Pengujian Hipotesis Uji Homogenitas

124

B. Pembahasan Hasil Penelitian 1. Hasil Belajar Mata Pelajaran Dasar Desain Siswa Sebelum

Diterapkan Model Pembelajaran Cooperative Learning tipe Jigsaw pada Siswa Kelas X di SMK N 3 Klaten Hasil belajar mata pelajaran Dasar Desain sebelum diterapkan model pembelajaran Cooperative Learning tipe Jigsaw pada siswa kelas X SMK Negeri 3 Klaten pada pelaksanaan pembelajarannya menggunakan model pembelajaran langsung yang diterapkan pada kelas kontrol. Model pembelajaran langsung merupakan model pembelajaran yang terpusat pada guru. Kelas kontrol adalah kelas yang tidak diberikan treatment saat penelitian. Kelas ini diberikan pre-test dan post-test untuk mengetahui hasil belajar siswa sebelum dilakukan treatment. Jumlah siswa pada kelas kontrol sebanyak 39 siswa dimana jumlah tersebut didapat dari penentuan sampel penelitian menggunakan perhitungan tabel penentuan jumlah sampel oleh Isaac dan Michael dengan taraf signifikan 5. Hasil belajar yang diperoleh oleh siswa menunjukkan sebagian besar siswa telah memahami materi yang diberikan oleh guru, akan tetapi juga terdapat siswa yang mendapat nilai dibawah KKM. Siswa yang tidak mencapai nilai KKM pada pre-test kelompok kontrol berjumlah 16 siswa dan siswa yang mencapai nilai KKM sebanyak 23 siswa. Sedangkan pada post-test kelompok kontrol siswa yang tidak mencapai nilai KKM sebanyak 5 siswa dan siswa yang mencapai KKM sebanyak 34 siswa. 125 Siswa yang mencapai nilai KKM disebabkan karena pada saat proses pembelajaran berlangsung, siswa tersebut memperhatikan penjelasan yang diberikan oleh guru, siswa langsung mengerjakan tugas sesuai apa yang diminta guru, siswa mengumpulkan tugas tepat waktu dan siswa yang belum jelas tentang materi pembelajaran langsung menanyakan kepada guru serta mencari studi pustaka sehingga dapat memecahkan masalahnya. Siswa yang tidak mencapai KKM disebabkan karena pada saat pembelajaran, siswa tersebut tidak memperhatikan guru saat menyampaikan materi, siswa berbicara dengan siswa lain, siswa tidak memiliki minat dalam mata pelajaran tersebut, siswa mengerjakan tugas asal jadi dan tidak tepat waktu dalam mengumpulkannya, siswa tidak mau bertanya untuk hal yang belum jelas, serta siswa mengulur-ngulur pekerjaan yang seharusnya diselesaikan setelah diberikan oleh guru. 2. Hasil Belajar Mata Pelajaran Dasar Desain setelah Diterapkan Model Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Jigsaw pada Siswa Kelas X SMK Negeri 3 Klaten Hasil belajar mata pelajaran Dasar Desain setelah diterapkan model pembelajaran Cooperative Learning tipe Jigsaw pada siswa kelas X SMK Negeri 3 Klaten pada pelaksanaan pembelajarannya menggunakan model pembelajaran Cooperative Learning tipe Jigsaw yang diterapkan pada kelas eksperimen. Kelas eksperimen adalah kelas yang diberikan perlakuan khusus treatment. Kelas ini diberikan pre-test dan post-test untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah dilakukan treatment.

Dokumen yang terkait

Perbedaan hasil belajar biologi antara siswa yang diajarkan melalui pembelajaran kooperatif teknik stad dan teknik jigsaw: kuasi eksperimen di SMP attaqwa 06 Bekasi

0 4 76

Perbedaan hasil belajar siswa atara model pembelajaran NHT (numbered head together) dengan stad (student team achievment division pada konsep laju reaksi)

3 10 173

Pengaruh penerapan model cooperative learning tipe stad terhadap hasil belajar kimia siswa pada konsep sistem koloid (quasi eksperimen di MAN 2 Kota Bogor)

4 38 126

Upaya meningkatkan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran cooperative learning tipe jigsaw pada pelajaran IPS kelas IV dalam materi sumber daya alam di MI Annuriyah Depok

0 21 128

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENGGUNAAN ALAT UKUR DASAR KELAS X SMK IMMANUEL MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2016/2017.

0 3 20

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASEDLEARNING DAN COOPERATIVE LEARNING TIPE JIGSAW TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN KEWIRAUSAHAAN KELAS X SMK PAB 2 T.A 2016/2017.

0 3 28

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN KOSMETIKA KECANTIKAN KELAS XI TATA KECANTIKAN SMK NEGERI 3 PEMATANGSIANTAR.

0 2 25

PENGELOLAAN PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE JIGSAW PADA MATA PELAJARAN SEJARAH Pengelolaan Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Jigsaw Pada Mata Pelajaran Sejarah (Studi Situs di SMA Batik 1 Surakarta).

0 3 19

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE TIPE JIGSAW TERHADAP KEMAMPUAN KERJASAMA DAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS IV SD N PROGOWATI PADA MATA PELAJARAN PKN.

0 0 325

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW TERHADAP HASIL BELAJAR DASAR – DASAR KELISTRIKAN SISWA KELAS X DI SMK NEGERI 1 PUNDONG.

1 9 227