Jenis Penelitian Desain Penelitian

57

D. Lokasi Implementasi

Tahap Implementasi pada penelitian ini berlangsung di SMP N 1 Wonosobo yang beralamat di Jl. Pemuda no.7 Wonosobo, Wonosobo, Jawa Tengah.

E. Sumber Data

Sumber data dalam penelitian ini adalah: 1. Dosen Jurusan Matematika FMIPA UNY Dosen jurusan Matematika FMIPA UNY berperan sebagai validator dalam penelitian ini. Dalam hal ini, validator memberi penilaian terhadap lembar penilaian perangkat pembelajaran berkaiatan dengan aspek kevalidan, serta memberikan masukan, saran, dan kritik terhadap perangkat pembelajaran sebelum diujicobakan. 2. Siswa SMP Kelas VIII Siswa SMP kelas VIII dalam penelitian ini berperan sebagai pengguna LKS yang dikembangkan dalam tahap implementasi, dan mengerjakan tes hasil belajar, serta mengisi angket respon siswa terhadap perangkat pembelajaran yang telah digunakan. Hal ini berkaitan dengan kualitas kepraktisan dan keefektifan perangkat pembelajaran setelah diujicobakan. 3. Guru matematika kelas VIII Guru matematika SMP kelas VIII dalam penelitian ini berperan sebagai validator guna memberikan penilaian terhadap perangkat 58 pembelajaran berkaitan dengan kualitas kevalidan, serta meberikan masukan saran, dan kritik terhadap perengkat pembelajaran sebelum diujicobakan. Guru matematika SMP kelas VIII dalam penelitian ini juga berperan sebagai observer yang melakukan pengamatan berdasarkan pedoman lembar observasi dengan jujur, serta mendeskripsikan secara umum terhadap pengamatan yang dilakukan terhadap perangkat pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran. Hal ini berkaitan dengan keterlaksanaan penggunaan perangkat pembelajaran dalam pembelajaran menggunakan penemuan terbimbing dan model pembelajaran tipe NHT serta mengetahui kepraktisannya .

F. Jenis Data

Jenis data yang terkumpul selama proses penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualtitatif yang diperoleh yaitu data berupa deskripsi komentar dan saran dari validator dan observer yang dideskripsikan kemudian dibuat kesimpulan secara umum. Data tersebut diperoleh untuk merevisi produk yang dikembangkan. Hasil analisis validasi ahli yang merupakan masukan, tanggapan, kritikan dan saran digunakan sebagai acuan dalam perbaikan perangkat pembelajaran. Sedangkan data kuantitatif yaitu data berupa skor hasil penilaian perangkat pembelajaran oleh validator dan dari angket respon siswa, serta skor dari tes hasil belajar siswa. 59

G. Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah yaitu lembar penilaian RPP, lembar penilaian LKS untuk ahli materi, lembar penilaian LKS untuk ahli media, lembar penilaian LKS untuk guru, lembar penilaian media pembelajaran untuk ahli materi, lembar penilaian media pembelajaran untuk ahli media, lembar penilaian media pembelajaran untuk guru, lembar observasi kegiatan pembelajaran, tes hasil belajar, dan angket respon siswa. Penyusunan instrumen dilakukan pada tahap design atau perancangan. Penjelasan dari setiap instrumen adalah sebagai berikut : 1 Lembar Penilaian LKS Lembar penilaian LKS disusun untuk penilaian ahli materi, ahli media dan guru. LKS dinilai untuk mengetahui kelayakan dari produk sebelum diimplementasikan ke sekolah. Lembar penilaian LKS baik untuk ahli materi, ahli media dan guru berupa angket yang terdiri dari 5 alternatif jawaban,yaitu 1, 2, 3, 4, dan 5 yang berturut-turut menyatakan sangat kurang, kurang, cukup, baik, dan sangat baik. Lembar penilaian LKS untuk ahli materi dibuat untuk menilai kualitas isi materi LKS, kesesuaian LKS dengan pendekatan penemuan terbimbing, kesesuaian LKS dengan syarat didaktik, dan kesesuaian LKS dengan syarat konstruksi. Lembar penilaian LKS untuk ahli media dibuat untuk menilai kualitas LKS berdasarkan kualitas teknis. Sedangkan lembar penilaian LKS untuk guru dibuat untuk menillai kualitas isi materi LKS, kesesuaian LKS dengan pendekatan penemuan

Dokumen yang terkait

Pengaruh metode penemuan terbimbing (guided discovery) terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis siswa : penelitian quasi eksperimen terhadap siswa Kelas VIII SMPI Ruhama.

2 21 217

PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS GUIDED DISCOVERY PADA MATERI HIMPUNAN UNTUK SISWA SMP KELAS VII.

0 0 81

PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN TRIGONOMETRI DENGAN PENDEKATAN PENEMUAN TERBIMBING UNTUK SISWA SMA KELAS X SEMESTER II.

0 0 86

PENGEMBANGAN GAME EDUKASI MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN GUIDED DISCOVERY PADA MATERI BANGUN RUANG SISI DATAR UNTUK SISWA SMP KELAS VIII SEMESTER 2.

0 5 215

PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI LINGKARAN DENGAN PENDEKATAN GUIDED DISCOVERY UNTUK SISWA KELAS VIII SMP.

0 0 51

PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN GUIDED DISCOVERY PADA MATERI BARISAN DAN DERET UNTUK SISWA SMK KELAS X.

1 8 16

PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA UNTUK SISWA SMA KELAS X SEMESTER 2 PADA MATERI PERSAMAAN DAN FUNGSI KUADRAT MENGGUNAKAN PENDEKATAN PENEMUAN TERBIMBING.

0 2 68

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA INTERAKTIF BERBANTUAN GEOGEBRA DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK BERBASIS PENEMUAN TERBIMBING (GUIDED DISCOVERY) PADA MATERI PERSAMAAN LINGKARAN UNTUK SISWA SMA KELAS XI.

0 2 16

Pengembangan perangkat pembelajaran pada materi relasi dan fungsi untuk siswa kelas III dengan pendekatan penemuan terbimbing.

0 2 342

PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) MATERI PRISMA DAN LIMAS TEGAK BERBASIS GUIDED DISCOVERY UNTUK SISWA SMP KELAS VIII - repository perpustakaan

0 0 14