Landasan Syariah AL-MUDHARABAH TRUST FINANCING, TRUST INVESTMENT 1. Pengertian Al-Mudharabah

b. Mudharabah Muqayyadah Mudaharabah muqayyadah atau disebut juga dengan istilah restricted mudharabahspecified mudharabah adalah kebalikan dari mudharabah muthlaqah. Si mudharib dibatasi dengan batasan jenis usaha, waktu, atau tempat usaha. Adanya pembatasan ini seringkali mencerminkan kecenderungan umum isi shahibul maal dalam memasuki jenis usaha. Dalam investasi dengan menggunakan konsep mudharbah muqayyadah, pihak bank terikat dengan ketentuan-ketentuan yang telah ditetapkan oleh shahibul maal, misalnya :  Jenis investasi  Waktu dan tempat Produk special investment based on restricted mudharabah ini sangat sesuai dengan special high networthindividualis atau company yang memiliki kecenderungan investasi khusus. Disamping itu, special investment merupakan suatu modus funding dan financing, sekaligus yang sangat cocok pada saat-saat krisis dan sektor perbankan mengalami kerugian yang menyeluruh. Dengan special investment, investor tertentu tidak perlu menanggung overhead bank yang terlalu besar karena seluruh dananya masuk ke proyek khusus dengan return dan cost yang dihitung khusus pula.

4. Aplikasi dalam perbankan

Al-mudharabah biasanya diterapkan pada produk-produk pembiayaan dan pendanaan. Pada sisi penghimpunan dana, al-mudharabah diterapkan pada : a. Tabungan berjangka, yaitu tabungan yang dimaksudkan untuk tujuan khusus, seperti tabungan haji, tabungan kurban, dan sebgainya. b. Deposito special special investment, dimana dana yang dititipkan nasabah khusus untuk bisnis tertentu, misalnya murabahah saja atau ijarah saja. Adapun pada sisi pembiayaan, mudharabah diterapkan untuk : a. Pembiayaan modal kerja, seperti modal kerja perdagangan dan jasa. b. Investasi khusus, disebut juga mudharabah muqayyadah, dimana sumber dana khusus dengan penyaluran yang khusus dengan syarat-syarat yang telah ditetapkan oleh shahibul maal. Seperti dikemukakan dimuka bahwa al-mudharabah dapat dilakukan dengan memisahkan atau mencampurkan al-mudharabah. Berikut ini adalah penjelasan lebih lanjut mengenai hal itu. a. Pemisahan total antara dana al-mudharabah dapat dilakukan dan harta-harta lainya, termasuk harta mudharib teknik ini memilki kelebihan dan kekurangan. Kelebihan teknik ini adalah bahwa pendapatan dan biaya dapat dipisahkan dari masing-masing dana dan dapat dihitung dengan akurat. Selain itu, keuntungan atau kerugian dapat dihitung dan dialokasikan dengan akurat.Kelemahan teknik ini terutama menyangkut masalah moral hazard dan preferensi investasi si mudharib. Akan timbul pertanyaan, diantaranya adalah ke portofolio mana dana tersebut di investasikan ? dalam portofolio mana account officer ditugaskan? Bagaimana si mudharib bank menjelaskan jika rate of