Nilai Manfaat Pilihan Option Value Nilai Manfaat Keberadaan Existence Value

Tabel 35 Nilai manfaat tidak langsung mangrove sebagai penahan intrusi air laut No Uraian Satuan Nilai ekonomi per lokasi pengelolaan Jumlah Hutan Lindung HP IUPHHK APL Koperasi 1 Informasi dasar a. Rata-rata penurunan produksi padi akibat intrusi tonhatahun 1,26 1,26 1,26 1,26 b. Harga gabah kering Rpkg 3.500 3.500 3.500 3.500 c. Luas sawah di seluruh areal studi ha 2.456,1 1.278,7 291,2 4.026,0 d.Volume penurunan produksi padi tontahun 3.094,7 1.611,2 366,9 5.072,8 2 Nilai kehilangan pendapatan total akibat penurunan produksi padi Rp 10.831.534.619 5.639.083.579 1.284.041.802 17.754.660.000 3 Total biaya produksi 55 Rp 5.957.344.040 3.101.495.969 706.222.991 9.765.063.000 4 Laba layak 5,75 Rphatahun 342.547.282 178.336.018 40.607.822 561.491.123 5 Nilai kehilangan pendapatan bersih akibat penurunan produksi padi Rptahun 4.531.643.296 2.359.251.593 537.210.989 7.428.105.878 Sumber : diolah dari data LPP Mangrove 2008 dan Citra Landsat 2011

5.3.3 Nilai Manfaat Pilihan Option Value

Nilai pilihan merupakan manfaat nilai langsung atau tidak langsung di masa akan datang yang diperoleh dari keberadaan sumberdaya mangrove. Manfaat pilihan ekosistem hutan mangrove di kawasan penelitian diestimasi dengan teknik benefit transfer dengan menggunakan pendekatan penelitian yang dilakukan oleh Ruitenberk 1992 yang dilakukan di hutan mangrove Teluk Bintuni. Berdasarkan penelitian tersebut, nilai pilihan mangrove adalah US 15,00 per hektar pertahun. Dengan kurs Rp. 9.162,-US 1,00, maka nilai manfaat pilihan adalah Rp. 137.460,-ha. Dengan luasan mangrove efektif sekitar 79.625 ha, maka nilai manfaat bersih mangrove sebagai manfaat pilihan adalah Rp. 10.945.253.416,-tahun Tabel 36. Tabel 36 Nilai manfaat pilihan Option Value mangrove di areal penelitian No Uraian Satuan Nilai ekonomi per lokasi pengelolaan Jumlah Hutan Lindung HP IUPHHK APL Koperasi 1 Luas hutan mangrove Ha 50.613 28.230 6.000 84.843 2 Luas hutan mangrove efektif Ha 49.629 24.946 5.050 79.625 3 Nilai manfaat per hektar UShatahun 15 15 15 15 4 Nilai manfaat per hektar Rphatahun 137.460 137.460 137.460 137.460 5 Nilai manfaat bersih Rptahun 6.821.980.346 3.429.100.070 694.173.000 10.945.253.416 Sumber: dioleh dari data Ruitenberk 1992 dan Citra Landsat 2011

5.3.4 Nilai Manfaat Keberadaan Existence Value

Nilai manfaat keberadaan ekosistem mangrove diestimasi dari penilaian responden yang berada di sekitar lokasi mangrove di wilayah penelitian mengenai pentingnya keberadaan ekosistem tersebut. Nilai kawasan diambil dari dengan menggunakan metode kontingensi Contingent Valuation Method. Jumlah responden yang memberikan penilaian berjumlah 57 orang dengan latar pendidikan dan pekerjaan yang berbeda. Dari 57 responden tersebut, 5 orang tidak bersekolah, 40 orang berpendidikan sekolah dasar SD, 7 orang berpendidikan SLTP dan 5 orang lainnya berpendidikan SLTA Tabel 37. Tabel 37 Nilai manfaat keberadaan ekosistem mangrove di Kabupaten Kubu Raya No Tingkat Pendidikan Jumlah Responden orang Rata-rata nilai Rp 1 Tidak sekolah 5 1.000.000 2 SD 40 1.875.000 3 SLTP 7 3.642.857 4 SLTA 5 5.400.000 Rata-rata 57 2.324.561 Sumber: Hasil olahan data primer 2012 Jika dilihat dari tingkat pendidikan, maka rata-rata nilai yang diberikan responden semakin meningkat dengan semakin tingginya tingkat pendidikan. Responden yang tidak memiliki pendidikan memberikan nilai rata-rata Rp. 1.000.000,- per hektar pertahun, semakin meningkat pada responden dengan tingkat pendidikan SD sebesar 1.875.000,- perhektar pertahun. Responden yang berpendidikan SLTP memberikan rata-rata penilaian sebesar Rp. 3.642.857,- perhektar pertahun, sedangkan responden yang berpendidikan SLTA memberikan penilaian sebesar Rp. 5.400.000,-perhektar pertahun. Berdasarkan penilaian diatas maka nilai keberadaan ekosistem mangrove di wilayah penelitian memiliki rata-rata sekitar Rp. 2.324.561,- perhektar pertahun. Dengan luas mangrove sekitar 82.613 ha, maka nilai keberadaan mangrove di Kabupaten Kubu Raya adalah Rp.192.852.587.719 ,- pertahun

5.3.5 Nilai Manfaat Ekonomi Total Ekosistem Hutan Mangrove