Lokasi dan Waktu Penelitian Rancangan Penelitian Kerangka Konseptual Penelitian Jenis dan Sumber Data

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

Metodologi penelitian merupakan bagian dari penelitian yang di dalamnya membahas mengenai sistematika dan tahapan-tahapan penelitian yang dilakukan sebelum pembahasan dan pemecahan masalah. Metodologi penelitian dibuat dengan maksud agar pembahasan serta analisa permasalahan menjadi lebih tersusun dan terarah dengan baik.

4.1. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada PT Perkebunan Nusantara IV persero yang berlokasi di jalan Letjend Suprapto No.27 Medan, Sumatera Utara. Penelitian dilakukan pada Periode Bulan September – Oktober 2011.

4.2. Rancangan Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian korelasional yaitu suatu penelitian yang dilaksanakan dengan tujuan mendeteksi sejauh mana variasi-variasi pada suatu faktor berkaitan dengan atau lebih faktor lain berdasarkan koefisien korelasi.

4.3. Kerangka Konseptual Penelitian

Kerangka konseptual merupakan suatu bentuk kerangka berpikir yang dapat digunakan sebagai pendekatan dalam memecahkan masalah. Biasanya Universitas Sumatera Utara kerangka penelitian ini menggunakan pendekatan ilmiah dan memperlihatkan hubungan antar variabel dalam proses analisisnya. Adapun gambar kerangka berpikir dalam penelitian ini dapat dilihat pada Gambar 4.1. Gambar 4.1. Kerangka Konseptual Adapun variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: 1. Variabel dependen Variabel dependen adalah variabel yang nilainya dipengaruhi oleh nilai variabel lain. Variabel dependen dalam penelitian ini yaitu financial performance. Financial performance ini dapat dilihat dari Return on Investment dan Economic Value Added. 2. Variabel independen Variabel independen adalah variabel yang mempengaruhi variabel dependen baik secara positif maupun secara negatif. Variabel independen dalam penelitian ini yaitu pelatihan dan rekrutmen. PELATIHAN REKRUTMEN HUMAN CAPITAL EFFECTIVENESS Reveenue per Employee, HCVA, HCROI FINANCIAL PERFORMANCE Return on Investment dan Economic Value Added Universitas Sumatera Utara 3. Variabel intervening Variabel antara yaitu variabel penyela atau variabel antara karena variabel ini terletak diantara variabel dependen dan variabel independen. Variabel intervening pada penelitian ini yaitu Human Capital Effectiveness.

4.4. Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang dipakai adalah data sekunder . Data sekunder merupakan data yang diperoleh dari objek perusahaan yang diteliti yang sudah diolah dan terdokumentasikan di perusahaan seperti laporan keuangan perusahaan PT Perkebunan Nusantara IV Persero Medan, Sumatera Utara.

4.5. Metode Pengumpulan Data