Pentingnya Keterlibatan dalam Sumbangan katekese umat sebagai upaya untuk meningkatkan keterlibatan umat dalam hidup menggereja di Stasi Mansalong Paroki Maria Bunda Karmel Mansalong Kabupaten Nunukan.

106 pastoral yang jelas. Tentu yang perlu digarisbawahi dari katekese model ini adalah sifatnya yang dialogis partisipatif. Dengan katekese model ini, umat diharapkan dengan bebas dan terbuka semakin mampu merefleksikan secara kritis akan pengalaman hidupnya yang selalu ada kaitannya dengan situasi konkret hidup menggereja di mana saja. Pengalaman hidup umat ini dikomunikasikan dengan tradisi Kristiani dan visi Gereja dan melalui komunikasi ini umat dapat mengambil suatu keputusan konkret sehingga pengahayatan imannya dapat semakin terwujud dalam hidup sehari-hari dan dengan demikian nilai-nilai kerajaan Allah sungguh-sungguh nyata di dunia. b. Waktu, Tempat dan Peserta Ketekese umat model SCP ini, pertama-tama bertujuan untuk mengembangkan iman serta nilai-nilai Kristiani dalam hidup menggereja. Kegiatan ini diharapkan tidak hanya berkembang untuk iman pribadi tetapi lebih dari itu yakni iman bersama dalam komunitas. Dan semua pihak diharapkan ikut terlibat. Maka diperlukan waktu yang tepat untuk melaksanakan kegiatan ini. Berdasarkan kebiasaan di stasi Mansalong, waktu pelaksanaan yang tepat adalah pada minggu pertama awal bulan September bertepatan dengan Bulan Kitab Suci Nasional BKSN hingga awal minggu pertama bulan Oktober. Sebab pada bulan ini kegiatan pendalaman iman pasti dilaksanakan sedangkan pada bulan-bulan lain bisa dikatakan jarang. Berkaitan dengan tempat dan waktu pelaksanaan dapat ditentukan secara bersama dan dapat dilakukan secara bergilir dari rumah umat. Peserta yang 107 terlibat adalah semua pihak khususnya umat stasi Mansalong yang terbagi dalam komunitas-komunitas basis.

C. Usulan Program Katekese Umat Model

Shared Christian Praxis SCP untuk Meningkatkan Hidup Menggereja Umat Stasi Mansalong Paroki Maria Bunda Karmel Mansalong Kabupaten Nunukan

1. Latar Belakang Program

Katekese umat merupakan suatu bentuk pelayanan pastoral yang menitik beratkan pada sharing pengalaman iman antar peserta sehingga mampu memperteguhkan iman peserta masing-masing. Biasanya katekese umat dilaksanakan pada bulan Maret pada masa Prapaskah, Oktober pada masa BKSN, dan Desember pada masa Adven. Bahkan pihak Keuskupan telah menyediakan bahan dalam bentuk buku panduan demi memudahkan umat dalam berkatekese. Dengan adanya katekese umat, umat diharapkan semakin dewasa dalam iman sehingga dapat menjadi saksi Kristus di tengah-tengah masyarakat. Adanya katekese umat menjadikan umat semakin akrab dengan sabda Tuhan sebagai pedoman dalam kehidupan. Umat juga diarahkan untuk peduli dengan keadaan sekitarnya serta mampu berbuat sesuatu demi sebuah transformasi sosial. Berdasarkan keprihatinan yang terjadi di stasi Mansalong maka penulis mengusulkan untuk melaksanakan katekese umat model SCP demi membantu meningkatkan keterlibatan umat stasi Mansalong dalam hidup menggereja. Umat juga dapat merefleksikan secara kritis setiap pengalaman yang terjadi dalam hidup mereka. Selain itu, umat pun dapat sampai pada pertobatan diri pribadi maupun bersama dan menyadari karya Allah dalam hidup mereka. Dengan demikian, mereka mampu menjadi penggerak atau motivator bagi yang lain demi tercapainya cita-cita Kerajaan Allah. 108

2. Tema dan Tujuan Program

Penulis mengusulkan katekese umat model SCP dengan tema: “Pemberdayaan Paguyuban Umat Stasi Mansalong Menjadi Jalan Perwujudan Nilai-nilai Kerajaan Allah”. Artinya komunitas-komunitas yang ada baik kategorial maupun teritorial yang telah terbentuk baik di tingkat basis, stasi maupun paroki mampu mewujudkan paguyuban yang memberdayakan setiap anggotanya intern, melaui 4 aspek dasariah Gereja yakni koinonia, kerygma, leiturgia, dan diakonia sebagai jalan terwujudnya nilai-nilai Kerajaan Allah. Dan pada gilirannya umat mampu memberdayakan paguyuban lain atau masyarakat sekitar ekstern dengan teladan sikap sebagai bentuk kesaksian hidup seperti saling menolong, cinta kasih, kedamaian, keadilan, suka cita, persaudaraan, solidaritas, dan lain-lain. Inilah nilai-nilai Kerajaan Allah yang dicita-citakan. Tema ini dipilih sesuai dengan fokus masalah yang mau diangkat yaitu keempat aspek dalam hidup menggereja, yakni koinonia, kerygma, leiturgia, dan diakonia. Tujuan yang hendak dicapai melalui katekese umat model SCP adalah bersama pendamping peserta dapat menyadari bahwa baptisan menjadi pintu gerbang menuju persekutuan dalam komunitas yang kuat demi menumbuhkembangkan semangat pewartaan melalui kesaksian hidup yang dapat membawa peserta untuk semakin menghayati makna liturgi dan akhirnya mampu mengungkapkan imannya melalui tindakan konkret dalam hidup sehari-hari sebagai wujud pelayanan diri bagi sesama. Tema dan tujuan umum tersebut akan diuraikan lebih rinci menjadi 5 tema dan tujuan khusus yang akan digunakan dalam 5 pertemuan, sebagai berikut:

Dokumen yang terkait

Pengaruh perayaan ekaristi terhadap keterlibatan umat dalam hidup menggereja di stasi pusat Paroki Salib Suci Nanga Tebidah Kalimantan Barat.

2 26 124

Upaya meningkatkan keterlibatan umat dalam hidup menggereja di Stasi Santo Lukas, Sokaraja, Paroki Santo Yosep Purwokerto Timur, Jawa Tengah melalui katekese umat model shared christian praxis.

29 354 137

Penghayatan spiritualitas keterlibatan umat berinspirasi pada Santa Maria dalam hidup menggereja di Paroki Santa Maria Kota Bukit Indah Purwakarta.

0 0 189

Katekese hijau sebagai wujud keterlibatan umat dalam upaya menjaga keutuhan alam ciptaan di Paroki Santo Thomas Rasul Bedono Kabupaten Semarang.

0 8 161

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda stasi Gembala yang Baik Paroki Santo Yusuf Batang dalam hidup menggereja melalui katekese kaum muda.

6 40 156

Pelaksanaan tujuan perkawinan pendidikan iman dan moral anak oleh orang tua yang usia perkawinan 7 15 tahun di Paroki Santa Maria Bunda Karmel Mansalong

0 11 197

Pengaruh perayaan ekaristi terhadap keterlibatan umat dalam hidup menggereja di stasi pusat Paroki Salib Suci Nanga Tebidah Kalimantan Barat

1 1 122

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda stasi Gembala yang Baik Paroki Santo Yusuf Batang dalam hidup menggereja melalui katekese kaum muda

2 2 154

Upaya menumbuhkan hidup doa dalam keluarga-keluarga kristiani umat lingkungan Santa Maria stasi Majenang paroki Santo Stefanus Cilacap melalui katekese umat - USD Repository

0 0 137

Upaya meningkatkan dialog antar umat beriman dalam masyarakat yang plural di Stasi St. Maria Cikampek Paroki Kristus Raja Karawang Jawa Barat melalui katekese - USD Repository

0 0 180