Kerangka rancangan pembelajaran quantum learning dengan Langkah-langkah yang dapat diterapkan dalam metode pembelajaran

motivasi dalam mempelajari sesuatu sehingga, peserta akan lebih nyaman didalam kelas. 3 Ciptakan lingkungan yang kondusif. Ada tiga hal yang terkait dengan penciptaan lingkungan : a Memanfaatkan lingkungan sekeliling sebagai wadah untuk pembelajaran. b Menyediakan media pembelajaran, agar peserta didik lebih memahami materi yang diajarkan. c Mengatur posisi bangku di dalam kelas, yang menyesuaikan peserta didik. Bisa bentuk lingkarang, persegi panjang dan kotak. 4 Komunikasikan materi pembelajaran yag efektif agar peserta didik fokus terhadap pelajaran, bekerja sama antar tim secara kompak, serta muncul kesan yang bagus bagi peserta didik. Maka peserta didik akan lebih semangat dan aktif lagi untuk belajar. 26

e. Kerangka rancangan pembelajaran quantum learning dengan

menerapkan prinsip “TANDUR” antara lain : a T tumbuhkan Tumbuhkan minat dengan memuaskan yakni apakah manfaat yang akan diperoleh dari pembelajaran tersebut bagi siswa. b A alami Alami yakni ciptakan dan datangkan pengalaman umum yang dapat dimengerti semua pelajar. Jangan menggunakan istilah yang asing dan sulit untuk dimengerti oleh siswa, karena hal ini akan membuat siswa merasa bosan dalam belajar. c N namai Untuk hal ini harus disediakan kata kunci, konsep, rumus dan strategi yang kemudian menjadi sebuah masukan bagi anak. d D demonstrasikan Sediakan kesempatan bagi pelajar untuk menunjukkan bahwa mereka tahu. e U ulangi Tunjukkan kepada para pelajar tentang cara-cara mengulang materi dan menegaskan aku tahu bahwa aku memang tahu ini. f R rayakan Pengakuan untuk menyelesaikan partisipasi dan perolehan keterampilan dan ilmu pengetahuan. 27 26 Ramayulis, Metodologi Pendidkan Islam, Jakarta : Kalam Mulia, 2012, h 229-232. 27 Bobbi Deporter , Mike Hernacki, Sarah S N. Op. Cit., h. 10.

f. Langkah-langkah yang dapat diterapkan dalam metode pembelajaran

Quantum Learning dengan cara: 1 Kekuatan Ambak Ambak adalah motivasi yang didapat dari pemilihan secara mental antara manfaat dan akibat-akibat suatu keputusan . Motivasi sangat diperlukan dalam belajar karena dengan adanya motivasi maka keinginan untuk belajar akan selalu ada. Pada langkah ini siswa akan diberi motivasi oleh guru agar siswa dapat mengidentifikasi dan mengetahui manfaat atau makna dari setiap pengalaman atau peristiwa yang dilaluinya dalam hal ini adalah proses belajar. 2 Penataan lingkungan belajar Dalam proses belajar dan mengajar diperlukan penataan lingkungan yang dapat membuat siswa merasa aman dan nyaman, dengan perasaan aman dan nyaman ini akan menumbuhkan konsentrasi belajar siswa yang baik. Dengan penataan lingkungan belajar yang tepat juga dapat mencegah kebosanan dalam diri siswa. 3 Memupuk sikap juara Memupuk sikap juara perlu dilakukan untuk lebih memacu dalam belajar siswa, seorang guru hendaknya jangan segan-segan untuk memberikan pujian atau hadiah pada siswa yang telah berhasil dalam belajarnya, tetapi jangan pula mencemooh siswa yang belum mampu menguasai materi. Dengan memupuk sikap juara ini siswa akan merasa lebih dihargai. 4 Bebaskan gaya belajarnya Ada berbagai macam gaya belajar yang dipunyai oleh siswa, gaya belajar. Dalam quantum learning guru hendaknya memberikan kebebasan dalam belajar pada siswanya dan janganlah terpaku pada satu gaya belajar saja. 5 Membiasakan mencatat Belajar akan benar-benar dipahami sebagai aktivitas kreasi ketika siswa tidak hanya bisa menerima, melainkan bisa mengungkapkan kembali apa yang didapatkan menggunakan bahasa hidup dengan cara dan ungkapan sesuai gaya belajar siswa itu sendiri. Hal tersebut dapat dilakukan dengan memberikan simbol-simbol atau gambar yang mudah dimengerti oleh siswa. 6 Membiasakan membaca Salah satu aktivitas yang cukup penting adalah membaca. Karena dengan membaca akan menambah perbendaharaan kata, pemahaman, menambah wawasan dan daya ingat akan bertambah. Seorang guru hendaknya membiasakan siswa untuk membaca, baik buku pelajaran maupun buku-buku yang lain. 7 Jadikan anak lebih kreatif Siswa yang kreatif adalah siswa yang ingin tahu, suka mencoba dan senang bermain. Dengan adanya sikap kreatif yang baik siswa akan mampu menghasilkan ide-ide yang segar dalam belajarnya. 8 Melatih kekuatan memori Kekuatan memori sangat diperlukan dalam belajar anak, sehingga siswa perlu dilatih untuk mendapatkan kekuatan memori yang baik. 28

4. Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi

Dokumen yang terkait

KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF PESERTA DIDIK PADA MATERI POKOK SEGIEMPAT

2 11 301

PENGARUH METODE PEMBELAJARAN PETA KONSEP BERBASIS MEDIA VISUAL TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X

21 213 169

EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE GROUP INVESTIGATION DALAM PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI DAN PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X PADA MATA PELAJARAN KEWIRAUSAHAAN DI SMK PGRI 2 PRABUMULIH TAHUN AJARAN 2013/2014.

0 1 209

Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Quantum terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Peserta Didik

0 3 11

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang - EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN CUPS (CONCEPTUAL UNDERSTANDING PROCEDURES) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI PESERTA DIDIK KELAS X MA MATHLA’UL ANWAR GISTING - Raden Intan Repository

0 1 10

BAB II LANDASAN TEORI A. Kajian Pustaka 1. Efektivitas Pembelajaran - EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN CUPS (CONCEPTUAL UNDERSTANDING PROCEDURES) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI PESERTA DIDIK KELAS X MA MATHLA’UL ANWAR GISTING - Raden Intan Repos

0 0 17

BAB III METODE PENELITIAN A. Waktu dan Tempat Penelitian - EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN CUPS (CONCEPTUAL UNDERSTANDING PROCEDURES) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI PESERTA DIDIK KELAS X MA MATHLA’UL ANWAR GISTING - Raden Intan Repository

0 0 17

BAB IV ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN A. Data Penelitian - EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN CUPS (CONCEPTUAL UNDERSTANDING PROCEDURES) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI PESERTA DIDIK KELAS X MA MATHLA’UL ANWAR GISTING - Raden Intan Repository

0 0 16

KEMAMPUAN MANAJERIAL KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PEMBELAJARAN DI MADRASAH TSANAWIYAH NURUL ISLAM GUNUNG SARI ULUBELU KABUPATEN TANGGAMUS TESIS

0 0 184

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERBICARA DENGAN METODE DEBAT SISWA KELAS X MA AL-AZIZIYAH KAPEK GUNUNG SARI

0 0 107