Penelitian terdahulu Analisis strategi pemasaran jasa gadai emas Di PT Pegadaian (Persero) cabang Kampung Ambon.

prioritas utama yang mempengaruhi penyusunan strategi promosi esia dengan bobot 0,445. Alternative strategi promosi bagi esia yaitu meningkatkan intensitas promosi above the line, baik melauli media cetak maupun elektronik, aktif melakukan promosi below the line melalui berbagai kegiatan seperti event roadshow, flyering, diberbagai tempat keramaian, sarana sms, penempatan POS, material ditempat penjualan ketika peluncuran program atau produk baru. Melakukan peningkatan peningkatan direct selling dan direct marketing, aktif melakukan promo penjualan dengan program menarik. Alternative yang diprioritaskan bagi esia adalah meningkatkan intensitas promosi above the line, baik media cetak maupun elektronik dengan bobot 0,364. Penelitian yang dilakukan oleh Febrianto 2009 dengan judul “Strategi Pengembangan Promosi Dengan Menggunakan Metode Analytical Hierarcy Process Studi Kasus LPM Chic’s Music, Cabang Condet”. Dari penelitian yang dilaksanakan terdapat lima faktor yang diidentifikasi sebagai faktor penyusun strategi promosi perusahaan yaitu, kalender promosi perusahaan 0,261, luas cakupan geografis 0,217, SDM 0,206, anggaran promosi 0,186 dan STP 0,131. Untuk faktor yang berpengaruh terhadap perumusan strategi promosi perusahaan adalah staf promosi 0,316, komisaris 0,282, direktur utama 0,281 dan perwakilan siswa0,122. Untuk tujuan yang ingin dicapai dalam pemilihan strategi promosi adalah mendorong masuknya siswa baru dan mempertahankan siswa 0,609, menginformasikan kehadiran lpm chics condet beserta keunggulan produknya 0,256 dan mempertahankan dan memperkuat citra merk yang dibawa 0,135. Penelitian ini memiliki kekhasan dari segi metode maupun jasa yang ditawarkan oleh objek penelitian. Penelitian ini menggunakan metode SWOT Strengths, Weakness, Opportunities and Threats untuk mengidentifikasi faktor-faktor dalam internal maupun eksternal perusahaan melalui matriks IFE dan EFE. Kemudian dilanjutkan dengan penyusunan strategi menggunakan matriks SWOT dengan mengacu pada matriks IFE dan EFE. Setelah itu menggunakan metode AHP untuk memperoleh alternative strategi yang tepat dan menjadi masukan bagi perusahaan untuk mengambil keputusan dalam bidang pemasaran. Sedangkan objek penelitian adalah PT Pegadaian Persero yaitu perusahaan yang menyediakan jasa gadai yang telah berusia lebih dari 111 tahun dan sedang berbenah dalam menghadapi UU anti monopoli yang diterbitkan pemerintah. III. METODE PENELITIAN

3.1. Kerangka Pemikiran

Jasa gadai merupakan salah satu jasa yang ditawarkan oleh PT Pegadaian Persero Cabang Kampung Ambon. Permasalahan mendasar saat ini adalah belum efektifnya strategi pemasaran yang diterapkan sehingga omset jasa gadai belum tercapai. Hal pertama yang harus dilakukan sebelum merumuskan atau menyusun formulasi strategi yaitu mengetahui visi, misi dan tujuan dari perusahaan yang akan diteliti. Kemudian dilakukan analisis lingkungan internal dan eksternal agar strategi yang akan diterapkan tepat bagi PT Pegadaian Persero Cabang Kampung Ambon dalam mencapai tujuannya. Tahap perumusan dan penyusunan strategi pemasaran yang tepat terdapat tiga tahapan yaitu, tahap pengumpulan input dasar the input stage, tahap pencocokan the matching stage dan tahap keputusan the decision stage . Formulasi strategi dimulai dengan tahap pengumpulan input dasar untuk merumuskan strategi yaitu identifikasi dan analisis faktor-faktor lingkungan internal dan eksternal perusahaan. Analisis faktor lingkungan internal menggunakan matriks IFE dan analisis faktor lingkungan eksternal menggunakan matriks EFE. Tahap selanjutnya yaitu tahap pencocokan untuk menghasilkan alternatif strategi yang layak dengan memadukan faktor internal dan eksternal. Hasil dari matriks IFE dan EFE dimasukkan ke dalam matriks IE untuk mengetahui posisi perusahaan. Setelah diketahui posisi perusahaan dalam matriks IE lalu dilakukan analisis SWOT untuk merumuskan alternahtif strategi. Pada tahap terakhir akan diambil keputusan mana yang akan menjadi prioritas dengan menggunakan metode Prinsip Hirarki Analitik PHA sebagai rekomendasi strategi untuk perusahaan. Kerangka pemikiran dapat dilihat pada Gambar 1. Gambar 1. Bagan kerangka pemikiran penelitian Matriks SWOT Rumusan Strategi PT Pegadaian Persero Cabang Kampung Ambon Metode AHP Visi dan Misi Perusahaan PT PEGADAIAN Persero Analisis Lingkungan Internal Matriks EFE Matriks IFE Analisis Lingkungan Eksternal Strategi Pemasaran