Skala Pengukuran Variabel Jenis Data

42 2 Kinerja Karyawan Y Hasil pekerjaan yang mempunyai hubungan dengan tujuan strategis organisasi, kepuasan konsumen dan memberikan kontribusi ekonomi Kuantitas Kerja 1.Pekerjaan selesai sesuai target 2.Melayani sesuai target 3.Tidak menunda pekerjaan Skala Likert Pengetahuan pekerjaan 1. Pengetahuan yang baik 2. Pengetahuan yang mengatasi masalah Skala Likert Kualitas personal 1. Komunikasi yang baik 2. Sikap yang baik Skala Likert Kerja sama 1. Adanya kerjasama Tim 2. Dukungan sesama rekan kerja 3. Berbagi pengetahuan kepada sesama karyawan Skala Likert Dapat diandalkan 1. Menyelesaikan tugas dengan baik 2. Selalu hadir disaat perusahaan membutuhkan Skala Likert Inisiatif 1. Melakukan pekerjaan secara mandiri 2. Cekatan Skala Likert Sumber : Ron Young 2010, Ivancevich 2001: 253

3.5 Skala Pengukuran Variabel

Pengukuran masing – masing variabel dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan skala likert. Skala likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial. Dengan skala likert, maka variabel yang akan diukur dijabarkan menjadi indikator variabel. Kemudian indikator tersebut dijadikan sebagai titik tolak untuk menyusun item-item instrumen yang dapat berupa pernyataan atau pertanyaan Sugiyono,2005:104. Universitas Sumatera Utara 43 Penentuan skornilai disusun berdasarkan skala likert pendapat responden merupakan hasil penjumlahan dari nilai skala yang diberikan pada tiap jawaban pada kuesioner. seperti yang disajikan pada Tabel 3.2 pada tahap ini masing- masing jawaban responden dalam kuesioner diberikan kode sekaligus skor guna menetukan dan mengetahui frekuensi kecendrungan responden terhadap masing- masing pertanyaan yang diukur dengan angka. Tabel 3.2 Instrumen Skala Likert No Item Instrumen Skor 1 2 3 4 5 Sangat Setuju Setuju Kurang Setuju Tidak Setuju Sangat tidak setuju 5 4 3 2 1 Sumber: Sugiyono 2005:105

3.6 Populasi dan Sampel

3.6.1 Populasi

Menurut Sugiyono 2005:72 populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari kemudian di tarik kesimpulan. Objek atau nilai yang akan diteliti dalam populasi disebut unit analisis atau elemen populasi yang dapat berupa orang, perusahaan, media, dan sebagainya. Pada penelitian ini populasinya adalah karyawan operasional di Garuda Plaza Hotel yaitu pada departeme Front Office dengan populasi 28 orang karyawan, House Keeping dengan populasi 86 orang karyawan dan departemen Engineering and Maintenance dengan populasi 27 orang karyawan. Total Universitas Sumatera Utara 44 keseluruhan dari 3 tiga departemen yang berbeda tersebut adalah 141 orang

3.6.2 Sampel

Sampel merupakan bagian dari populasi yang diambil melalui cara-cara tertentu yang memiliki karakteristik tertentu, jelas, dan bisa dianggap bisa mewakili populasi Hasan, 2002: 58. Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti Arikunto, 2002: 109. Menurut Arikunto 2002: 108 dalam suatu penelitian bilamana populasinya kurang dari 100 maka sebaiknya diambil seluruhnya, dan bilamana populasinya lebih dari 100 maka dapat diambil sebagian dari populasi yang ada. Prosedur penarikan sample dalam penelitian ini menggunakan metode random sampling karena populasi yang dijadikan sample bersifat homogen, dimana seluruh populasi memiliki kesempatan yang sama untuk dipilih menjadi sample dan metode penentuan jumlah sample dalam penelitian ini dihitung dengan rumus Slovin dalam Ginting, 2008 : 132 sebagai berikut: N n = 1 + Ne 2 141 n = = 58.506 atau 59 orang karyawan 1 + 141 0,1 2 Dimana : n = Ukuran sampel N = Ukuran Populasi e = Persen kelonggaran ketidaktelitian karena kesalahan sampel yang masih dapat ditolerir Universitas Sumatera Utara 45 Jumlah sampel yang diharapkan dengan jumlah populasi sebesar 141 orang karyawan adalah 59 orang karyawan dengan taraf kesalahan 5.

3.7 Jenis Data

1. Data primer Data primer adalah data yang diperoleh langsung dari sumbernya, diamati dan dicatat untuk pertama kalinya Marzuki, 2005: 60. Data dalam penelitian ini yang diperoleh langsung dari sumbernya dilakukan dengan cara mengumpulkan hasil jawaban dari penyebaran kuesioner kepada dua sampel yaitu karyawan pada departemen Front Office, House Keeping dan Engineering and Maintenance di Garuda Plaza Hotel Medan. 2. Data Sekunder Data sekunder adalah data yang bukan diusahakan sendiri pengumpulannya oleh peneliti Marzuki, 2005: 60. Data sekunder biasanya berupa data yang telah berupa publikasi dan sudah dikumpulkan oleh pihak instansi lainpihak- pihak lain, misalnya dari Biro Pusat Statistik, dokumen-dokumen perusahaan atau organisasi, majalah, keterangan-keterangan, atau publikasi lainnya. Data sekunder umumnya berupa bukti, catatan atau laporan yang tersusun dalam arsip data dokumenter. Dalam pengumpulan data sekunder ini, penulis menggunakan dua kategori data sekunder, yaitu: a. Internal data Data sekunder ini tersedia dalam perusahaan tempat penelitian dilakukan, Universitas Sumatera Utara 46 yaitu informasi mengenai gambaran umum perusahaan dan data jumlah karyawan Garuda Plaza Hotel. b. Eksternal data Data dan informasi lain yang dianggap perlu misalnya buku-buku ilmiah, literatur lainnya yang berkaitan dengan masalah yang diteliti dan media internet.

3.8 Metode Pengumpulan Data