Ciri-ciri belajar dan pembelajaran

23 didapatkan dengan kemampuan baru yang berlaku dalam waktu yang relatif lama dan karena adanya usaha. Pembelajaran mengandung arti setiap kegiatan yang dirancang untuk membantu seseorang mempelajari suatu kemampuan dan nilai yang baru.

2. Ciri-ciri belajar dan pembelajaran

Belajar merupakan tindakan dan perilaku siswa yang kompleks. Sebagai tindakan, maka belajar hanya dialami oleh siswa sendiri. Siswa adalah penentu terjadinya atau tidak terjadinya proses belajar. Proses belajar terjadi berkat siswa memperoleh sesuatu yang ada di lingkungan sekitar. Lingkungan yang dipelajari oleh siswa berupa keadaan alam, benda-benda, hewan, tumbuh-tumbuhan, manusia atau hal-hal yang dijadikan bahan belajar. Tindakan belajar tentang sesuatu hal tersebut tampak sebagai perilaku belajar yang tampak dari luar Dimyati dan Mudjiono, 2002: 7. Pada saat ini kebanyakan strategi yang digunakan oleh guru dalam kelas- kelas tradisional pada umumnya meliputi: penggunaan ceramah, tanya jawab, penjelasan, pemberian ilustrasi, pendemonstrasian, atau mengarahkan siswa secara langsung ke sumber informasi selama pembelajaran berlangsung, atau menggunakan buku teks untuk pemberian tugas-tugas rumah. Model pembelajaran seperti itu terbukti gagal mencapai tujuan pembelajaran secara maksimal, sehingga pada saat ini banyak sekali beberapa konsep pembelajaran yang diperkenalkan untuk mendongkrak keterpurukan mutu pembelajaran. Beberapa konsep pembelajaran tersebut antara lain: Active Learning, Contekstual Teaching Learning dan lain sebagainya, yang pada intinya menawarkan strategi 24 pembelajaran yang mengutamakan aktivitas siswa dari pada aktivitas guru. Oleh karena itu, agar diperoleh model pembelajaran yang efektif untuk mengimplementasikan kurikulum berbasis kompetensi perlu memperhatikan pula kerucut pengalaman belajar yang dikemukakan Peter Sheal sebagaimana digambarkan dalam krucut pengalaman di bawah ini: Gambar 1 Kerucut Pengalaman Belajar menurut Edgar Dale Sumber: Melvin, 2006: 23 Berdasarkan gambar diatas dapat dikatakan bahwa jika guru mengajar dengan ceramah, siswa akan mengingat hanya 20 karena siswa atau hanya mendengarkan. Sebaliknya jika guru meminta siswa melakukan sesuatu dan melaporkannya maka mereka akan mengingat sebanyak 90. Hal ini ada kaitannya dengan pendapat Confucius bahwa apa yang saya dengar, saya lupa; apa yang saya lihat, saya ingat; dan apa yang saya lakukan, saya paham Melvin,2006: 23. Berdasarkan pendapat di atas mengenai ciri-ciri belajar dan pembelajaran merupakan perilaku komplek setiap siswa dalam pembelajaran yang tampak dari luar. Dimana pengalaman belajar menjadi penentu sesorang siswa dapat memahami proses dalam belajar. Pengalaman belajar dilihat dari bagaimana siswa 25 membaca, mendengar, mencatat, kombinasi melihat dan mendengar, melihat dan melakukan dan mengatakan hasil kesimpulan.

3. Evaluasi belajar dan pembelajaran