Sejarah PT. Prisma Mahesa Unggul

69

BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

4.1. Sejarah PT. Prisma Mahesa Unggul

PT. Prisma Mahesa Unggul PMU merupakan suatu perusahaan yang bergerak dibidang penjualan daging sapi potong berikut dengan jasa pemotongan sapi hidup yang telah dipesan, sapi-sapi yang berada didalam PT. PMU sebagian besar ialah sapi impor berasal dari australia. PT. PMU merupakan salah satu dalam unit bisnis dari sebuah Holding company “Sahabat indonesia”. Yang bergerak dibidang distributor electric maintenance PT. PMU berdiri pada 19 april 2001 didirikan oleh Bapak Probo Prasetyo. Sebagai pemilik holding company yang juga menjabat sebagai direktur utama pada divisi lainya. Ide atau gagasan awal untuk mendirikan PT. PMU karena hobinya terhadap bisnis dibidang peternakan, khususnya sapi. Dimulai dari alasan sederhana tersebut mulai dijalankan sistem bisnis awal perusahaan dengan menjadi importir sapi dan memiliki feedlot di daerah Ciamis Bandung namun karena sistem pembayaran yang tidak berjalan dengan baik, yaitu piutang tak tertagih, akhirnya pada tahun 22 agustus 2004 feedlot tersebut ditutup. Dengan kejadian tersebut PT. PMU membuat sistem baru, dimulai dengan membangun TPH tempat pemotongan hewan di daerah Parung dan PT. PMU tidak lagi melayani pembelian sapi dengan cara hutang. Adapun pembelian maupun jasa pemotongan produk dibayar dengan cara tunai untuk menghindari kerugian. Pembelian dan penyediaan produk diawali dengan membeli sapi yang siap dijual dari importir, seperti PT. Juang Jaya dan PT. Eldres yang berada 70 daerah Lampung dan Cileungsi. Pembelian sebanyak 4 rit perbulanya dimana 1 rit terdapat 13 sapi, setelah sapi berada di TPH PT. PMU sapi kemudian dijual dengan mayoritas pembelinya para pedagang tradisional. Dengan menggunakan sistem menjual sapi hidup utuh secara langsung, dalam bentuk karkas.Untuk pemasaran produknya PT. PMU menjual kepada pedagang tradisional yang kebanyakan berasal dari daerah Ciputat, Depok dan Cisalak. Dalam perkembanganya pemasaran sapi dari PT. PMU mulai dikenal oleh konsumennya melalui informasi yang disampaikan antar pedagang. Keinginan konsumen untuk mendapatkan produk yang berkualitas dan mencari perusahaan sapi potong yang dapat menyediakan harga yang lebih murah, atau paling tidak dapat menggunakan sistem hutang, dirasakan sebagai tantangan terberat bagi perusahaan untuk dipenuhi. Tetapi dengan kedekatan antar pembeli, dengan perusahaan dirasa sebagai saat yang tepat untuk mengkomunikasikan kepada konsumen bahwa keinginan perusahaan untuk dapat mendapatkan profit dan konsumen mendapat produk yang baik. 4.2.Lokasi PT. Prisma Mahesa Unggul Kantor PT. PMU berlokasi di Muara Karang Utara komplek pergudangan blok D1A Jakarta Utara dan TPH yang berada di jalan Kampung Pasiran RT 03RW 01 kelurahan Sawangan Depok, yang terdiri dari 3 kandang sapi serta tempat pemotongan dimana terdapat saluran limbah dan timbangan sapi. Jarak TPH perusahaan dengan pemukiman penduduk kurang lebih 200 meter dengan pembatas berupa tembok setinggi 2 meter. Lokasi perusahaan yang berada di 2 71 daerah yang berbeda diharapkan bisa memaksimalkan fungsi bagi pemasaran produk di kedua lokasi tersebut.

4.3. Visi dan Misi PT.Prisma Mahesa Unggul