Kondisi Sarana dan Prasarana SMP Negeri 1 Ngadirejo

76 f Memiliki tim bola voli putra dan menjadi finalis tingkat kabupaten. g Memiliki regu pramuka PA dan PI yang mampu meraih juara 1 kabupaten. h Siswa mampu berkreasi di bidang seni dan tampil di bidang propinsi. i Siswa memiliki Akhlaqul Karimah dan menjalankan Syari’at ala ahlussunah wal jama’ah. j 30 siswa menguasai keterampilan Komputer Program Windows.

2. Kondisi Sarana dan Prasarana Sekolah

a. Kondisi Sarana dan Prasarana SMP Negeri 1 Ngadirejo

Sarana dan prasarana memiliki peran yang sangat penting dalam menunjang kelancaran kegiatan pembelajaran. Kelengkapan sarana dan prasarana yang dimiliki akan mempengaruhi kegiatan belajar mengajar. Data mengenai kondisi sarana dan prasarana yang ada di SMP Negeri 1 Ngadirejo diperoleh dari hasil pengamatan sewaktu melakukan penelitian. Adapun datanya terdapat pada Tabel 14. sebagai berikut. 77 Tabel 14. Kondisi Sarana dan Prasarana SMP Negeri 1 Ngadirejo No Sarana dan Prasarana Kondisi Sarana dan Prasarana Ketersediaan Jumlah Kondisi

1 Ruang Kelas

Ada 20 Baik 2 Ruang Perpustakaan Ada 1 Baik

3 Ruang Laboratorium IPA

Ada 1 Baik 4 Ruang Laboratorium Komputer Ada 1 Baik 5 Ruang Pimpinan Ada 1 Baik 6 Ruang Guru Ada 1 Baik 7 Ruang Tata Usaha Ada 1 Baik 8 Tempat Beribadah Ada 1 Baik 9 Ruang Konseling Ada 1 Baik 10 Ruang UKS Ada 1 Baik 11 Ruang Organisasi Kesiswaan Ada 1 Baik 12 Jamban untuk guru Ada 4 Baik 13 Jamban untuk siswa Ada 10 Baik 14 Gudang Tidak ada - - 15 Ruang Sirkulasi Ada Baik 16 Tempat Bermainberolahraga Ada 1 Baik 17 Aula Tidak ada - - 18 Ruang Multimedia Ada 1 Baik 19 Ruang Kesenian Ada 1 Baik 20 Ruang Koperasi Ada 1 Baik 21 Kantin Ada 1 Baik 22 Tempat Parkir Kendaraan Tidak ada - - Sumber : Hasil observasi tanggal 12 Juni 2014 Dari tabel di atas dapat diketahui bahwa kelengkapan sarana dan prasarana di SMP Negeri 1 Ngadirejo umumnya sudah memenuhi seperti yang tercantum dalam Permendiknas Nomor 24 Tahun 2007 Tentang Standar Sarana dan Prasarana meskipun masih terdapat beberapa ruang yang belum tersedia yakni gudang, ruang keterampilan, serta tempat parkir khusus kendaraan. Berdasarkan tabel tersebut diketahui bahwa jumlah ruang kelas di SMP Negeri 1 Ngadirejo adalah 20 kelas. Hal ini sesuai dengan jumlah rombongan belajar yakni berjumlah 20 rombel dengan jumlah rata-rata siswa per rombongan belajar 20 anak. Ruang kelas dilengkapi dengan sarana yang lengkap dan sesuai 78 dengan kebutuhan serta pencahayaan yang memadai untuk kegiatan belajar siswa. Ruang perpustakaan terletak pada tempat yang mudah dicapai oleh peserta didik yaitu di bagian depan ruang guru dengan luas yang memadai dan pencahayaan yang cukup dilengkapi dengan sarana yang lengkap. Begitu juga dengan ruang laboratorium IPA yang luasnya memadai serta dilengkapi dengan sarana yang sesuai dengan kebutuhan. Akan tetapi, sekolah ini belum memiliki gudang, ruang aula, serta bangsal parkir kendaraan. Kondisi ini menyebabkan banyak peralatan yang tercerai berai dalam penyimpanannya sehingga berkesan berantakan dan kurang representatif.

b. Kondisi Sarana dan Prasarana SMP Islam Ngadirejo