Strategi Promosi Analisis Proses Keputusan Konsumen Terhadap Atribut Susu Berkalsium Tinggi Merek Anlene dan Implikasinya Pada Bauran Pemasaran

73

7.3. Strategi Promosi

Promosi sangat penting untuk memperkenalkan dan mengkomunikasikan produk kepada masyarakat luas. Mengingat industri ini sudah tergolong sangat lama dan penuh persaingan, maka susu Anlene perlu mempertahankan intensitas dan kualitas iklan dan promosinya. Media iklan dan promosi yang digunakan oleh produk susu Anlene adalah televisi, supermarkettoko, atau koran majalah tabloid. Iklan dan promsi menarik dan memiliki tingkat kepentingan yang tinggi dan kinerja atribut tersebut sudah sesuai dengan harapan konsumen sehingga kinerja tersebut perlu dipertahankan. Promosi atau iklan menurut konsumen tingkat kepuasan yang relatif tinggi dan faktor- faktor yang dianggap penting konsumen telah sesuai dengan apa yang dirasakan. Untuk itu perusahaan harus bisa mempertahnkan dan dikelola dengan baik agar produk tetap menjadi unggul dimata konsumen dan faktor promosi merupakan atribut yang membuat konsumen tertarik untuk membeli produk susu Anlene. Dengan uraian diatas maka pihak perusahaan disarankan untuk tidak mengurangi porsi iklan pada produk ini, sehingga semakin banyak yang mengenal produk ini dan ingin coba mengkonsumsi susu Anlene, sehingga dengan demikian dapat memperluas pangsa pasar produk susu Anlene. Namun perusahaan perlu juga melakukan strategi untuk meningkatkan jumlah konsumen sasaran sekaligus meningkatkan konsumsi pelanggan yang telah loyal terhadap susu Anlene dari segi produk yang meresponi pembelian ulang produk. Alternatif strategi pemasaran yang dapat dilakukan perusahaan untuk mendukung iklan dan promosi yang menurut konsumen sudah memuaskan adalah dengan menjadi sponsor kegiatan- kegiatan tertentu yang ada dimasyarakat. Disamping itu, perusahaan perlu mempertimbangkan untuk memberikan diskon atau potongan harga untuk tingkat pembelian tertentu produk ini dan sewaktu- waktu dapat memberikan gratis untuk konsumen tertentu.

7.4. Strategi Distribusi