Sumber Data dan Data Penelitian Metode dan Teknik Pengumpulan Data

36 perannya dalam pembentukan wacana argumentasi serta kriteria tertentu yang dimiliki masing-masing elemen.

3.6 Triangulasi Data

Penulis berupaya untuk meningkatkan tingkat kepercayaan validitas hasil analisis data dengan melakukan pemeriksaan terhadap keabsahan temuan melalui triangulasi teori. Tiangulasi teori adalah kepercayaan terhadap teori yang digunakan dengan mengonfirmasi hasil analisis data dengan beberapa teori yang terkait dengan landasan teori. Sehubungan dari itu, peneliti mengajukan permohonan trianguasi kepada salah seorang dosen untuk menjadi triangulator. Triangulasi ini dilaksanakan dengan cara memeriksa data dan mendiskusikannya bersama triangulator, yaitu Dr. Y. Karmin, M.Pd. 37

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Deskripsi Data

Artikel opini dalam surat kabar merupakan wadah yang menampung aspirasi rakyat yang dikemas dalam sebuah wacana tulis. Di dalam sebuah opini, penulis mengungkapkan gagasan mereka dalam bentuk argumen. Argumen dipaparkan sedemikian rupa agar pembaca dapat sepaham dengan pemikiran penulis. Upaya yang dilakukan penulis untuk meyakinkan pembaca yaitu dengan menyajikan beberapa alasan berupa penalaran, bukti, fakta, dan data statistik untuk memperkuat argumentasinya. Wacana argumentasi yang dimuat dalam kolom opini di sebuah surat kabar diterbitkan pada kurun waktu tertentu. Di harian Tribun Jogja, kolom opini diterbitkan pada setian hari Selasa. Dalam wacana tersebut, penulis mengangkat topik yang tengah hangat pada kala itu. Topik yang disinggung penulis diantaranya politik, sosial, budaya, hukum, kebijakan, kesehatan, dan isu-isu lainnya. Penulis mengungkapkan argumentasinya didasari atas beberapa alasan, misalnya untuk menjelaskan, menegaskan, menolak sebuah gagasan, mengkritisi, bahkan mencoba memberikan solusi mengenai isu yang tengah berkembang di masyarakat. Berbagai alasan tersebut pada dasarnya penulis akan memperkuat argumentasi mereka dengan fakta-fakta, penalaran, data dan informasi yang mereka percayai kebenarannya. 37 38 Kalimat-kalimat yang memperkuat sebuah argumentasi penulis diklasifikasikan atas beberapa elemen. Elemen yang termasuk ke dalam elemen pokok wacana argumentasi adalah elemen pernyataan, elemen alasan, dan elemen pembenaran. Elemen yang tergolong dalam elemen pelengkap adalah elemen pendukung, elemen modal dan elemen sanggahan. Ketiga elemen pokok terdapat di setiap wacana, sedangkan elemen pelengkap tidak. Walaupun tidak semua elemen pelengkap terdapat pada sebuah wacana, namun setidaknya ada salah satu elemen pelengkap di dalamnya. Tabel 4.1 Deskripsi Data Analisis Elemen Pokok dan Elemen Pelengkap Wacana Argumentasi No Judul Kode Elemen Per Al Pem Pen Mo Sa 1 Menimbang-nimbang Calon Kapolri Pilihan Jokowi A 8 15 4 - - 3 2 Kaum Intelektual Harus Jadi Model Generasi Muda B 9 17 1 - 1 1 3 KPK dan Telikungan Habitus Korup C 9 11 7 - - 2 4 Menimbang Wacana PERPPU Imunitas KPK D 2 17 3 1 1 - 5 Mengangkat Kembali Popularitas Mobil Esemka untuk Saingi Proton E 8 23 3 - 2 - 6 Berbagai Implikasi Pasca- Vonis Praperadilan BG F 9 11 6 - - 3 7 Daulat Hukuman Mati di Indonesia G 3 9 6 2 - 3 8 Mewaspadai Pelemahan UU KPK H 6 16 1 - 1 - 39 9 Membaca Pesan Sabdatama Sultan HB X I 8 12 6 3 - - 10 Mengkritisi Ingatan Kolektif Bangsa J 15 13 3 1 - - 11 Nalar Sesat Peluang Remisi untuk Koruptor K 3 13 3 - 1 2 12 Gejala Meningitis Layaknya Flu Biasa L 10 7 5 6 - - 13 Subsidi Rakyat Dialihkan untuk Bantu Pejabat Beli Mobil Baru M 10 19 2 - 1 - 14 Melepas Kebaya dan Sanggul Kartini N 6 16 4 9 - -

4.2 Hasil Analisis Data

Data yang dianalisis merupakan tulisan yang diambil dari wacana yang dimuat di harian Tribun Jogja pada bulan Januari hingga April 2015. Analisis data terdiri dari elemen pokok wacana argumentasi dan elemen pelengkap wacana argumentasi. Analisis data merupakan pengklasifikasian kalimat dalam sebuah wacana argumentasi berdasarkan kriteria yang dimiliki oleh masing-masing elemen. Analisis ini, antara kalimat satu dengan kalimat yang lainnya memiliki hubungan yang erat. Analisis ini juga menggambarkan pola pengembangan wacara argumentasi. Hasil analisis data tentang keberadaan elemen pokok dan elemen pengembang wacana argumentasi serta pola pengembangannya dalam artikel Tribun Jogja akan dipaparkan sebagai berikut.

4.2.1 Analisis Elemen Pokok Wacana Argumentasi

Analisis elemen pokok wacana argumentasi merupakan pengelompokan rangkaian kalimat dalam sebuah wacana argumentasi berdasarkan kriteria yang

Dokumen yang terkait

KONSTRUKSI PEREMPUAN DALAM BERITA KASUS ANGELINA SONDAKH (KORUPSI WISMA ATLET) PADA SURAT KABAR HARIAN TRIBUN JOGJA DAN HARIAN JOGJA

0 3 137

PEMILU DALAM PEMBERITAAN DI TRIBUN JOGJA (Studi Analisis Isi Kuantitatif Kelengkapan Nilai Berita Pemilu 2014 di Surat Kabar Harian Tribun Jogja Periode 1 Desember 2013 – 31 Januari 2014).

0 3 17

PEMILU DALAM PEMBERITAAN DI TRIBUN JOGJA PEMILU DALAM PEMBERITAAN DI TRIBUN JOGJA (Studi Analisis Isi Kuantitatif Kelengkapan Nilai Berita Pemilu 2014 di Surat Kabar Harian Tribun Jogja Periode 1 Desember 2013 – 31 Januari 2014).

0 3 11

PENDAHULUAN PEMILU DALAM PEMBERITAAN DI TRIBUN JOGJA (Studi Analisis Isi Kuantitatif Kelengkapan Nilai Berita Pemilu 2014 di Surat Kabar Harian Tribun Jogja Periode 1 Desember 2013 – 31 Januari 2014).

0 2 19

DESKRIPSI OBJEK PENELITIAN PEMILU DALAM PEMBERITAAN DI TRIBUN JOGJA (Studi Analisis Isi Kuantitatif Kelengkapan Nilai Berita Pemilu 2014 di Surat Kabar Harian Tribun Jogja Periode 1 Desember 2013 – 31 Januari 2014).

0 3 8

PENUTUP PEMILU DALAM PEMBERITAAN DI TRIBUN JOGJA (Studi Analisis Isi Kuantitatif Kelengkapan Nilai Berita Pemilu 2014 di Surat Kabar Harian Tribun Jogja Periode 1 Desember 2013 – 31 Januari 2014).

0 2 4

WACANA TENTANG BENCANA MERAPI DALAM ARTIKEL OPINI (Analisis Wacana Artikel Opini Bencana Alam Gunung Merapi Pada Surat Kabar Harian Kompas Periode Oktober – November 2010)

0 6 139

ANALISIS PEMAKAIAN KATA SERAPAN DAN ISTILAH ASING DALAM ARTIKEL OPINI HARIAN KOMPAS Analisis Pemakaian Kata Serapan Dan Istilah Asing Dalam Artikel Opini Harian Kompas Edisi Mei-Juni 2012.

0 4 13

ANALISIS PEMAKAIAN KATA SERAPAN DAN ISTILAH ASING DALAM ARTIKEL OPINI HARIAN KOMPAS Analisis Pemakaian Kata Serapan Dan Istilah Asing Dalam Artikel Opini Harian Kompas Edisi Mei-Juni 2012.

0 3 17

ANALISIS ISI RUBRIK OPINI PADA SURAT KABAR JAWA POS PERIODE JANUARI 2012 SAMPAI BULAN APRIL 2012(Studi Deskriptif Analisis Isi Dalam Rubrik Opini Pada Surat Kabar Jawa Pos Periode Bulan Januari 2012 Sampai Bulan April 2012).

0 0 116