Penyusunan Buku Kerja Buku Kerja

1 Sadar atau tidak buku kerja sebenarnya sudah turut membatasi program edukasional pada kelas atau siswa yang memakainya. 2 Buku kerja mengandung hal-hal yang tidak logis atau tidak masuk akal bila dipandang secara eduksional. 3 Buku kerja telah turut menjadi penolong bagi guru yang malas dan malang sehingga hal itu turut pula menimpa mereka menjadi insan yang tidak kreatif. 4 Buku kerja sering gagal menghasilkan kemajuan-kemajuan serta perbaikan-perbaikan yang diharapkan dalam bahasa seperti ternyata dari skor ujian bahasa. 5 Buku kerja sering gagal menghasilkan kemampuan unggul untuk menulis kalimat lengkap dan juga wacana utuh. 6 Buku kerja turut memperbanyak serta menambahkan hal-hal yang tidak perlu pada pernyataan perlengkapan instruksional. 7 Buku kerja gagal memelihara secara memadai perbedaan-perbedaan pribadi yang terdapat pada para siswa. Definisi diatas dapat dipahami bahwa buku kerja adalah suatu buku pedoman yang digunakan dalam membimbing siswa menyusun pelatihan praktik .

2.5.4 Penyusunan Buku Kerja

2.5.4.1. Alur penyusunan Buku kerja Buku kerja pada dasarnya adalah pelengkap buku pokok yang digunakan untuk melestarikan tugas siswa dalam pembelajaran praktik. Penyusunan buku kerja sebelumnya harus lebih dahulu melakukan indentifikasi terhadap kompetensi dasar yang akan di pelajari dan indikator-indikator pencapaian kompetensi yang terdapat dalam silabus seperti jenis huruf, warna garis dan ukuran-ukuran yang dibutuhkan dalam buku kerja serta layout seperti tampilan, kemudahan dalam penggunaan dalam buku kerja. Buku kerja yang digunakan dalam penelitian ini adalah buku kerja sebagai pelengkap pembelajaran yang dibuat oleh siswa sendiri untuk mengarahkan, membimbing siswa dalam membuat celana wanita. Alur penyusunan buku kerja sebagai berikut: Alur Penyusunan Buku Kerja Gambar 2.2 Skema Alur Penyusunan Buku Kerja Sumber: data peneliti Langkah kerja pembuatan buku kerja siswa Langkah siswa dalam pembuatan buku kerja pada materi pembuatan celana wanita sebagai berikut: 1. Siswa membuat pendahuluan yang berisikan latar belakang, tujuan, peran guru dan siswa. Pembahasan berisikan pengantar materi pembuatan celana wanita dengan karakteristik, proses pembuatan dan perhitungan harga jualnya 2. Siswa membuat desain celana wanita, desain sajian, analisis desain, desain produksi I dan II. 3. Siswa membuat pola celana wanita ukuran standar M dengan skala 1: 4 dan menyusun rancangan bahan dan membuat pola celana wanita skala 1:1 untuk persiapan menggelar bahan. 4. Siswa menggelar bahan dan menyusun pola sesuai rancangan bahan 5. Siswa memotong bahan Judul buku kerja Identifikasi Kompetensi Dasar, Materi Pelajaran, Kegiatan Penyusunan Buku kerja Validasi dan Finalisasi Layout buku kerja Topografi Identifikasi Indikator 6. Siswa memberi tanda jahitan pada setiap komponen-komponen potongan celana wanita 7. Siswa mengisi setiap langkah menjahit celana wanita pada kolom yang tersedia di buku kerja 8. Siswa merancang harga dan menghitung harga jual celana wanita. 9. Siswa mendokumentasikan hasil jadi celana wanita 10. Siswa membuat kesimpulan dan saran di buku kerja.

2.6 Mata Pelajaran Pembuatan Busana Industri