16
Pendekatan ilmiah; dan Variasi dalam penyajian.
4. Kelengkapan penyajian.
Bagian pendahulu; Bagian isi ; dan
Bagian Penyudah.
2.4.1 Variasi Penyajian
Buku teks menduduki tempat yang cukup penting dalam pembelajaran. Buku teks yang berkualitas, sangat membantu kelancaran proses belajar mengajar. Untuk
itu, buku teks juga perlu dikembangkan dengan harapan akan semakin meningkatkan mutu pembelajaran. Menurut Muslich 2010: 129, materi yang terdapat didalam buku
seharunya disajikan dengan berbagai metode agar tidak membosankan, misalnya deduktif umum ke khusus, induktif khusus ke umum. Demikian pula, digunakan
berbagai jenis ilustrasi gambar, foto, grafik, table, dan peta sebagai pendukung materi yang disajikan dalam buku. Sesuai dengan deskripsi dalam BSNP 2006:
4, bahwa materi pada buku harus disajikan dengan berbagai metode dan kreativitas agar tidak membosankan.
Dalam buku teks ilustrasi, gambar, diagram, foto, grafik, tabel, peta dan nomor adalah tandasimbollambang yang mengandung makna dalam berkomunikasi.
Menurut Sitepu 2015:151, ilustrasi dalam buku teks juga memiliki peranan menimbulkan minat dan motivasi siswa yang membaca, menarik dan mengarahkan
perhatian siswa, ilustrasi membantu siswa dalam memahami konsep yang sulit dijelaskan dengan kata-kata, dengan adanya ilustrasi siswa yang lamban dalam
membaca dapat terbantu dan membantu mengingat lebih lama. Hasil penelitan
17
menujukan teks yang disertai dengan ilustrasi akan lebih lama diingat dibandingkan teks tanpa ilustrasi. Akan tetapi, ilustrasi yang tidak ada teks penjelasannya juga tidak
membantu daya ingat.
2.4.2 Materi
Fisika adalah suatu ilmu yang lebih benyak memerlukan pemahaman dari pada penghafalan. Kesuksesan seseorang dalam belajar fisika tergantung pada
kemampuannya dalam memahami konsep-konsep, pengertian, hukum-hukum dan teori-teori. Pemahaman seseorang dapat ditunjukan oleh kemampuannya dalam
menerapkan materi yang diajarkan. Materi fisika juga melibatkan materi dengan ilmu yang lain maupun dengan fenomena sehari-hari. Materi memuat konsep, definisi,
gambar, tabel, rumus, cerita, grafik, atau ilustrasi . Dengan menggunakan gambar, tabel, rumus, cerita, grafik, atau ilustrasi dapat lebih membantu siswa dalam
memahami konsep yang disajikan. Melalui gambar, suatu materi lebih mudah dipahami dibandingkan tampilan rumus-rumus atau uraian yang sangat panjang.
Melalui gambar pula peserta didik atau pembaca lebih mudah mengingat. Menurut Sitepu 2015: 151, ilustrasi pada buku berfungsi untuk menjelaskan konsep sehingga
lebih konkret, jelas dan mudah dipahami. Menurut Bill Costello Nancy J. Kolodziej 2006 , Picture books, which employ visual images to convey ideas, are ideal
instructional aids for today’s youth. Confirming this idea, Hibbing Rankin-Erickson 2003 found that illustrations in picture books helped students comprehend the text.
BSNP menyatakan bahwa ilustrasi isi buku mampu memperjelas materi dengan tampilan yang menarik sesuai objek aslinya, misalnaya kreatif dan dinamis, memiliki
tata warna dan kombinasi yang harmonis, sesuai karakter materi dan sasaran pembaca serta memiliki kontras yang baik.
18
2.4.2.1 Materi Gerak Pada Benda 2.4.2.1.1 Gaya
Giancoli 2001:90 berdasarkan intuisi, kita menggambarkan gaya sebagai semacam dorongan atau tarikan terhadap sebuah benda. Ketika Anda mendorong
kereta belanja atau mobil yang mogok, Anda memberikan gaya pada kereta atau mobil itu. Ketika sebuah lift mengangkat lift, atau martil memukul paku, atau
angin meniup daun-daun pada sebuah pohon berarti sebuah gaya sedang diberikan. Defenisi lain tentang gaya diungkapkan oleh Tipler 2001:91, gaya adalah sebuah
pengaruh pada sebuah benda yang menyebabkan benda mengubah kecepatannya, artinya dipercepat. Arah gaya adalah arah percepatan yang disebabkannya jika
gaya itu adalah satu-satunya gaya yang bekerja pada benda tersebut. Gaya tidak selalu menyebabkan gerak. Sebagai contoh, Anda bisa mendorong sebuah meja sekuat
tenaga tetapi meja tersebut tetap tidak bergerak. Sebuah gaya memiliki arah dan besar, sehingga merupakan vektor yang mengikuti aturan-aturan operasi pada vektor.
Terdapat beberapa macam gaya, diantaranya adalah gaya interaksi dan gaya kontak. Gaya interaksi adalah gaya gaya yang ditimbulkanoleh suatu benda pada
benda lain walaupun letaknya berjauha, misalnya gaya gravitasi, gaya listrik dan gaya magnet. Sedangkan gaya kontak adalah gaya yang terjadi hanya pada benda-
benda yang bersentuhan, misalnya gaya normal, gaya gesek dan gaya tegangan tali.
Galileo menyebutkan bahwa benda-benda yang dijatuhkan di dekat permukaan bumi akan jatuh dengan percepatan yang sama g, jika hambatan
udara diabaikan. Gaya yang menyebabkan percepatan ini disebut gaya gravitasi Giancoli 2001:101. Gaya gravitasi pada sebuah benda
�
�
, biasa disebut berat
19
dan dituliskan dengan : �
�
= .
Arah gaya ini ke bawah menuju pusat bumi. Dalam satuan SI, g = 9,80 sehingga berat benda yang massanya 1,00 kg di Bumi adalah 1,00 kg x 9,80
yaitu 9,80 N. Gaya gravitasi bekerja pada sebuah benda ketika benda tersebut jatuh. Ketika benda berada dalam keadaan diam di Bumi, gaya gravitasi
padanya tidak hilang. Terdapat sebuah gaya lain yang bekerja pada benda itu yang mengimbangi gaya gravitasi sehingga benda berada dalam keadaan diam. Untuk
sebuah benda yang diam di atas meja, meja memberikan gaya keatas. Gaya yang diberikan oleh meja ini sering disebut dengan gaya kontak yang terjadi ketika dua
buah benda bersentuhan. Ketika gaya kontak tegak lurus terhadap permukaan kontak, gaya itu biasa disebut gaya normal “normal” berarti tegak lurus. Dan pada
diagram diberi label �
�
Giancoli 2001:102 yang disajikan pada Gambar 2.1.
Gambar 2.1 Gaya pada Benda 2.4.2.1.2 Hukum-Hukum Newton Tentang Gerak
Analisis Newton Newton tentang gerak dirangkum dalam “tiga hukum gerak”nya yang terkenal. Dalam karya besarnya, Principia diterbitkan tahun
1687, Newton menyatakan terima kasihnya kepada Galileo. Pada kenyataannya
hukum gerak Newton pertama sangat dekat dengan kesimpulan Galileo. Hukum
20
tersebut menyatakan bahwa sebuah benda tetap berada dalam keadaan diam atau bergerak dengan laju tetap sepanjang garis lurus, kecuali jika diberi gaya total
yang tidak nol. Kecenderungan sebuah benda untuk mempertahankan keadaan diam atau gerak tetapnya pada garis lurus disebut inersia. Dengan demikian,
hukum Newton pertama sering disebut hukum inersia Giancoli 2001:93. Kecenderungan ini digambarkan dengan mengatakan bahwa benda mempunyai
kelembaman. Sehingga Hukum pertama Newton seringkali dinamakan hukum kelembaman Tipler 2001:88
Hukum pertama Newton tidak membuat perbedaan antara benda diam dengan benda yang sedang bergerak dengan kecepatan konstan. Pertanyaan
tentang apakah sebuah benda sedang diam atau bergerak dengan kecepatan konstan tergantung pada kerangka acuan dimana bendaitu sedang diamati. Sebuah
kerangka acuan dimana hukum pertama Newton berlaku dinamakan kerangka acuan inersial Tipler 2001:89-90
Pada hukum keduanya, Newton menyata kan bahwa “Percepatan sebuah
benda berbanding lurus dengan gaya total yang bekerja padanya dan berbanding terbalik dengan massanya. Arah percepatan sama dengan arah gaya total yang
bekerja padanya”. Bentuk persamaannya dapat dituliskan =
Σ�
Hukum Newton kedua menghubungkan antara deskripsi gerak dengan penyebabnya, gaya. Hukum ini merupakan hubungan yang paling dasar pada fisika.
Dari hukum kedua Newton dapat dibuat defenisi yang lebih tepat mengenai gaya, sebagai sebuah aksi yang bisa mempercepat sebuah benda Giancoli 2001:95.
21
Hukum kedua Newton juga menggambarkan dan menetapkan hubungan antara besaran dinamika gaya dan massa dan besaran kinematika percepatan, kecepatan
dan perpindahan. Hal ini sangat bermanfaat karena memungkinkan dapat menggambarkan aneka gejala fisika yang luas dengan menggunakan hanya sedikit
hukum gaya yang relatif mudah. Adapun pada hukum ketiganya, Newton menjelaskan bahwa ketika suatu
benda memberikan gaya pada benda kedua, benda kedua tersebut memberikan gaya yang sama besar tetapi berlawanan arah terhadap benda yang pertama.
Hukum ini kadang-kadang dinyatakan juga sebagai untuk setiap aksi ada reaksi yang sama dan berlawanan arah. Pernyataan ini memamng benar, tetapi untuk
menghindari kesalahpahaman sangat penting unt uk mengingat bahwa gaya “aksi” dan
gaya “reaksi” bekerja pada benda yang berbeda Giancoli 2001:97. Hukum ketiga Newton kadang-kadang disebut pula sebagai hukum interaksi. Hukum ini
menggambarkan sifat penting dari gaya, yaitu bahwa gaya-gaya selalu terjadi berpasangan Tipler 2001:97.
2.4.2.2 Pesawat sederhana Pesawat sederhana adalah suatu alat yang digunakan untuk mempermudah
melakukan usaha. Pesawat sederhana adalah peralatan yang dapat mempermudah kita dalam melakukan usaha. Pesawat sederhana dapat mempermudah melakukan usaha
dengan meningkatkan besar gaya yang bekerja pada objek, jarak untuk gaya dapat bekerja dan mengubah arah gaya yang bekerja. Pesawat sederhana terdiri dari:
a. Tuas atau pengungkit
b. Katrol
c. Roda Berporos
22
d. Bidang miring
A. Pengungkit
Pengungkit atau disebut juga tuas merupakan pesawat sederhana yang paling sederhana. Pengungkit ini terdiri dari sebuah batang kaku misalnya logam,
kayu, atau batang bambu yang berrotasi di sekitar titik tetap yang dinamakan titik tumpu. Selain titik tumpu yang menjadi tumpuan bagi pengungkit, ada dua
titik lain pada pengungkit, yaitu titik bebandan titik kuasa. Titik beban merupakan titik dimana kita meletakkan atau menempatkan beban yang hendak diangkat
atau dipindahkan, sedangkan titik kuasa merupakan titik dimana gaya kuasa diberikan untuk mengangkan atau memindahkan beban. Pengungkit dapat
memudahkan usaha dengan cara menggandakan gaya kuasa dan mengubah arah gaya. Contoh: gunting, linggis, jungkatjungkit, pembuka botol, pemecah biji kenari, sekop
koper, pinset, dan sebagainya.Untuk lebih jelasnya, perhatikan Gambar 2.2
Gambar 2.2 PengukitTuas F x L = F x L KM =
F
b
F
k
=
L
k
L
b
Keterangan : KM= keuntungan mekanik
F =
23
F = L =
L =
Gambar 2.3 Jenis-Jenis Pengukit B.
Katrol Katrol merupakan pesawat sederhana yang terdiri dari sebuah roda atau
piringan beralur dan tali atau kabel yang mengelilingi alur roda atau piringan tersebut. Keuntungan mekanik katrol tetap sama dengan 1. Jadi, katrol tetap tunggal tidak
menggandakan gaya kuasa atau dengan kata lain gaya kuasa sama dengan gaya beban. kedudukan katrol bebas berubah dan tidak dipasang di tempat tertentu. Biasanya katrol
bebas diletakkan di atas tali beban. Katrol bebas berfungsi untuk melipatkan gaya, sehingga gaya pada kuasa yang diberikan untuk mengangkat benda menjadi setengah
dari gaya beban. Katrol jenis ini biasanya ditemukan di pelabuhan yang digunakan untuk mengangkat peti kemas. Keuntungan mekanik dari katrol bebas lebih besar dari
1. Pada kenyataannya nilai keuntungan mekanik dari katrol bebas tunggal adalah 2. Hal ini berarti bahwa gaya kuasa 1 N akan mengangkat beban 2 N.
24
Penerapan katrol dalam kehidupan sehari-hari biasa divariasi sehingga membentuk katrol bebas maupun katrol majemuk. Variasi tersebut dimaksudkan
untuk mempermudah pekerjaan yang dilakukan oleh manusia. Agar lebih memahami variasi katrol secara lebih lanjut dapat diperhatikan pada Gambar 2.4.
Gambar 2.4 Macam-macam Jenis Katrol C.
Roda Berporos Roda berporos merupakan pesawat sederhana yang terdiri atas sebuah poros
yang melekat pada pusat roda yang lebih besar sehingga roda dan poros dapat berputar bersama-sama. Roda berporos memiliki fungsi untuk mempercepat gaya. Selain gear
sepeda, contoh penerapan pesawat sederhana jenis roda berporos adalah kursi roda, mobil, dan sepatu roda.
D. Bidang Miring
Bidang miring merupakan salah satu jenis pesawat sederhana yang terdiri dari bidang datar yang salah satu ujungnya lebih tinggi daripada ujung lainnya.
Bidang miring diposisikan miring agar dapat memperkecil gaya yangdibutuhkan untuk memindahkan benda ke tempat yang lebih tinggi dibandingkan mengangkatnya
secara vertikal.
2.5 Ilustrasi