Perikanan Laut Potensi Sumberdaya Perikanan

dalam pembangunan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil pembangunan. Jumlah tenaga kerja di Kabupaten Kendal menurut jenis kelamin dapat dilihat pada Tabel 6. Tabel 6. Tenaga Kerja Potensial Menurut Umur dan Jenis Kelamin di Kabupaten Kendal, Tahun 2003 No. Kelompok Umur Laki-laki Perempuan Jumlah 1. 15 - 19 47.922 45.187 93.109 2. 20 - 24 38.226 36.907 75.133 3. 25 - 29 33.864 35.766 69.630 4. 30 - 34 35.089 37.060 72.149 5. 35 - 39 34.006 35.543 69.549 6. 40 - 44 30.568 29.757 60.325 7. 45 - 49 23.544 21.312 44.856 8. 50 - 54 15.637 17.099 32.736 9. 55 - 59 13.607 15.590 29.197 10. 60 - 64 13.541 17.475 31.016 Total 286.004 291.696 577.700 Sumber : Bappekab Kendal 2004 Jumlah penduduk Kabupaten Kendal mencapai 891.166 jiwa pada tahun 2003. Dari jumlah ini sekitar dua pertiganya tergolong pada usia produktif yaitu antara 15 – 64 tahun. Jumlah penduduk usia kerja di Kabupaten Kendal mencapai 577.700 jiwa, dengan perincian jumlah penduduk usia kerja laki-laki sebanyak 32,09, sedangkan penduduk usia kerja perempuan sebanyak 32,73.

5.2 Keadaan Umum Perikanan Kabupaten Kendal

5.2.1 Potensi Sumberdaya Perikanan

5.2.1.1 Perikanan Laut

Wilayah perikanan laut di Kabupaten Kendal meliputi wilayah pantai utara sepanjang 41km yang mencakup 7 kecamatan, yaitu Kecamatan Kaliwungu, Brangsong, Kendal, Patebon, Cepiring, Kangkung dan Kecamatan Rowosari. Potensi perikanan pelagis yang tertangkap pada kawasan pantai pada umumnya didominasi oleh ikan teri, kembung, juwi dan tigowojo. Kawasan perairan untuk kegiatan penangkapan ikan terletak pada perairan di luar kawasan pelabuhan dan alur pelayaran serta kawasan perlindungan dan penyangganya di gugusan terumbu karang. Kawasan ini membentang dari barat ke timur. Kegiatan penangkapan ikan yang dilakukan oleh nelayan tradisional tidak dibatasi oleh wilayah administrasi Bappekab Kendal 2003. Produksi perikana n laut yang diperoleh dari Tempat Pelelangan Ikan TPI di empat tempat pada tahun 2003 menghasilkan 1.050.529 Kg ikan dengan nilai Rp4.869.455.300,00. Produksi tahun ini turun 3,26 dari tahun 2002, yaitu dari 1.085.952 Kg pada tahun 2002. Dilihat dari nilai produksinya, nilai produksi tahun 2003 juga lebih rendah dari tahun 2002, yaitu sebesar Rp8.563.473.800,00. Produksi dan nilai produksi perikanan laut yang dirinci menurut Tempat Pelelangan Ikan TPI di Kabupaten Kendal tahun 2003 dapat dilihat dalam Tabel 7. Dilihat dari jumlah produksi perjenis ikan laut, dapat dilihat tiga komoditas yang menghasilkan jumlah produksi terbesar, adalah teri, ikan terbang dan ikan kembung, dengan masing-masing jumlah produksi sebanyak 236.682 Kg, 134.727 Kg dan 52.375 Kg. Berdasarkan nilai produksi perjenis ikan laut, dapat dilihat bahwa teri, cumi-cumi dan ikan tongkol merupakan penghasil nilai produksi terbesar dengan masing-masing nilai sebesar Rp2.702.334.100,00, Rp586.407.000,00 dan Rp292.423.500,00. Jumlah produksi dan nilai per jenis ikan laut di Kabupaten Kendal tahun 2003 dapat dilihat pada Tabel 8. Tabel 7. Produksi dan Nilai Produksi Perikanan Laut Dirinci Menurut Tempat Pelelangan Ikan TPI di Kabupaten Kendal, Tahun 2003 No. TPI Produksi Kg Nilai Rp 1. Pidodo Kulon 118.547 1.232.145.000,00 2. Bandengan 137.698 1.614.285.100,00 3. Tawang 506.074 1.645.287.200,00 4. Sendang Sikucing 288.210 377.738.000,00 1.050.529 4.869.455.300,00 Tahun 2003 2002 1.085.952 8.563.473.800,00 Sumber : Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Kendal 2003 Tabel 8. Jumlah Produksi dan Nilai Per jenis Ikan Laut di Kabupaten Kendal, Tahun 2003 No. Jenis Ikan Produksi Nilai Kg Rp 1. Layang 316 1.106.000,00 2. Bawal 2.146 40.578.500,00 3. Kembung 52.375 202.572.000,00 4. Selar 6.466 34.812.500,00 5. Teri 236.682 2.702.334.100,00 6. Tongkol 52.655 292.423.500,00 7. Tengiri 6.137 79.014.500,00 8. Layur 23.622 66.359.000,00 9. Ikan Terbang 134.727 99.814.000,00 10. Julung-julung 10.838 14.931.500,00 11. Tigawaja 20.451 31.261.500,00 12. Ekor Kuning 23.398 23.519.500,00 13. Petek 49.120 28.495.000,00 14. Cumi-cumi 43.224 586.407.000,00 15. Ikan lain 388.134 650.614.200,00 Jumlah 1.050.285 4.867.828.300,00 Sumber : Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Kendal 2003 Pemanfaatan perairan pantai sampai pada batas sekitar 4 mil dari garis pantai sudah mendekati over fishing, sehingga kecenderungan penurunan stok sumberdaya ikan semakin cepat. Hal ini dapat dilihat dari analisis garis trend perkembangan nilai CPUE Catch per Unit Effort dari tahun 1999-2003 yang cenderung menurun. Penurunan nilai CPUE ini, mengindikasikan bahwa pemanfaatan perairan laut di Kabupaten Kendal cenderung mendekati over fishing. Perhitungan CPUE didasarkan pada perhitungan besarnya jumlah hasil tangkapan atau produksi perikanan terhadap upaya tangkap yang dilakukan, yang dalam hal ini adalah jumlah alat tangkap per unit. Hasil analisis trend perkembangan nilai CPUE dari tahun 1999-2003, dapat dilihat pada Gambar 2. y = -1810x + 10734 2000 4000 6000 8000 10000 12000 1999 2000 2001 2002 2003 Tahun CPUE CatchEffort Gambar 2. Trend Perkembangan Nilai CPUE Catch per Unit Effort Tahun 1999-2003

5.2.1.2 Penangkapan di Perairan Umum