Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Batasan Operaional Definisi Operasional

3.2. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan 2 jenis sumber data yaitu data primer dan data sekunder. a. Data Primer Data primer yaitu data yang di peroleh secara langsung dari responden yang terpilih di lokasi penelitian. Data primer diperoleh dengan memberikan kuesioner dan wawancara. b. Data Sekunder Data sekunder yaitu data yang diperoleh melalui studi dokumen baik dari buku, jurnal, majalah, dan situs internet untuk mendukung penelitian ini.

3.3. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan di Supermarket Madinah Syariah Medan yang berlokasi di Plaza Millenium lt. 1 dan 2, Jl. Kapten Muslim No 111. Penelitian dilakukan pada bulan Januari – Februari 2010.

3.4. Batasan Operaional

Penelitian ini membahas tentang pengaruh customer experience yang terdiri dari sense X1, feel X2, think X3, act X4 dan relate X5 terhadap kepuasan pelanggan Y pada Supermarket Madinah Syariah Medan.

3.5. Definisi Operasional

Untuk menjelaskan variabel – variabel yang sudah diidentifikasikan, maka perlu adanya defenisi operasional dari masing – masing variabel sebagai upaya pemahaman dalam penelitian. Tabel 3.1 Defenisi Operasional variabel Variabel Defenisi Indikator Skala Pengukuran Sense X1 Merupakan sesuatu yang berhubungan dengan panca indera seperti penglihatan, pendengaran dan penciuman 1. Pemilihan warna dinding 2. Kelengkapan Barang 3. Tata letak barang 4. Ketersediaan merek 5. Suara Musik yang tersedia Skala Likert Feel X2 Kesan yang baik berkaitan dengan emosi yang positif yang timbul suasana hati dan emosi jiwa 1. Suasana dalam gerai 2. Kedekatan dengan kasir dengan pelanggan 3. Kedekatan pelayan dengan pelanggan Skala Likert Think X3 Tindakan yang merangsang intelektual dan kreativitas pelanggan 1. Promosi iklan yang menarik 2. Hadiah atau promo yang menarik Skala Likert Act X4 Merupakan tindakan fisik dan interaksi yang 1. Program rutin perusahaan yang berhubungan langsung Skala Likert muncul dengan pelanggan 2. Penanganan keluhan pelanggan Relate X5 Merupakan upaya untuk menghubungkan merek dengan dirinya dan budaya 1. Gaya hidup 2. Kebanggaan 3 Tempat rekreasi Skala Likert Kepuasan Pelanggan Y Kebutuhan, keinginan dan harapan pelanggan yang terpenuhi 1. Pengalaman yang di rasakan 2. Harapan yang terpenuhi 3. Kunjungan berulang Skala Likert Sumber : Schmitt dalam Majalah Marketing edisi Maret 2006 diolah

3.6. Skala Pengukuran Variabel