Tingkat Kesalahan Pengobatan Sendiri Berdasarkan Faktor Sosiodemografi

b. Tingkat Kesalahan Pengobatan Sendiri Berdasarkan Jenis Kelamin

Tingkat kesalahan pengobatan sendiri mahasiswa laki-laki 42,6 tidak berbeda secara signifikan dibanding mahasiswa perempuan 37,8 dengan p = 0,872 0,05. Kecenderungan swamedikasi lebih banyak dilakukan oleh perempuan dibanding laki-laki, baik untuk mengatasi masalah kesehatan keluarga atau diri sendiri. Hal tersebut menyebabkan perempuan lebih paham dan berhati- hati dalam pemilihan dan penggunaan obat sehingga kesalahan pengobatan sendirinya pun lebih rendah walaupun secara statistik tingkat kesalahan pengobatan sendiri antara mahasiswa perempuan dan laki-laki tidak berbeda secara signifikan. Tingkat kesalahan pengobatan sendiri berdasarkan jenis kelamin dapat dilihat pada Tabel 4.17 dan Gambar 4.3. Tabel 4.17 Kesalahan Pengobatan Sendiri Berdasarkan Jenis Kelamin NO. Kategori Tindakan Jenis Kelamin P Value Laki-Laki Perempuan 1. Benar 105 57,4 125 62,2 0,872 2. Salah 78 42,6 76 37,8 Total 183 201 Gambar 3.3 Tingkat Kesalahan Pengobatan Sendiri Berdasarkan Jenis Kelamin 76 78 125 105 20 40 60 80 100 120 140 perempuan laki-laki salah benar

c. Tingkat Kesalahan Pengobatan Sendiri Berdasarkan Usia

Tingkat kesalahan pada kelompok usia ≤ 20 tahun 41,4 berbeda secara signifikan dibanding kelompok usia 20 tahun 37,6 dengan p = 0,000 0,05. Semakin bertambahnya usia, seseorang semakin memahami dirinya dan dapat menerima informasi mengenai berbagai hal dari berbagai sumber. Hal tersebut menyebabkan seseorang akan mencari tahu dan berhati-hati dalam segala hal termasuk dalam hal pemilihan dan penggunaan obat dibanding kelompok usia yang lebih muda. Menurut penelitian Calamusa 2011, pengetahuan tentang obat akan lebih baik dengan bertambahnya usia sehinga penggunaan obat pun lebih rasional. Tingkat kesalahan pengobatan sendiri berdasarkan usia dapat dilihat pada Tabel 4.18 dan Gambar 4.4. Tabel 4.18 Tingkat Kesalahan Pengobatan Sendiri Berdasarkan Usia NO. Kategori Tindakan Usia P Value ≤ 20 tahun 20 tahun 1. Benar 147 58,6 83 62,4 0,000 2. Salah 104 41,4 50 37,6 Total 251 133 Gambar 4.4 Tingkat Kesalahan Pengobatan Sendiri Berdasarkan Usia 104 50 147 83 20 40 60 80 100 120 140 160 20 tahun 20 tahun salah benar