Latar Belakang Pemanfaatan dan Pengelolaan Air Bersih di Pelabuhan Perikanan Samudera Bungus Sumatera Barat.

1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

PPS Bungus sebagai satu-satunya pelabuhan perikanan tipe A di Sumatera saat ini, diproyeksikan dan diharapkan dapat menjadi sentra perikanan tangkap terutama di pesisir barat Pulau Sumatera. Melalui fungsinya sebagai pelabuhan perikanan diharapkan dapat membangkitkan dan mendorong pertumbuhan sektor lainnya secara terintegritas multiplier effect di kawasan barat Sumatera. Hal ini sesuai dengan visi PPS Bungus menjadi pusat perikanan terpadu di kawasan barat sumatera pada tahun 2009. Visi PPS Bungus tersebut ditunjang oleh besarnya potensi kelautan khususnya perikanan tangkap. Berdasarkan data DKP Sumbar 2006, hingga tahun 2006 potensi perikanan tangkap di pesisir barat Sumatera yang telah dimanfaatkan baru sebesar 35 dari total potensi yang ada. Besarnya potensi perikanan tangkap tersebut memungkinkan untuk berkembangnya berbagai usaha yang terkait dengan industri perikanan tangkap di PPS Bungus, seperti usaha perikanan tuna long line, usaha perikanan purse seine, pabrik es dan cold storage, dock yard dan unit pengolahan berupa pengalengan, pengeringan, tepung ikan serta berbagai usaha penunjang lainnya seperti usaha perlatanperbekalan melaut dan sebagainya. Seiring dengan perkembangan tersebut, menuntut pihak pengelola pelabuhan meningkatkan dan mengembangkan segala fasilitas yang menunjang aktifitas kepelabuhanan. Salah satu fasilitas yang perlu mendapat perhatian tersebut adalah air bersih dan instalasi penyediaannya. Air bersih memiliki peran penting dalam mendukung kelancaran akitifitas di pelabuhan perikanan. Bahkan Lubis 2006 menyebutkan bahwa air bersih dan instalasi penyediaannya merupakan salah satu jenis fasilitas yang „mutlak‟ ada di pelabuhan perikanan. Ketersediaan dan ketercukupan air bersih di pelabuhan perikanan dipengaruhi oleh faktor pengelolaan penyediaan dan pendistribusian serta pemanfaatan tingkat pemanfaatan dan kebutuhan air bersih pada berbagai aktivitas di pelabuhan perikanan. Oleh karena itu, penelitian tentang pengelolaan dan pemanfaatan air bersih di PPS Bungus Sumatera Barat perlu dilakukan.

1.2 Perumusan Masalah