Pengadaan Bahan Pustaka Penerbitan Buletin Keamanan Pangan Pembuatan dan Pencetakan Materi Promosi Keamanan Pangan Pembuatan Komik Mengenai Keamanan Pangan Pembuatan Kalender Keamanan Pangan Distribusi Compact Disc CD Poster Keamanan Pangan Desain Strateg

93 Lampiran 15. Deskrispsi Kegiatan yang Dilaksanakan Direktorat SPKP untuk Kegiatan Mempromosikan Keamanan Pangan Lampiran 15.1. Deskrispsi Kegiatan yang Dilaksanakan Direktorat SPKP untuk Kegiatan Mempromosikan Keamanan Pangan

1. Pengadaan Bahan Pustaka

Bahan-bahan pustaka tersebut diperoleh dengan pembelian untuk buku atau berlangganan serta tukar menukar untuk buletin dan jurnal. Jumlah pustaka Keamanan Pangan di Direktorat SPKP yang tercatat berjumlah 156 judul buku dan sekitar 140 judul buku lainya belum terdaftar di perpustakaan Direktorat SPKP. Telah menerbitkan sebanyak 47 judul buku dan terdapat 12 jenis kategori jurnal dan majalah. Nama judul buku yang diterbitkan dan jurnal yang terdapat pada perpustakaan Direktorat SPKP dapat dilihat pada Lampiran 15.2

2. Penerbitan Buletin Keamanan Pangan

Buletin Keamanan Pangan diterbitkan dengan pesan utama berupa keamanan pangan secara berkesinambungan setiap enam bulan sekali sejak tahun 2002.

3. Pembuatan dan Pencetakan Materi Promosi Keamanan Pangan

Sudah dicetak sebanyak 20 judul poster dan 20 judul leaflet. Poster dan leaflet tersebut didistribusikan ke instansi terkait seperti Balai Besar Balai POM, instansi pemerintah daerah, Puskesmas, ritel, serta masyarakat umum pada saat pameran.

4. Pembuatan Komik Mengenai Keamanan Pangan

Direktorat SPKP dengan dukungan dana dari WHO telah membuat 4 buah buku komik bergambar untuk anak-anak.

5. Pembuatan Kalender Keamanan Pangan

Kalender tahun 2005 dengan pesan keamanan pangan telah dibuat sebagai suplemen dalam buletin keamanan pangan pada akhir tahun 2004.

6. Distribusi Compact Disc CD Poster Keamanan Pangan

Participatory Multi Level Food Safety Campaign adalah suatu kegiatan kampanye tentang Keamanan Pangan dalam bentuk CD yang dirancang dengan melalui penggalangan partisipasi setiap orang, instansi, industri, asosiasi dan stake holder lainnya untuk bersama-sama mendiseminasikan pesan keamanan pangan.

7. Desain Strategi Komunikasi Keamanan Pangan

Direktorat Surveilan dan Penyuluhan Keamanan Pangan, dengan bantuan tenaga ahli : 1 Yanefri Bachtiar; 2 Risang Rimbaatmaja dan 3 Lien Herlina, telah mengembangkan konsep mengenai Strategi Komunikasi Keamanan Pangan dalam rangka mengefektivkan program promosi keamanan pangan. 94

8. Pelatihan Strategi Komunikasi Keamanan Pangan