Klasifikasi Hotel Analisis sikap konsumen terhadap atribut pelayanan : studi kasus pada Hotel Bandung Permai, Jembe.

M. Review Penelitian Terdahulu

Beberapa penelitian terdahulu yang berkaitan dengan analisis sikap konsumen terhadap atribut suatu produk tertentu yaitu sebagai berikut : 1. Agnes Haning Sulistyowati 2001 Haning melakukan penelitian yang berjudul Analisis sikap konsumen terhadap sepeda motor merk Honda. Hasil yang diperoleh dari penelitian yang dilakukan terhadap pria di atas usia 35 tahun, pekerjaan sebagai pegawai swasta, penghasilan Rp 300.000 – Rp 600.000. Sikap terhadap atribut adalah baik, yang menjadi atribut yang paling mempengaruhi adalah atribut kualitas mesin. Data hasil penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis persentase, uji validitas dan realibilitas serta MAM. 2. Bernadetta Artanti 2002 Bernadetta melakukan penelitian yang berjudul Analisis sikap konsumen terhadap atribut minuman coca-cola. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui atribut yang paling mempengaruhi sikap konsumen dalam pengambilan keputusan pembelian. Data hasil penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis persentase, uji validitas dan reabilitas serta MAM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa atribut yang paling mempengaruhi sikap konsumen dalam pengambilan keputusan adalah atribut nilai produk, konsumen sebagian besar pria lebih dari atau sama dengan 26 tahun, pendidikan akademiuniversitas, pendapatan Rp 300.000 – Rp 400.000 dan sikap konsumen terhadap keseluruhan atribut minuman coca-cola adalah baik atau mendapat tanggapan positif dari konsumen. 3. Iwan Kusno Adi 2006 Iwan melakukan penelitian yang berjudul Analisis sikap konsumen terhadap atribut produk HP Samsung. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan uji validitas dan reabilitas, analisis persentase, analisis terhadap nilai timbangan dan nilai atribut serta MAM. Hasil yang diperoleh yakni konsumen yang sebagian besar pria dengan usia 21 – 25 tahun, berpendidikan SMU pelajarmahasiswa dengan tingkat pendapatan Rp 500.000 – Rp 800.000. Atribut yang paling menentukan sikap konsumen dalam melakukan pembelian terhadap ponsel Samsung adalah desain dan sikap konsumen terhadap atribut positif. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi Sumarni dan Wahyuni, 2006: 49-50 adalah Studi kasus, yaitu penelitian mendalam mengenai unit sosial tertentu, yang hasilnya merupakan gambaran lengkap dan terorganisasi baik mengenai unit, tergantung tujuannya. Ruang lingkup penelitian mungkin mencakup keseluruhan siklus kehidupan atau hanya segmen tertentu, atau mungkin pula mengonsetrasikan diri pada faktor- faktor khusus tertentu serta dapat pula mencakup keseluruhan faktor atau kejadian. Kesimpulan yang akan diambil hanya berlaku pada obyek yang diteliti, yakni konsumen merasa puas akan atribut-atribut pelayanan yang disediakan Hotel Bandung Permai Jember.

B. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian adalah Hotel Bandung Permai, Jember yang terletak di jalan Hayam Wuruk no. 38 Jember.

C. Subyek dan Obyek Penelitian

Subyek penelitian adalah konsumen yang telah menginap di Hotel Bandung Permai, dimana konsumen itu bisa melakukan penilaian sesuai dengan apa yang didapatkannya. 23 Obyek penelitian dari penelitian ini adalah kepuasan para konsumen dan atribut pelayanan yang diterima oleh para konsumen.

D. Identifikasi Variabel

Variabel adalah gejala yang menjadi fokus peneliti untuk diamati. Sesuai dengan rumusan masalah dalam penelitian ini maka yang menjadi variabel penelitian adalah : 1. Profil dari para konsumen dapat dibedakan menurut jenis kelamin, usia, penghasilan dan jenis pekerjaan. 2. Variabel bebas yaitu atribut jasa yang meliputi : kehandalan reliability, jaminan assurance, dapat diraba tangible, empati emphaty dan daya tanggap responsiveness. 3. Variabel terikat yaitu sikap konsumen.

E. Pengukuran Variabel

Data mengenai sikap konsumen terhadap produk dengan menggunakan kuesioner. Data tersebut merupakan data ordinal sehingga skala yang dipakai adalah skala Likert. Beberapa alternatif jawaban untuk setiap butir jawaban untuk setiap butir pertanyaan mengenai harapan dari atribut produk memiliki skor 1 sampai dengan skor 5, sebagai berikut : 1. Skor 1 = sangat tidak setuju 2. Skor 2 = tidak setuju 3. Skor 3 = netral