Tipe Penelitian Lokasi Penelitian Populasi Teknik Pengumpulan Data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Tipe Penelitian

Penelitian ini tergolong penelitian deskriptif, yaitu penelitian yang menggambarkan atau mendeskripsikan fenomena yang diteliti, termasuk didalamnya bagaimana unsur-unsur yang ada dalam variabel penelitian itu berinteraksi satu sama lain dan apa pula produk interaksi yang berlangsung Siagian, 2011:52. Dengan metode deskriptif, peneliti akan membuat gambaran dan mendeskripsikan bagaimana kontribusi petani perempuan dalam sosial ekonomi keluarganya di desa Raya Huluan Kecamatan Raya Kabupaten Simalungun.

3.2. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di desa Raya Huluan Kecamatan Raya Kabupaten Simalungun. Adapun alasan peneliti melakukan penelitian di desa ini karena desa ini merupakan daerah pertanian dan mayoritas perempuan di desa ini memiliki peran ganda sebagai ibu rumah tangga dan sebagai petani untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dan keluarganya.

3.3. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri dari objek atau subjek yang menjadi kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan ditarik kesimpulannya Ridwan dan Kuncoro dalam Erlina, Universitas Sumatera Utara 2011:80. Menurut Erlina, populasi adalah sekelompok entitas yang lengkap dan dapat berupa orang, kejadian atau benda yang mempunyai karakteristik tertentu yang berada dalam satu wilayah dan memenuhi syarat-syarat tertentu yang berkaitan dengan masalah penelitian Erlina, 2011:80 Adapun petani perempuan yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah: 1. Sehat jasmani dan rohani 2. Sudah menikah 3. Sudah lebih satu tahun menjadi petani 4. Suaminya tidak bekerja di sektor pertanian Berdasarkan persyaratan tersebut, maka yang menjadi populasi dalam penelitian ini berjumlah 32 orang. Seluruh populasi akan menjadi objek penelitian dan akan diambil datanya.

3.4. Teknik Pengumpulan Data

Untuk memperoleh data yang diperlukan maka dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik pengumpulan data sebagai berikut: 1. Studi pustaka : teknik pengumpulan data atau informasi yang menyangkut masalah yang diteliti dengan mempelajari dan menelaah buku-buku, majalah, surat kabar, karya ilmiah, artikel, buletin dan lain-lain yang mempunyai relevansi dengan penelitian ini. 2. Studi lapangan: pengumpulan data yang diperoleh melalui kegiatan penelitian langsung, turun ke lokasi penelitian untuk mencari fakta yang Universitas Sumatera Utara berkaitan dengan kontribusi petani perempuan dalam sosial ekonomi keluarganya. Pengumpulan datanya dilakukan langsung dengan obyek melalui: a. observasi yaitu pengamatan langsung terhadap obyek yang diteliti untuk mendapatkan gambaran yang tepat mengenai obyek penelitian yaitu melakukan kunjungan lapangan atau pengamatan langsung terhadap masyarakat setempat. b. kuisioner yaitu mengumpulkan data dan informasi dengan cara menyebarkan angket yang kemudian dijawab oleh responden. c. wawancara yaitu mengajukan pertanyaan secara tatap muka dengan responden.

3.5. Teknik Analisis Data