Data Hasil Validasi Pakar Kurikulum 2013 dan Revisi Produk

dilakukan untuk mengetahui seberapa baik kualitas dan kelayakan perangkat pembelajaran yang dikembangkan oleh peneliti. Validasi ini menggunakan pedoman penyekoran skala lima Sukardjo, 2008: 101.

4.3.1 Data Hasil Validasi Pakar Kurikulum 2013 dan Revisi Produk

Penelitian pengembangan perangkat pembelajaran adalah pakar Kurikulum 2013 yaitu Ibu MDP dan Bapak V.Siswoyo.BU, M.Pd, produk divalidasi sebanyak satu kali pada tanggal 12 November 2014 dan 14 November 2014. Komponen-komponen yang divalidasi antara lain: 1 Identitas RPPH, 2 Perumusan Masalah, 3 Perumusan tujuan pembelajaran, 4 Pemilihan materi ajar, 5 Pemilihan sumber belajar, 6 Pemilihan media belajar, 7 Metode pembelajaran, 8 Skenario pembelajaran, 9 Penilaian, 10 Lembar Kerja SiswaLKS, 11 Bahasa. Hasil validasi berdasarkan 11 aspek tersebut memperoleh skor rata-rata 4,56 dengan kategori sangat baik. Perangkat pembelajaran dinyatakan layak untuk digunakan dengan revisi sesuai saran yang diberikan validator. Pakar Kurikulum memberikan beberapa komentar berisi masukan untuk perbaikan perangkat pembelajaran pada aspek, yaitu 4 Pemilihan materi ajar, dan 8 Skenario Pembelajaran. Aspek pemilihan materi ajar pakar kurikulum SD 2013 memberikan masukan tentang alokasi waktu yang harus sesuai dengan materi ajar dan pada aspek skenario pembelajaran memberikan komentar yaitu pengaturan skenario pembelajaran dengan alokasi waktu yang proporsional perlu diperbaiki. Pakar Kurikulum yang memberikan komentar umum dan saran perbaikan. Komentar berupa saran tersebut serta revisi akan dijabarkan dalam tabel berikut: Tabel 7. Komentar Pakar Kurikulum 2013 dan Revisi No. Komentar Pakar Revisi Pemilihan Materi Ajar 4 Kesesuaian materi ajar dengan alokasi waktu Dilakukan perbaikan dengan alokasi waktu yang harus sesuai dengan materi ajar Skenario Pembelajaran 8 Pengaturan skenario pembelajaran dengan alokasi waktu yang proporsional Dilakukan perbaikan dengan skenario pembelajaran atau kegiatan pembelajaran dengan alokasi waktu yang sesuai

4.1.1 Data Hasil Guru SD Kelas 1 SD Pelaksana Kurikulum SD 2013 dan Revisi Produk