Fungsi Padang Lamun TINJAUAN PUSTAKA

2. TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Fungsi Padang Lamun

Padang lamun memiliki fungsi sebagai suatu komunitas yang terdiri atas tumbuhan dan hewan serta unsur abiotik yang saling berinteraksi. Interaksi yang terjadi antara tumbuhan dan hewan merupakan interaksi tunggal dan dikendalikan oleh berbagai faktor fisika-kimia perairan Rohmimohtarto Juwana 2001. Gambaran tentang fungsi padang lamun sebagai ekosistem, dijabarkan oleh Wood 1969 in Phillips Menez 1988; Wood et al. 1969 in Ongkers 1990, sebagai berikut : 1. Akar dan rhizome lamun melekat kuat pada substrat dasar sehingga dapat menstabilkan dan menahan sedimen serta dapat mengurangi kuatnya hempasan ombak saat badai. 2. Daun-daun lamun dapat memperlambat kecepatan arus, yang menyebabkan terjadinya sedimentasi bahan-bahan organik dan mencegah resuspensi dari bahan-bahan organik dan anorganik. Selain itu daun lamun yang cukup besar seperti Enhalus acoroides dapat dimanfaatkan oleh organisme epifit sebagai tempat hidup. 3. Lamun berperan sebagai naungan bagi ikan-ikan yang menetap dan ikan-ikan yang hanya sementara beruaya berada dalam habitat lamun, baik pada stadia dewasa maupun pada stadia juvenil. 4. Padang lamun berfungsi sebagai tempat mencari makan, berupa detritus dan epifit yang menempel di daun lamun, maupun organisme avertebrata kecil seperti moluska, krustasea maupun ekinodermata. 5. Tumbuhan lamun yang mati selanjutnya didekomposisi oleh bakteri menjadi serasah dan dapat berfungsi sebagai bahan-bahan organik yang dimanfaatkan oleh organisme sebagai bahan makanan. Fortes 1990 menyatakan bahwa di lingkungan laut dangkal lamun dapat berperan paling tidak sebagai produsen primer, habitat biota, perangkap sedimen dan pendaur zat hara. Dalam ekosistem lamun, proses dekomposisi merupakan hal yang penting. Proses ini menghasilkan material yang langsung dapat dikonsumsi oleh fauna bentik, sedangkan partikel-partikel serasah dalam air merupakan makanan hewan avertebrata dengan tipe pemakan penyaring. Pada gilirannya nanti hewan-hewan tersebut akan menjadi mangsa dari tipe pemakan karnivora yang terdiri dari berbagai jenis ikan dan hewan avertebrata lainnya. Selain itu ekosistem lamun merupakan tempat asuhan, perlindungan dari predator dan sumber pakan bagi ikan, hewan avertebrata dan dugong.

2.2 Habitat dan Sebaran Lamun