48
H. Kriteria Keberhasilan
Keberhasilan suatu  tindakan  didasarkan  pada  sebuah  standar  yang harus  terpenuhi.  Keberhasilan  penelitian  tindakan  kelas  ditandai  dengan
perubahan-perubahan  ke arah  yang  lebih  baik  terkait  dengan  guru,  siswa, suasana  belajar, dan hasil  belajar siswa.  Keberhasilan  suatu  penelitian dapat
diketahui dengan membandingkan hasil sebelum diberi tindakan dengan hasil sesudah diberi tindakan.
Penelitian  tindakan  kelas  ini  dapat  dikatakan  berhasil  apabila nilai rata-rata  keterampilan  menulis  karangan  deskripsi  kelas  III  A  SD  Model
Kabupaten Sleman mencapai KKM yaitu 75. Penetapan indikator pencapaian ini  disesuaikan  dengan  kondisi  sekolah,  seperti kriteria  ketuntasan minimal
nilai  yang  dicapai  dan  ketuntasan  belajar  tergantung  pada  guru  kelas  yang secara empiris tahu keadaan siswa.
49
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian
Pada  bab ini  diuraikan  hasil  penelitian  tindakan  yang  telah dilaksanakan dan pembahasan hasil penelitian siklus I dan siklus II.
1. Deskripsi Kondisi Awal Siswa
Berdasarkan  hasil  tes  pra  tindakan  keterampilan  menulis  karangan deskripsi  siswa  kelas  III A  SD  Model  Kabupaten  Sleman, diperoleh  data
bahwa nilai  rerata keterampilan  menulis  karangan  deskripsi adalah  62,6. Siswa yang memperoleh nilai mencapai KKM sebanyak 3 orang atau 14,29.
Sedangkan  siswa  yang  belum  mencapai  KKM  sebanyak 18  orang  atau 90,47. Rata-rata nilai pra tindakan keterampilan menulis karangan deskripsi
masuk  ke  dalam  kategori  sedang.  Untuk  lebih  jelasnya  dapat  dilihat  pada tabel dibawah ini.
Tabel 4. Klasifikasi Nilai Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Sebelum Diberi Tindakan
Skor Kriteria
Jumlah Persentase
86 – 100
Sangat baik -
- 75
– 85 Baik
3 14,3
60 – 74
Sedang 11
52,4 45
– 59 Kurang
7 33,3
32 – 44
Sangat Kurang -
-
2. Deskripsi Penelitian Siklus I
Tindakan  siklus  I  dilaksanakan dalam 3 kali  pertemuan. Adapun tahap-tahap yang dilakukan dalam tindakan siklus I adalah sebagai berikut.