Reaksi Emosi Aspek Tanggapan

19 Harapan ini akan mengarah pada pembentukan suatu sikap. Sikap merupakan hasil dari belajar dan akan mengalami perubahan setiap saat. Sikap ini dipengaruhi oleh harapan sesorang terhadap stimulus yang diterimanya. Walgito dalam Hudaniah, 2003 menyebutkan bahwa salah satu faktor yang menyebabkan seseorang berperlilaku adalah harapan yang berasal dari dalam diri seseorang. Harapan ini mengarah pada keinginan individu saat menanggapi suatu stimulus yang dihubungkan dengan pengalaman dan kemampuan yang ada dalam individu tersebut.

D. Tanggapan Mahasiswa Terhadap Referensi Berbahasa Inggris

Penggunaan referensi berbahasa Inggris di bangku perkulihan merupakan suatu aktivitas yang harus dilakukan oleh seluruh mahasiswa Psikologi karena referensi yang tersedia lebih banyak menggunakan referensi berbahasa Inggris. Selain itu, referensi buku Psikologi banyak ditulis menggunakan bahasa Inggris sehingga mau tidak mau, mahasiswa harus menggunakannya dalam proses perkuliahan. Penelitian ini akan melihat tanggapan mahasiswa terhadap penggunaan referensi berbahasa Inggris. Tanggapan yang diteliti difokuskan pada reaksi emosi, opini, perilaku dan harapan. Dalam penelitian ini perilaku sendiri akan mengungkap motivasi pengalaman dan kesulitan yang dihadapi saat membaca referensi berbahasa Inggris. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskripsi dengan model survei. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk menjelaskan dan menggambarkan keadaan yang terjadi pada saat ini. Penelitian ini tidak menguji atau tidak menggunakan hipotesis, tetapi hanya mendeskripsikan informasi apa adanya yang sesuai dengan variabel yang diteliti Kountur, 2003. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini mencakup data kuantitatif dan kualitatif. Perhitungan data kuantitatif dilakukan dengan cara melihat frekuensi dari jawaban-jawaban yang muncul. Sedangkan data kualitatif dianalisis dari alasan-alasan yang diberikan subjek sebagai penjelasan jawabannya. Kedua cara ini digabungkan untuk melihat bagaimana tanggapan mahasiswa mengenai penggunaan referensi berbahasa Inggris.

B. Populasi dan Sampel

Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Psikologi Universitas Sanata Dharma tahun ajaran 20062007. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah mahasiswa yang masih aktif dalam kegiatan perkuliahan, antara lain: angkatan 2003, 2004, 2005, dan 2006. Jumlah seluruh mahasiswa yang aktif adalah 462 mahasiswa. Untuk mahasiswa angkatan 2007 tidak dimasukan kedalam populasi karena mahasiswa tersebut baru masuk di fakultas Psikologi dan masih beradaptasi di bangku perkuliahan. Karena telah tersedianya daftar sampel, maka peneliti mengambil sampel dengan menggunakan teknik simple random sampling. Peneliti menyediakan kuesioner sebanyak 462 eksemplar untuk dibagikan pada para subjek. Kuesioner yang terkumpul kembali sebanyak 315 eksemplar. Tabel 2 Jumlah Populasi Mahasiswa Psikologi Tahun 2003-2006 Angkatan 2003 2004 2005 2006 Jumlah mahasiswa 119 121 117 105 Total 462 Tabel 3 Jumlah sampel dalam penelitian Angkatan 2003 2004 2005 2006 Jumlah kuesioner 47 95 80 93 Total sampel 315 Penelitian dilakukan di Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma Kampus III Paingan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini dilaksanakan pada hari Senin tanggal 3 September 2007 sampai dengan hari Jumat tanggal 7 September 2007 dan hari Selasa tanggal 11 September 2007 sampai dengan hari Rabu tanggal 12 September 2007.