Kerangka Berpikir KAJIAN TEORI

30 dilakukan dalam menyampaikan materi ajar. RPP berfungsi sebagai acuan dalam proses pembelajaran. RPP terlampir Lampiran A2. 2. Lembar Keterlaksanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP Lembar ini disusun oleh peneliti yang di dalamnya berisi mengenai langkah-langkah pembelajaran yang akan dilaksanakan guru di kelas. Lembar pengamatan digunaan untuk mengamati peneliti berperan sebagai guru. Pengamatan dilakukan oleh 2 orang observer. Observer mencari hasil pengamatan dengan memberi tanda cek pada kolom “Ya” untuk kegiatan yang terlaksana dan kolom “Tidak” untuk kegiatan yang tidak terlaksana. Lembar Keterlaksanaan RPP terlampir Lampiran A3. 3. Lembar Kerja Siswa LKS LKS merupakan salah satu sarana yang dapat membantu dan mempermudah kegiatan pembelajaran sehingga menciptakan pembelajaran yang lebih efektif dan terjadi interaksi antara siswa dan siswa maupun siswa dan guru. LKS ini juga dapat meningkatkan motivasi siswa dalam meningkatkan hasil belajar. LKS terlampir Lampiran B1. 4. Tes Hasil Belajar Tes hasil belajar yang dilakukan peneliti adalah tes tertulis. Tes tertulis membantu peneliti dalam pengumpulan data. Soal dalam tes tertulis dibuat dalam bentuk uraian dan berisi 5 butir soal. Hal tersebur dimaksudkan agar peneliti dapat lebih mudah melihat kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal mengenai jenis dan sifat-sifat pada segitiga. Di bawah ini merupakan kisi-kisi soal tes hasil belajar siswa. 31 Tabel deskripsi 3.1 Standar Kompetensi Kompetensi Dasar Materi Indikator Memahami konsep segi empat dan segitiga serta menentukan ukurannya. Mengidentifikasi sifat-sifat segitiga berdasarkan sisi dan sudutnya. Segitiga Menyelesaikan soal mengenai jenis-jenis segitiga berdasarkan sisi-sisinya Menyelesaikan soal mengenai jenis-jenis segitiga berdasarkan sudutnya Menyelesaikan soal mengenai besar sudut dalam segitiga Menyelesaikan soal mengenai hubungan besar sudut dan panjang sisi suatu segitiga Menyelesaina soal mengenai hubungan sudut dalam dan sudut luar segitiga dalam pemecahan masalah Selain itu, soal untuk tes tertulis dikembangkan sendiri oleh peneliti dengan mengacu pada buku paket Matematika SMP kelas VII Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan KTSP sesuai dengan kurikulum yang digunakan oleh sekolah. Tes tersebut dilakukan satu kali yaitu pada akhir penelitian. Tes hasil belajar terlampr Lampiran B3. 5. Lembar Wawancara Lembar wawancara ini berisikan tentang hasil wawancara peneliti dengan siswa dan merupakan tindak lanjut dari diadakannya tes hasil belajar. Wawancara ini bertujuan untuk mendapatkan informasi lebih jelas dan dalam, agar nyata apa yang terjadi dengan menggunakan deskripsi. Indikator dalam lembar wawancara adalah sebagai berikut : a Apakah kamu suka mata pelajaran matematika b Materi segitiga ini materi yang sulit atau mudah PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI