Penelitian Terdahulu Kerangka Konseptual

penawaran produk dan harga yang dilakukan pesaing lebih baik maka mereka akan berpindah. b. The relationship Pada tahapan ini, tercipta hubungan yang erat antara perusahaan dengan pelanggan. Loyalitas yang terbentuk tidak lagi didasarkan pada pertimbangan produkjasa dan harga, walaupun tidak ada jaminan pelanggan tidak akan melihat pesaing. Selain itu, pada tahap ini terjadi hubungan yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak. c. Marriage Pada tahapan ini hubungan jangka panjang telah tercipta dan keduanya tidak dapat dipisahkan. Loyalitas tercipta akibat adanya kesenangan dan ketergantungan pelanggan pada perusahaan.

2.2 Penelitian Terdahulu

Penelitian Ramadhani 2010, meneliti tentang “Pengaruh Nilai Pelanggan Customer Value terhadap Loyalitas Pelanggan Pada PT. Pelita Fajar Utama Medan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh nilai pelanggan yang terdiri dari nilai produk, nilai pelayanan, dan nilai emosional terhadap loyalitas pelanggan pada PT. Pelita Fajar Utama Medan. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang positif dan signifikan dari variabel nilai pelanggan terhadap loyalitas pelanggan pada PT. Pelita Fajar Utama Medan. Dari hasil penelitian diketahui F hitung 16,469 lebih besar dari F tabel 2,970 dan nilai koefisien determinasi sebesar 61,5. Jadi, terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari nilai pelanggan yang terdiri dari nilai produk, nilai Universitas Sumatera Utara pelayanan dan nilai emosional terhadap loyalitas pelanggan pada PT. Pelita Fajar Utama Medan. Penelitian Lutfi 2010, meneliti tentang “Pengaruh Customer Value terhadap Citra minimarket pada PT Indomarco Prismatama Indomaret di kota Medan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Customer value yang terdiri dari pelayanan, kualitas produk, pilihan produk, suasana ritel, kenyamanan dan harga terhadap citra minimarket Indomaret di kota Medan. Dari hasil penelitian diketahui uji F hitung 35,120 lebih besar dari F tabel 3,00 dan nilai koefisien determinasi sebesar 45,03. Hal ini menunjukkan bahwa variabel bebas berpengaruh positif terhadap citra minimarket. Uji t atau uji parsial menunjukkan variabel pilihan produk, suasana ritel dan kenyamanan memilki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap citra minimarket Indomaret di kota Medan. Variabel harga, kualitas produk, dan pelayanan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap citra minimaket Indomaret di kota Medan.

2.3 Kerangka Konseptual

Konsep Customer Value memiliki peranan yang penting dalam melihat, menganalisis dan menciptakan loyalitas pelanggan. Menurut Kotler 2001:295 Customer Value atau nilai pelanggan adalah selisih nilai pelanggan total dan biaya pelanggan total dimana nilai pelanggan total adalah sekumpulan manfaat yang diharapkan oleh pelanggan dari produk atau jasa tertentu dan biaya pelanggan total adalah sekumpulan biaya yang diharapkan oleh konsumen yang dikeluarkan Universitas Sumatera Utara untuk mengevaluasi, mendapatkan, menggunakan, dan membuang produk atau jasa. Tingkat persepsi tentang nilai yang tinggi akan menghasilkan kepuasan dan loyalitas pelanggan. Semakin tinggi persepsi nilai yang dirasakan oleh pelanggan maka semakin besar kemungkinan terjadinya hubungan transaksi. Persepsi tentang nilai pelanggan dapat diukur dari nilai produk, nilai pelayanan, nilai personil, dan nilai citra Kotler Armstrong, 2001:296. Menurut Chodury, Reardon, dan Srivasta dalam Istijanto 2009:202, customer value nilai pelanggan terdiri dari pelayanan, kualitas produk, suasana ritel, kenyamanan dan harga. Dari beberapa pengertian dan berbagai variabel tentang customer value nilai pelanggan yang dikemukakan oleh pakar pemasaran diatas, maka penulis merangkum variabel-variabel nilai pelanggan diatas menjadi tiga variabel yang disesuaikan dengan kebutuhan penelitian yaitu : nilai produk, nilai pelayanan, dan nilai harga. Loyalitas konsumen adalah efek akhir dari suatu pembelian, yang diartikan sebagai suatu sikap dan niat untuk berperilaku di masa depan, dan diekspresikan melalui hal - hal sebagai berikut : komitmen untuk memberikan rekomendasi kepada orang lain, niat atau keinginan untuk menceritakan hal - hal yang positif tentang perusahaan, dan kesediaan untuk membayar mahal beban biaya. Palilati, 2006:30. Universitas Sumatera Utara Berdasarkan pemaparan di atas, maka dapat dibuat skema kerangka konseptual penelitian sebagai berikut : Sumber : Kotler Armstrong 2001, Istijanto 2009, Palilati 2006 diolah Gambar 2.1 Kerangka Konseptual Penelitian

2.4 Hipotesis

Dokumen yang terkait

Pengaruh Hambatan Berpindah (Switching Barrier) Terhadap Loyalitas Pelanggan Handphone Nokia Pada Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara

3 71 95

Pengaruh Nilai Pelanggan (Customer Value) Terhadap Loyalitas Nasabah Pada PT. Bank SUMUT Kantor Cabang Pembantu (KCP) Universitas Sumatera Utara Medan.”

1 49 86

Pengaruh Nilai Pelanggan (Customer Value) Terhadap Loyalitas Nasabah Pada PT. Bank SUMUT Kantor Cabang Pembantu (KCP) Universitas Sumatera Utara Medan.

0 52 86

Pengaruh Hambatan Berpindah (Switching Barrier) Terhadap Loyalitas Pelanggan Kartu Simpati (Studi Kasus Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara)

5 47 79

Pengaruh Hambatan Berpindah (Switching Barrier)Terhadap Loyalitas Pelanggan Handphone Nokia Pada Mahasiswa Politeknik Negeri Medan

1 65 103

Pengaruh Customer Value Terhadap Loyalitas Pelanggan Kartu Axis (Studi Kasus Mahasiswa S1 Keperawatan FK USU)

2 47 67

Pengaruh Hambatan Berpindah (Switching Barrier) Terhadap Loyalitas Pelanggan Kartu Simpati Telkomsel (Studi Kasus Pada Siswa Sma Negeri 2 Medan

5 73 70

ANALISIS LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP KARTU SELULER AS (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas ANALISIS LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP KARTU SELULER AS (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 0 11

PENDAHULUAN ANALISIS LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP KARTU SELULER AS (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 0 6

Pengaruh Marketing Mix Terhadap Loyalitas Pelanggan Kartu Pra Bayar As Telkomsel (Studi Kasus pada mahasiswa Universitas Kristen Maranatha).

0 0 30