Faktor dari dalam diri Faktor dari luar diri

33 Faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar ada dua macam, yaitu:yang berasal dari diri orang yang belajar dan ada dari luar dirinya.

1. Faktor dari dalam diri

a. Kesehatan Apabila seoarang selalu sakit mengakibatkan orang tidak bergairah belajar dan secara psikologi sering mengalami gangguan pikiran dan perasaan kecewa karena konflik b. Itelegensi Faktor intelegensi dan bakat besar sekali pengaruhnya terhadap kemajuan belajar c. Minat dan Motivasi Minat yang besar terhadap sesuatu merupakan modal terbesar untuk mencapai tujuan. Motivasi merupakan dorongan diri sendiri, umumnya karena kesadran akan pentingnya sesuatu. Motivasi juga dapat berasal dari luar dirinya yaitu dorongan dari lingkungan, misalnya guru dan orang tua d. Cara belajar Perlu diperhatikan teknik belajar, bagaimana bentuk catatan yang dipelajari dan pengaturan waktu belajar, tempat serta fasilitas lainya.

2. Faktor dari luar diri

a. Situasi keluarga ayah, ibu, saudara, adik, kakak, serta family sangat berpengaruh terhadap keberhasilan anak dalam keluarga. Pendidikan orang tua, setatus ekonomi, rumah kediaman, persentase hubungan orang tua, perkataan, dan bimbingan orang tua, mempengruhi pencapaian hasil belajar anak. b. Sekolah tempat, gedung sekolah, kualitas guru, perangkat instrument pendidikan, lingkungan sekolah, dan rasio guru murid perkelas, mempengaruhi kegiatan belajar siswa. 34 c. Masyarakat Apabila disekitar tempat tinggal keadaan masyarakat terdiri atas orang-orang berpendidikan, terutama anak-anaknya rata-rata bersekolah tinggi dan moralnya baik, hal ini akan mendorong anak lebih giat belajar. d. Lingkungan sekitar Bangunan rumah, suasana sekitar, keadaan lalu lintas, dan iklim dapat mempengaruhi pencapaian tujuan belajar, sebaliknya tempat- tempat yang sejuk dapat menunjang proses belajar. Berdasarkan pendapat- pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa faktor- faktor yang mempengaruhi hasil belajar terdiri dari dua faktor yaitu: faktor dari dalam dan faktor dari luar.Faktor dari dalam meliputi: kesehatan, intelegensi, minat dan motivasi. Sedangkan faktor dari luar meliputi: situasi keluarga, sekolah, masyarakat, dan lingkungan sekitar.

B. Perhatian Ibu Berkarier 1. Pengertian Perhatian