Uji Coba Produk METODE PENELITIAN

66 1. Pada tahap validasi ahli melibatkan 2 orang ahli yaitu satu ahli media media specialist, dan satu ahli materi isi content expert. 2. Pada tahap uji coba perorangan melibatkan 2 mahasiswa yang mengambil mata kuliah IMK pada jurusan KTP FIP UNY yang diambil secara purposive sampling, dimana diambil satu-satu mahasiswayang memiliki kategori prestasi tinggi dan rendah sebagai subjek uji coba. 3. Pada tahap uji coba kelompok kecil melibatkan 10 mahasiswa yang mengambil mata kuliah IMK pada jurusan KTP FIP UNY yang diambil secara purposive sampling, dimana diambil 4 dari setiap mahasiswa yang memiliki kategori prestasi tinggi, sedang, dan rendah sebagai subjek uji coba kelompok kecil. 4. Pada tahap uji coba kelompok besar melibatkan 20 mahasiswa yang mengambil mata kuliah IMK pada jurusan KTP FIP UNY sebagai subjek uji coba kelompok besar.

E. Jenis Data

Data yang diperlukan dalam penelitian ini diperoleh dari berbagai sumber yaitu ahli materi, dosen pengampu mata kuliah, ahli media, dan mahasiswa. Jenis data tersebut berupa data kualitatif dan data kuantitatif. Data yang diperoleh dalam tahap review dan uji coba berfungsi untuk memberikan masukan dalam merevisi kualitas multimedia interaktif mata kuliah Interaksi Manusia dan Komputer yang dikembangkan. Data kuantitatif diperoleh melalui angket dari hasil uji coba lapangan yang berupa penilaian dari subjek uji coba mengenai multimedia pembelajaran mata kuliah Interaksi Manusia 67 dan Komputer. Sedangkan data kualitatif berupa hasil analisis kebutuhan, data hasil validasi ahli materi dan ahli media, uji coba satu-satu, uji coba kelompok kecil, dan uji coba kelompok besar yang berupa masukan, saran yang berkaitan dengan multimedia interaktif agar menjadi produk akhir yang layak untuk pembelajaran.

F. Instrumen Pengumpulan Data

Untuk menghimpun data selama proses pengembangan media pembelajaran berbantuan komputer mata kuliah IMK, digunakan angket, pedoman wawancara, dan pedoman observasi. 1. Angket Dalam penelitian ini menggunakan instrumen penelitian berupa angket dalam pengumpulan data. Ada dua penggunaan struktur angket yang digunakan peneliti, yaitu : angket terbuka, digunakan pada angket tanggapan penilaian mahasiswa, sedangkan angket tertutup digunakan pada validasi dan uji coba produk multimedia. Adapun kisi-kisi dari masing-masing instrumen yang akan digunakan mengacu pada instrumen yang telah dikembangkan oleh Estu Miarso 2004 dalam tabel berikut ini: a. Angket penilaian tanggapan mahasiswa Angket ini ditujukan kepada subjek uji coba satu-satu, kelompok kecil dan uji coba kelompok besar. Kegiatan uji coba ini bertujuan mengumpulkan data tentang aspek kemudahan belajar menggunakan multimedia interaktif, data yang terkumpul nantinya dijadikan sebagai dasar untuk melakukan revisi produk utama. 68 Tabel 1.Kisi-kisi Instrumen untuk Mahasiswa No Aspek yang dinilai Jumlah butir 1 Pembelajaran 5 2 Kualitas materi 3 3 Pengoperasian 5 4 Teks 2 5 Gambar 1 6 Animasi 1 7 Navigasi 1 8 Suara 1 9 Warna 1 Jumlah 25 b. Angket validasi ahli Angket ini ditujukan kepada subyek ahli, yaitu pada kegiatan validasi ahli yang bertujuan mengumpulkan data sebagai dasar untuk melakukan revisi produk awal. Angket validasi ahli terbagi atas angket validasi ahli media dan angket validasi ahli materi. Penentuan rentang skor penilaian dalam instrumen angket ini menggunakan skala likert, yang mencakup 5 kategori. Karena butir pernyataan dalam instrumen merupakan pernyataan positif, maka interpretasi skor dan pengkategoriannya sebagai berikut :