Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Karakteristik Responden Berdasarkan Pekerjaan

71 yang menggunakan hotel jasa akomodasi untuk transit dan sebagai sarana tempat bertemu seperti rapat dan rekan bisnis. Hal ini berkaitan pula dengan fasilitas yang diberikan Hotel Polonia Medan, seperti function room yang disediakan pihak hotel untuk kegiatan bisnis seperti penyelenggaraan seminar, pelatihan, acara pertemuan sehingga para tamu bisnis dapat menginap dan menghadiri kegiatan tersebut.

6.1.3 Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Berdasarkan data-data pada kuesioner yang telah disebarkan oleh peneliti kepada 108 orang responden, diperoleh data mengenai gambaran umum responden penelitian. Jumlah dan persentase gambaran umum karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin dapat dilihat pada Tabel 6.3 berikut ini: Tabel 6.3 Karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin No Jenis kelamin Jumlah Orang 1 Laki-laki 68 62.96 2 Perempuan 40 37.03 Total 108 100 Sumber : Hasil Penelitian, 2012 data diolah Hasil penelitian karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin, menunjukkan bahwa responden yang berjenis kelamin laki-laki yaitu sebanyak 68 responden 62.96, kemudian responden yang berjenis kelamin perempuan sebanyak 40 37.03 Gambar 6.3 Karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin Sumber : Hasil Penelitian, 2012 data diolah Universitas Sumatera Utara 72 Hal ini menggambarkan bahwa kebutuhan menginap di Hotel yaitu Hotel Polonia Medan lebih sering dilakukan oleh pria, karena pada umumnya pria sering melakukan perjalanan di dalam kota atau ke luar kota baik untuk keperluan pekerjaan bisnis dinas ataupun untuk kunjungan-kunjungan lain, sehingga mereka harus menginap di daerah kota tersebut

6.1.4 Karakteristik Responden Berdasarkan Pekerjaan

Berdasarkan data-data pada kuesioner yang telah disebarkan oleh peneliti kepada 108 orang responden, diperoleh data mengenai gambaran umum responden penelitian. Jumlah dan persentase gambaran umum karakteristik responden berdasarkan pekerjaan dapat dilihat pada Tabel 5.4 berikut ini: Tabel 6.4 Karakteristik responden berdasarkan pekerjaan No Pekerjaan Jumlah Orang 1 Pegawai Negri Sipil 31 28.70 2 Pegawai Swasta 26 24.07 3 Pengusaha 38 35.18 4 DosenPengajar 6 5.55 5 Profesional Manager 5 4.62 6 Dan lainnya 2 1.85 Total 108 100 Sumber : Hasil Penelitian, 2012 data diolah Berdasarkan tabel 6.4 terlihat bahwa jumlah responden mayoritas berasal dari kalangan pengusaha dengan persentase sebanyak 38 responden 35.18, pegawai negri sipil PNS dengan persentase sebanyak 31 responden 28.70, pegawai swasta dengan persentase sebanyak 26 responden 24.07, dosenpengajar berjumlah 6 responden 5.55, profesional manajer dengan persentase sebanyak 5 responden 4.62, profesi dan lainnya ibu rumah tangga, dll dengan persentase sebanyak 2 responden 1.85 Universitas Sumatera Utara 73 Gambar 6.4 Karakteristik responden berdasarkan pekerjaan Sumber : Hasil Penelitian, 2012 data diolah Hal ini menunjukkan bahwa responden yang menginap di Hotel Polonia Medan lebih banyak berprofesi sebagai pengusaha, pegawai swasta dan pegawai negri. Hal ini dikarenakan lokasi hotel Polonia yang strategis, dekat dengan bandara Polonia Medan, central bisnis distrik, perkantoran, pemerintahan pusat perbelanjaan sehingga konsumen potensialnyapun berasal dari kalangan pengusaha, pegawai swasta dan pegawai negri yang sering melakukan perjalanan dengan akomodasi jasa penerbangan dan melakukan kegiatan perusahaannya atau kegiatan politik.

6.1.5 Karakteristik Responden Berdasarkan Penghasilan