harus  dirumuskan  dengan  jelas  agar  permasalahan  yang  diteliti  tidak menyimpang  dari  batasan  sehingga  kesimpulan  yang  diperoleh  akan
berlaku  pada  keseluruhan  populasi  yang  dirumuskan.  Populasi  dalam penelitian ini adalah semua  perusahaan yang terdaftar dalam indeks LQ-45
di Bursa Efek Indonesia selama periode 2010-2013.
2. Sampel
Sampel  adalah  suatu  himpunan  bagian  dari  unit  populasi  Kuncoro, 2003. Menurut Tarmudji 1988: 9, sampel adalah sebagian populasi yang
digunakan  sebagai  dasar  untuk  membuat  kesimpulan  umum.  Teknik pengambilan  sampel  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  teknik
purposive sampling yaitu penentuan sampel berdasarkan pertimbangan atau kriteria-kriteria  tertentu  sesuai  dengan  tujuan  penelitian.  Adapun  kriteria-
kriteria pemilihan sampel yang ditetapkan dalam penelitian adalah: a.  Perusahaan yang pernah masuk dalam kelompok LQ-45 pada Bursa Efek
Indonesia secara berturut-turut dari tahun 2010 – 2013.
b.  Perusahaan  yang    menerbitkan  laporan  keuangan  per  31  Desember  dari tahun 2010 sampai dengan tahun 2013.
c.  Perusahaan  yang  dipilih  memiliki  ketersediaan  data  yang  dibutuhkan selama periode 2010-2013.
E. Jenis Data dan Teknik Pengumpulan Data
Data  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  data  sekunder  yang diperoleh dari perusahaan yang terdaftar dalam indeks LQ-45 di Bursa Efek
Indonesia  periode  2010-2013.  Teknik  pengumpulan  data  dilakukan  dengan metode dokumentasi  yaitu dengan cara membaca, mengamati,  mencatat serta
mempelajari  uraian  buku-buku,  jurnal  akuntansi  dan  bisnis,  ICMD  serta mengunduh  data  dari  situs-situs  internet  yang  relevan.  Data  yang  digunakan
dalam  penelitian  dikumpulkan  dari  ICMD  Indonesian  Capital  Market Directory yang diakses melalui www.idx.co.id.
F. Teknik Analisis Data
Analisis  data  adalah  proses  penyederhanaan  data  ke  dalam  bentuk  yang mudah  dibaca  dan  diinterpretasikan.  Tujuan  dari  analisis  ini  adalah  untuk
mendapatkan  informasi  yang  relevan  yang  terkandung  dalam  data  tersebut dan  menggunakan  hasilnya  untuk  memecahkan  masalah.  Penelitian  ini
menggunakan  lebih  dari  dua  variabel  independen,  untuk  itu  teknik  analisis data  yang  digunakan  adalah  model  regresi  linier  berganda  multiple  linear
regression.  Sebelum  analisis  data  dilakukan,  data  diuji  terlebih  dahulu dengan  menggunakan  uji  asumsi  klasik,  untuk  memastikan  model  regresi
yang  digunakan  tidak  terdapat  masalah  normalitas,  multikolinearitas, heteroskedastisitas dan autokorelasi.