Tujuan Pembelajaran Materi Ajar Model dan Metode Pembelajaran a. Model Pembelajaran Sumber Belajar: Tujuan Pembelajaran

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN NO : 1 S e k o l a h : SMP Negeri 230 Jakarta Mata Pelajaran : Matematika Kelas Semester : IX 1 Ganjil Standar Kompetensi : 1. Memahami kesebangunan bangun datar dan penggunaannya dalam pemecahan masalah. Kompetensi Dasar : 1.1 Mengidentifikasi bangun-bangun yang sama dan sebangun kongruen. Indikator : 1. Menentukan syarat dan unsur yang sama dari dua bangun yang sama dan sebangun atau kongruen. 2. Menentukan perbandingan antara ukuran pada model dengan ukuran sebenarnya. 3. Menentukan syarat dua bangun datar yang sebangun dan membuktikan dua bangun datar yang sebangun. 4. Menentukan panjang sisi pada dua bangun yang sama dan sebangun. 5. Menentukan panjang sisi pada dua bangun yang sebangun. 6. Menyebutkan syarat-syarat dua segitiga sama dan sebangun. Alokasi Waktu : 10 jam pelajaran

A. Tujuan Pembelajaran

Setelah melakukan pembelajaran Peserta Didik diharapkan dapat : 1. Mengidentifikasikan dua bangun datar yang sama dan sebangun atau kongruen. 2. Menentukan unsur yang bersesuaian sebanding antara ukuran pada model dan ukuran sebenarnya. 3. Menghitung ukuran salah satu unsur, jika unsur lain yang sebenarnya diketahui.

4. Menentukan syarat dua bangun datar yang sebangun dan membuktikan dua

bangun datar yang sebangun. 5. Menghitung panjang sisi-sisi pada segitiga-segitiga yang sama dan sebangun. 6. Menyebutkan syarat-syarat dua segitiga sama dan sebangun.

B. Materi Ajar

Kesebangunan : Syarat dua bangun yang sama dan sebangun kongruen. Foto dan model berskala. Syarat dua bangun yang sebangun Panjang sisi pada dua bangun yang sama dan sebangun kongruen. Panjang sisi pada dua bangun yang sebangun. Syarat dua segitiga sama dan sebangun.

C. Model dan Metode Pembelajaran a. Model Pembelajaran

: Kooperatif learning b. Metode Pembelajaran : - Investigasi kelompok - Diskusi kelompok - Tanya jawab - Penugasan

D. Langkah-langkah Kegiatan PERTEMUAN PERTAMA

I. Pendahuluan 10 Menit a. Apersepsi : Mengingat kembali tentang macam-macam bangun datar b. Motivasi : Apabila materi ini dikuasai siswa dengan baik, maka akan dapat membantu siswa dalam menyelesaikan masalah sehari-hari.

II. Kegiatan Inti 60 Menit

NO URAIAN EKSPLO RASI ELABOR ASI KONFIR MASI 1 Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan Kelompok V 2 Peserta didik bersama-sama teman sekelompoknya 4 orang membuat beberapa pasangan model bangun datar yang ukurannya berbeda bentuk gambar ukuran ditentukan guru dari kertas berwarna. V V 3 Peserta didik dibimbing guru mengamati bentuk masing-masing pasangan bangun datar yang dibuatnya , kemudian membandingkan pasangan-pasangan sisi yang bersesuaian, kemudian menyatakan bahwa pasangan bangun datar itu sebangun V V V 4 Dengan bimbingan guru peserta didik menyatakan syarat-syarat dari dua bangun datar yang sebangun V V V 5 Peserta didik mengerjakan latihan secara mandiri buku paket karangan M Cholik, halaman 5, latihan 1, nomor 1 s.d 5, guru sebagai fasilitator. V V V III. Penutup 10 Menit a. Dengan bimbingan guru, peserta didik diarahkan membuat rangkuman b. Peserta didik diberi tugas PR c. Peserta didik bersama-sama dengan guru melakukan refleksi PERTEMUAN KEDUA I. Pendahuluan 10 Menit a. Apersepsi : Mengingat kembali tentang macam-macam bangun datar b. Motivasi : Apabila materi ini dikuasai siswa dengan baik, maka akan dapat membantu siswa dalam menyelesaikan masalah sehari-hari.

II. Kegiatan Inti 60 Menit NO

URAIAN EKSPLO RASI ELABOR ASI KONFIR MASI 1 Membahas PR kemudian Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan kelompok V 2 Peserta didik dibimbing guru mendiskusikan per- bandingan bagian-bagian yang berseuaian antara ukuran sebenarnya dengan ukuran pada model. Panjang pada model Lebar pada model Tinggi pada model Panjang sebenarnya Lebar sebenarnya Tinggi sebenarnya V V 3 Perwakilan peserta didik dalam setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi V V 4 Guru menjelaskan hasil diskusi dan membuat kesepakatan jawaban bersama peserta didik V V V 5 Peserta didik mengerjakan latihan secara mandiri buku sumber karangan M. Cholik A., halaman 8-9 latihan 2 nomor 1 s.d 8, guru sebagai fasilitator. V V III. Penutup 10 Menit 1. Dengan bimbingan guru, peserta didik diminta membuat rangkuman. 2. Peserta didik dan guru melakukan refleksi. 3. Guru memberikan tugas PR halaman 14 nomor 1, 2, dan 3. PERTEMUAN KETIGA 1. Pendahuluan 10 Menit a. Apersepsi : Mengingat kembali tentang macam-macam bangun datar b. Motivasi : Apabila materi ini dikuasai siswa dengan baik, maka akan dapat membantu siswa dalam menyelesaikan masalah sehari-hari.

2. Kegiatan Inti 60 Menit NO

URAIAN EKSPLO RASI ELABOR ASI KONFIR MASI 1 Membahas PR kemudian Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan kelompok V = = 2 Peserta didik dibimbing guru berdiskusi agar dpt menyebutkan beberapa contoh bangun yang sebangun, yang terdapat di dalam kelas atau dilingkungan sekolah dan melakukan kegiatan yang langkah-langkahnya seperti pada buku halaman 10 V V 3 Perwakilan peserta didik dalam setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi V V 4 Guru menjelaskan hasil diskusi dan membuat kesepakatan jawaban bersama peserta didik V V V 5 Peserta didik mengerjakan latihan secara mandiri buku sumber karangan M. Cholik A., halaman 12 Latihan 3 Nomor 1 s.d 8, guru sebagai fasilitator. V V 3. Penutup 10 Menit a Dengan bimbingan guru, peserta didik diminta membuat rangkuman. b Pedsrta didik dan guru melakukan refleksi. c Guru memberikan tugas PR halaman 14 nomor 1, 2, dan 3. PERTEMUAN KETEMPAT I. Pendahuluan 10 Menit 1. Apersepsi : Membahas PR Mengingatkan kembali tentang sisi-sisi yang sebanding dari dua bangun yang sebangun dan sisi-sisi yang sama pada bangun yang sama dan sebangun. 2. Motivasi : Memberikan contoh-contoh soal yang berhubungan dengan bangun yang sebangun

II. Kegiatan Inti 60 Menit

NO URAIAN EKSPLO RASI ELABOR ASI KONFIR MASI 1 Membahas PR kemudian Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan kelompok V 2 Peserta didik dibimbing guru berdiskusi membahas contoh seperti pada buku halaman 14 dan 15. V V 3 Perwakilan peserta didik dalam setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi V V 4 Guru menjelaskan hasil diskusi dan membuat kesepakatan jawaban bersama peserta didik V V V 5 Peserta didik mengerjakan latihan secara mandiri buku sumber karangan M. Cholik A., 16, latihan 4 nomor 1 sampai nomor 7, guru sebagai fasilitator. V V III. Penutup 10 Menit 1. Dengan bimbingan guru, peserta didik diminta membuat rangkuman. 2. Peserta didik dan guru melakukan refleksi. 3. Guru memberikan tugas PR halaman 14 nomor 1, 2, dan 3. PERTEMUAN KELIMA I. Pendahuluan 10 Menit 1. Apersepsi : Mengingatkan kembali tentang syarat-syarat dua segitiga sama dan sebangun. 2. Motivasi : Apabila materi ini dikuasai dengan baik, maka akan dapat membantu siswa dalam menyelesaikan soal-soal dalam kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan kesebangunan segitiga.

II. Kegiatan Inti 60 Menit

NO URAIAN EKSPLO RASI ELABOR ASI KONFIR MASI 1 Membahas PR kemudian Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan kelompok V 2 Peserta didik bersama-sama dengan teman sebangkunya melukis beberapa pasangan segitiga yang ditugaskan guru 1. semua sudut yang bersesuaian dari kedua segitiga sama besar, 2. pasangan sisi-sisi yang bersesuaian dari kedua segitiga mempunyai perbandingan yang sama V V 3 Peserta didik dibimbing guru mengamati bentuk masing-masing pasangan segitiga yang dilukisnya, membandingkan pasangan-pasangan sisi yang bersesuaian, kemudian menyatakan bahwa pasangan segitiga itu sebangun V V V 4 Peserta didik mengamati bentuk masing-masing pasangan segitiga yang dilukisnya, membandingkan pasangan-pasangan sudut yang bersesuaian, kemudian dengan bimbingan guru, peserta didik menyatakan bahwa pasangan segitiga itu sebangun V V V 5 Dengan bimbingan guru peserta didik menyatakan sifat- sifat dari dua bangun datar yang sebangun yang sebangun V V V 6 Peserta didik bersama teman sebangkunya mengerjakan soal latihan dari guru tentang dua bangun datar yang sebangun dari buku sumber , guru mengamati dan memberikan bantuan pada peserta didik yang memerlukannya. V V V 7 Peserta didik mengerjakan latihan secara mandiri halaman 18 latihan 5 nomor 1 sampai dengan 6, guru sebagai fasilitator. V V III. Penutup 10 Menit 1. Dengan bimbingan guru, peserta didik diminta membuat rangkuman. 2. Peserta didik dan guru melakukan refleksi. 3. Guru memberikan tugas PR buatan guru.

E. Sumber Belajar:

Alat Belajar : Buku teks, penggaris, busur derajat, dan jangka , gunting , kertas warna, model bangun datar Buku Sumber : - Paket Matematika untuk SMPMTs kelas IX, M.Cholik AdinawanSugijono, Erlangga, 2007 - Super Matematika untuk SMPMts Kelas IX, Yudi Rochman, EISES, 2008 - Cermat Matematika 3A, Husein Tampomas, Yudistira, 2007

F. Penilaian Teknik

: Tes tertulis Bentuk Instrumen : Tes Uraian Instrumen : PERTEMUAN PERTAMA 1. Pernyataan berikut ini yang benar adalah …. a. Dua buah segitiga dikatakan kongruen jika sisi-sisi yang bersesuaian mempunyai perbandingan yang sama b. Dua buah segitiga dikatakan kongruen jika sudut-sudut yang bersesuaian sama besar c. Dua buah segitiga dikatakan kongruen jika sisi-sisi yang bersesuaian sama panjang d. Dua buah segitiga dikatakan kongruen jika dua pasang sisi yang bersesuaian sama panjang 2. Apakah kedua bangun berikut sama dan sebangun kongruen ? Jelaskan PERTEMUAN KEDUA 1. Sebuah foto dengan tinggi 8 cm dan lebar 6 cm diperbesar sehingga lebarnya menjadi 21 cm. Hitunglah : a tinggi foto setelah diperbesar b luas foto setelah diperbesar c perbandingan antara luas foto sebelum diperbesar dengan setelah diperbesar. 2.Sebuah lemari berukuran 120 cm x 50 cm x 180 cm, dibuat model dengan panjang model 24 cm. Hitunglah : a.lebar dan tinggi pada model b. perbandingan volume lemari sebenarnya dengan volume pada model PERTEMUAN KETIGA Diantara bangun-bangun berikut ini, manakah yang sebangun dengan lapangan ring tinju berukuran 5 m x 5 m ? a. karpet berukuran 4 m x 4 m, b. halaman buku berukuran 20 cm x 15 cm, c. persegi kecil pada buku berpetak. PERTEMUAN KEEMPAT 1. Pada gambar di atas, segi empat ABCD sama dan sebangun dengan segiempat PQRS. Panjang AB = 12 cm, CD = 6 cm, PS = 10 cm, dan QR = 8 cm. Tentukan panjang AD, BC, SR, dan PQ 2. Pada gambar di atas ∆ ABC dan ∆PQR sama dan sebangun. Panjang AB = 6 cm,AC = 8 cm dan panjang PQ = 12 cm. Hitunglah panjang BC, PR dan QR 3. Dua bangun berikut ini sebangun. Hitunglah nilai a, b, dan c 4. Jika persegi panjang luar dan persegi panjang dalam pada gambar di bawah sebangun, hitunglah panjang persegi panjang yang dalam PERTEMUAN KELIMA 1. Sebutkan syarat-syarat dua segitiga sama dan sebangun 2. Dua segitiga berikut ini sama dan sebangun. Tentukan nilai x 30 cm x cm 60 cm 4 cm Jakarta, Juli 2010 Mengetahui, Kepala SMPN 230 Jakarta Guru Mata Pelajaran Dra. Hj. Adriati, M.M. C. Riyanti Susilowati, S.Pd.,M.M.Pd. NIP : 131 265 285 NIP : 132 106 971 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN NO : 2 S e k o l a h : SMP Negeri 230 Jakarta Mata Pelajaran : Matematika Kelas Semester : IX 1 Ganjil Standar Kompetensi : 1. Memahami kesebangunan bangun datar dan penggunaannya dalam pemecahan masalah. Kompetensi Dasar : 1.2 Mengidentifikasi sifat-sifat dua segitiga sebangun dan kongruen. Indikator : 1. Menyebutkan sifat-sifat dua segitiga sama dan sebangun. 2. Membuktikan dua segitiga sama dan sebangun. 3. Menghitung panjang sisi dan besar sudut pada dua segitiga sama dan sebangun.

4. Menyebutkan syarat dua segitiga sebangun. 5. Membuktikan dua segitiga sebangun.

6. Menghitung panjang sisi dan besar sudut pada segitiga sebangun. 7. Menentukan perbandingan pada segitiga siku- siku dengan garis tinggi ke sisi miring. 8. Menghitung panjang sisi, garis tinggi dan bagian-bagian sisi miring. 9. Menentukan perbandingan pada segitiga dengan garis sejajar salah satu sisinya. 10. Menghitung panjang sisi bagian-bagian sisi dan garis sejajar segitiga. Alokasi Waktu : 12 jam pelajaran

A. Tujuan Pembelajaran

Setelah melakukan pembelajaran Peserta Didik diharapkan dapat : 1. Menyebutkan sifat-sifat dua segitiga sama dan sebangun 2. Membuktikan dua segitiga sama dan sebangun. 3. Menghitung panjang sisi dan besar sudut pada dua segitiga sama dan sebangun. 4. Membuktikan dua segitiga sebangun 5. Menghitung panjang sisi dan besar sudut pada segitiga sebangun. 6. Menentukan perbandingan pada segitiga siku-siku dengan garis tinggi ke sisi miring. 7. Menghitung panjang sisi, garis tinggi dan bagian-bagian sisi miring. 8. Menentukan perbandingan pada segitiga dengan garis sejajar salah satu sisinya. 9. Menghitung panjang sisi bagian-bagian sisi dan garis sejajar segitiga.

B. Materi Ajar