Bidang Akuntansi Bidang Keuangan Bidang Anggaran Pengendalian Keuangan

Tekanan udara positif bertujuan agar obat-obat yang diproduksi tidak tercemar oleh debu atau jasad renik dari ruangan produksi. 3 Tekanan udara negatif, yaitu untuk ruangan produksi β-laktam. Tekanan udara di dalam ruangan produksi lebih kecil dari tekanan udara di luar ruangan, yang diatur dengan membuka katub dumper.

B. Seksi Pelayanan Rumah Tangga dan Seksi Pemeliharaan dan Perbaikan

Ruang lingkup seksi pelayanan rumah tangga, meliputi kantin, laundry dan cleaning service, sedangkan seksi pemeliharaan dan perbaikan bekerja dalam menjaga dan memelihara peralatan atau fasilitas yang digunakan oleh perusahaan.

C. Program Kemitraan dan Bina Lingkungan PKBL

Ruang lingkup bidang PKBL yaitu memberikan bantuan dan binaan kepada usaha kecil dalam membantu meningkatkan usahanya. Visinya menjadi lembaga pembinaan usaha kecil yang dapat mengangkat citra PT. Indofarma Persero Tbk. kepada masyarakat Indonesia. Misinya menjadikan usaha kecil mitra binaan PT. Indofarma Persero Tbk. sebagai unit usaha yang produktif, efisien, profitable dan dapat mendukung usaha serta mengangkat citra PT. Indofarma Persero Tbk.

3.8.3.3 Bidang Akuntansi

Bidang Akuntasi bertugas dalam hal verifikasi pengeluaran, pencatatan transaksi keuangan, perhitungan harga pokok produksi dan budgeting.

3.8.3.4 Bidang Keuangan

Bidang Keuangan bertanggung jawab dalam pengendalian likuiditas perusahaan, penempatan investasi, collection dan perpajakan dan asuransi. Universitas Sumatera Utara

3.8.3.5 Bidang Anggaran Pengendalian Keuangan

Bidang Anggaran Pengendalian Keuangan bertanggung jawab dalam pengendalian anggaran dan pelaporan manajemen. Non Direktorat Struktur organisasi non direktorat dibagi menjadi enam bidang, yaitu Corporate Secretary GCG, Risk Management Compliance, Satuan Pengawasan Internal SPI, Teknologi Informasi Data, Supply Chain Management SCM, dan Quality Assurance QA. Risk Management adalah seperangkat kebijakan, prosedur yang dipunyai perusahaan untuk mengelola, memonitor dan mengendalikan eksposur perusahaan terhadap resiko. Risk Management merupakan sebagai suatu sistem pengelolaan resiko yang dihadapi oleh perusahaan secara komprehensif untuk tujuan meningkatkan nilai perusahaan disusun berdasarkan faktor-faktor, antara lain faktor eksternal perekonomian, fluktuasi nilai tukar, persaingan usaha, harga bahan baku dan tuntutan konsumen dan faktor internal keuangan perusahaan, dampak lingkungan dan produk yang rusak. GCG Good Corporate Governance atau tata kelola perusahaan yang baik menurut Kementrian BUMN adalah suatu proses dan struktur yang digunakan oleh perusahaan BUMN untuk meningkatkan keberhasilan usaha dan akuntabilitas perusahaan. PT. Indofarma Persero Tbk. berupaya meningkatkan efektifitas produksi, antara lain dengan cara dibentuknya bidang Supply Chain Management SCM yang menjadi jembatan antara perencanaan produksi, marketing dan distribusi. Harapan ditingkatkannya fungsi SCM ini adalah kualitas stok dapat diperbaiki, dimana yang akan diproduksi adalah yang betul-betul dibutuhkan oleh pasar, Universitas Sumatera Utara sehingga dapat dipastikan stok yang ada di gudang obat jadi PT. Indofarma Persero Tbk. adalah stok yang sesuai kebutuhan pasar. Bidang Pemastian Mutu terdiri dari:

A. Seksi Pengendalian Sistem

B. Seksi Kalibrasi, Kualifikasi dan Validasi

C. Seksi Pengendalian Proses dan Evaluasi Pasca Produksi

D. Training sistem

A. Seksi Pengendalian Sistem

Sub bidang ini merupakan bidang yang baru dalam struktur organisasi PT. Indofarma Persero Tbk, yang bertanggung jawab terhadap pengendalian sistem. Tugas dari seksi Pengendalian Sistem adalah mengkoordinasikan pelaksanaan sistem manajemen mutu menurut CPOB dan ISO yang digunakan PT. Indofarma Persero Tbk. Tugas dari bidang ini adalah: 1. Pengembangan manajemen sistem mutu, seperti manajemen CPOB, ISO, CPOTB, dan audit internal. 2. Pengelolaan self inspection CPOB dan ISO. 3. Pengelolaan dan perencanaan training mutu.

B. Seksi Kalibrasi, Kualifikasi dan Validasi

Seksi Kalibrasi, Kualifikasi dan Validasi bertugas untuk melakukan proses validasi, kualifikasi dan validasi, baik pada peralatan maupun bangunan sehingga proses produksi dapat berjalan dengan lancar. Tugas tersebut meliputi: • Kualifikasi: Mesin untuk produksi dan alat-alat laboratorium. Universitas Sumatera Utara • Kalibrasi: Semua alat ukur yang digunakan untuk produksi dan Quality Control. • Validasi: Proses metode analisis, pembersihan sistem AHU, water system

C. Seksi Pengendalian Proses dan Evaluasi Pasca Produksi

Tugas dari masing-masing bagian adalah: • Seksi Pengendalian Proses: mengkoordinir pengendalian perubahan, antara lain : change control, deviasi proses dan pemeriksaan kebenaran dan kelengkapan serta mengelola dokumentasi produksi CPB. • Evaluasi Pasca Produksi: Memantau stabilitas produksi selama masa edar melalui retained sample sampai on going stability, melakukan penanganan klaim, evaluasi CPB dan hasil pengujian sebelum pelulusan produk, APR Annual Product Review. Universitas Sumatera Utara

BAB IV PEMBAHASAN

4.1 Tinjauan Umun PT. Indofarma Persero Tbk.

Industri farmasi sebagai salah satu bidang pekerjaan kefarmasian mempunyai peranan penting dalam pelayanan dan peningkatan kesehatan masyarakat di Indonesia, yaitu peran dalam menyediakan dan mencukupi kebutuhan obat-obatan bermutu dan mempunyai tingkat keamanan tinggi untuk mencapai kepastian mutu, konsistensi mutu dan kepuasan konsumen. Pemerintah mengeluarkan SK Menkes RI No. 43MenkesSK1188 tentang Pedoman Cara Pembuatan Obat yang Baik CPOB untuk memenuhi kebutuhan tersebut yang menyangkut seluruh aspek produksi dan pengawasan mutu agar obat yang dihasilkan senantiasa memenuhi mutu yang telah ditetapkan. PT. Indofarma Persero Tbk. merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negara BUMN di bawah naungan Kementerian Negara BUMN yang bergerak dalam bidang kesehatan, berkewajiban melaksanakan CPOB pada semua aspek produksi mulai dari personalia, bangunan, peralatan, sanitasi dan higienis, produksi, pengawasan mutu, inspeksi diri, penanganan keluhan terhadap produk, penarikan kembali obat dan obat kembalian, dokumentasi, pembuatan dan analisa berdasarkan kontrak serta kualifikasi dan validasi. Produk-produk Indonesia harus memenuhi standar internasional yang berlaku agar dapat bersaing di pasaran internasional, dimana adanya suatu badan internasional yang memutuskan standar yang berlaku untuk suatu sistem yang disebut dengan Internasional Organization for Standarization ISO. Badan ini Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Laporan Praktek Kerja Profesi Apoteker Farmasi Industri di PT. INDOFARMA (Persero) Tbk. Jalan Indofarma No. 1 Cikarang Barat 17530, Bekasi (4 – 30 April 2011)

2 55 104

Laporan Praktek Kerja Profesi Apoteker Farmasi Industri di PT. Indofarma (Persero) Tbk. Jalan Indofarma No. 1, Cikarang Barat 17530, Bekasi (4 – 30 April 2011)

0 47 100

Laporan Praktek Kerja Profesi Farmasi Industri Di PT. Kimia Farma (Persero) Tbk Plant Medan

0 43 72

Laporan Praktek Kerja Profesi Industri Farmasi di PT. Combiphar (Jl. Raya Simpang No. 383 Padalarang, Jawa Barat)Periode 2 - 31 Mei 2011

6 80 56

Laporan Praktek Kerja Profesi Farmasi Industri di PT. Indofarma (Persero) Tbk. Jalan Indofarma No. 1, Cikarang Barat 17530, Bekasi

26 212 119

Laporan Praktek Kerja Profesi Apoteker Farmasi Industri Di PT. Indofarma (Persero) Tbk. Jalan Indofarma No. 1, Cikarang Barat 17530, Bekasi (1 November – 30 November 2010)

3 48 84

Laporan Praktek Kerja Profesi Farmasi Industri di PT. INDOFARMA (Persero) Tbk. Jalan Indofarma No. 1, Cikarang Barat 17530, Bekasi (1 Maret 2008 – 31 Maret 2008)

16 98 78

Laporan Praktek Kerja Profesi Apoteker di PT. Indofarma (Persero) Tbk. jalan Indofarma no. 1 Cibitung, Cikarang Barat-Bekasi 2 April-31 Mei 2018 - Widya Mandala Catholic University Surabaya Repository

0 0 15

Laporan Praktek Kerja profesi Apoteker di PT. Indofarma (Persero) Tbk. jalan Indofarma no. 1 Cibitung, Cikarang Barat-Bekasi 2 April-31 Mei 2018 - Widya Mandala Catholic University Surabaya Repository

0 0 14

Laporan Praktek Kerja Profesi Apoteker Di PT. Indofarma (Persero) Tbk. Jalan Indofarma No. 1 Cibitung, Cikarang Barat, Bekasi 10 April - 31 Mei 2017 - Widya Mandala Catholic University Surabaya Repository

0 0 13