Lokasi dan Waktu Penelitian Jenis dan Sumber Data Metode penentuan dan pengambilan Sampel

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret – Mei 2013 di Plasa Telkom Padjajaran Bogor. Plasa Telkom Padjajaran Bogor sebagai kantor perwakilan layanan seluruh produk Telkom di kota Bogor yang menjadi tempat bagi pelanggan untuk mendapatkan informasi dan layanan secara langsung.

3.3. Jenis dan Sumber Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari sumber pertama melalui prosedur dan teknik pengambilan data yang berupa observasi dan survei. Metode survei dilakukan dengan wawancara terstruktur dengan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Data sekunder dalam penelitian ini berupa studi pustaka maupun artikel dari media cetak ataupun internet.

3.4. Metode penentuan dan pengambilan Sampel

Jumlah sampel yang digunakan adalah berdasarkan jumlah pelanggan Telkomvision Kota Bogor pada bulan Mei 2013 yaitu 1.576. Untuk menentukan ukuran sampel digunakan rumus Slovin. Adapun perhitungannya adalah sebagai berikut : Dimana: n = Ukuran sampel N = Ukuran Populasi e = Persen Kelonggaran karena kesalahan sampel yang dapat ditolelir atau diinginkan, yaitu sebesar 10 Dengan perhitungan sebagai berikut : 94.033~ 94 Metode penarikan sampel yang dipilih adalah non-probability sampling. Metode ini dipilih karena tidak semua anggota populasi memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi responden. Selain itu, teknik ini dipilih karena tidak tersedia sampling frame. Teknik non-probability sampling yang digunakan adalah convenience sampling. Teknik convenience sampling merupakan teknik dimana elemen populasi dipilih berdasarkan kemudahan dan kesediaan untuk menjadi sampel. Sampel yang menjadi responden adalah sampel yang memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh peneliti sehingga dapat mengurangi bias penelitian Simamora, 2004. Sampel yang digunakan sebagai responden dalam penelitian ini adalah pelanggan Telkomvision dengan kriteria yang ditentukan oleh peneliti. Sampel yang akan dijadikan responden adalah pelanggan yang melakukan registrasi minimal 1 Januari 2013 karena promo untuk pelanggan baru dipasarkan pada bulan Desember 2012. Hal ini dimaksudkan untuk menguarangi bias dalam analisis yaitu pelanggan dapat mengingat recall penilaian terhadap konsumsi produk. Selain itu, responden berusia 15 tahun ke atas dengan alasan bahwa responden tersebut dianggap telah mengerti pertanyaan yang ada di kuesioner dan memiliki kewenangan pribadi dalam menentukan pemilihan produk yang dibeli.

3.5. Metode Pengumpulan Data