Fungsi Tindak Tutur Ekspresif Memberi Salam

121 atau kekhilafan, yang dalam bahasa Prancis standar sejajar dengan ungkapan fais attention ‘berhati-hati’ atau ‘awas’.

g. Fungsi Tindak Tutur Ekspresif Memberi Salam

Tuturan salam termasuk dalam tindak tutur ekspresif. Fungsi tuturan salam merupakan pernyataan penghormatan atau ekspresi kesenangan karena bertemu atau berpisah dengan seseorang, yang meliputi salam pertemuan atau perpisahan. Pada gambar 13, konteks tuturan terjadi di depan Mesjid Besar Paris. Pertemuan yang terjadi antara François, Zarka dan Kakeknya diawali dengan ucapan salam antara Zarka dan François yang berusia sebaya, dengan ucapan ‘ salut’. Namun ketika menyapa kakek Zarka, François mengucapkan salam yang berbeda, dia mengucapkan salam ‘ bonjour’. Ucapan salam ‘salut’ juga dipergunakan oleh orang yang lebih tua kepada anak-anak muda, seperti pada konteks tutur berikut ini. Gambar 29. Bertanya alamat PCh. L’homme: Salut les sketteurs Salut les jeunes Dis donc , tu sais pas où c’est? Hai sketeur Hai anak muda Sebentar, kamu tahu nggak dimana alamat ini? Pada saat mencari suatu alamat, seorang lelaki berusia setengah baya melintas di dekat sekelompok anak muda yang sedang bermain skate board. Ia memberi salam kepada mereka dengan ucapan ‘ salut’. 122 Selain untuk ucapan salam pada saat pertemuan, fungsi tuturan salam juga meliputi salam perpisahan yang disampaikan pada saat mereka akan saling meninggalkan. Banyak ungkapan salam perpisahan yang ada dalam sistem bahasa Prancis. Ungkapan salam perpisahan yang lazim diucapkan pada keadaan normal adalah au revoir. Dalam keadaan tertentu jika dalam waktu dekat mereka akan segera bertemu lagi diucapkan à bient ȏt atau à tout de suite. Namun seiring dengan banyaknya imigran yang datang ke Prancis berasal dari Afrika dan merupakan negara Islam, sekarang ini muncul ungkapan baru sebagai salam perpisahan yang khas, yaitu Inch Allah. Leksikon ini sekarang sudah menjadi leksikon salam perpisahan yang diucapkan secara umum oleh orang-orang Prancis.

h. Fungsi Tindak Tutur Ekspresif Memintaan Maaf