dalam proses pembelajaran.

i. Evaluasi Pembelajaran

Evaluasi merupakan salah satu komponen sistem pembelajaran. Sasaran-sasaran dalam evaluasi pembelajaran adalah aspek-aspek yang terkandung dalam kegiatan pembelajaran. Sasaran evaluasi pembelajaran meliputi tujuan pengajaran, unsur dinamis pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, serta kurikulum. 50 Dalam penelitian ini yang menjadi sasaran evaluasi pembelajaran yaitu pelaksanaan pembelajaran. Dalam hal ini pelaksanaan pembelajaran diartikan sebagai interaksi antara sumber belajar dengan siswa. Sasaran evaluasi pembelajaran secara lebih rinci diantaranya adalah: a. Kemampua guru menggunakan bahan dan alat dalam pembelajaran. b. Kemampuan guru menggunakan teknik pembelajaran. c. Kesesuaian teknik pembelajaran dengan pesan dan tujuan pengajaran. d. Interaksi siswa dengan siswa lain. e. Interaksi guru dengan siswa. 51

3. Faktor yang Mempengaruhi Pembelajaran Al-Qur’an Hadits

Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi pembelajaran Al- Qur’an Hadits adalah: 52 49 Abdul Majid Khon, Perencanaan Pembelajaran, Bnadung: PT Remaja Rosdakarya, 2007, cet. 1, h. 170 50 Dimyati, Belajar dan Pembelajaran, Jakarta: PT Rineka Cipta, 2006, cet 3, h. 225 51 Dimyati, Belajar dan Pembelajaran, Jakarta: PT Rineka Cipta, 2006, cet 3, h. 225