Pendekatan Penelitian Teknik Pengolahan Data dan Analisa Data

memahami dan menganalisis peranan orang tua dalam membina keberagamaan anak di MI Al-Ihsan Cipete-Cilandak, Jakarta Selatan. Adapun manfaat dari penelitian ini antara lain: 1. Untuk mengetahui peranan orang tua dalam membina keberagamaan anak. 2. Dapat mengetahui bagaimana orang tua dalam menanamkan ajaran agama pada anak-anak mereka. 3. Sebagai laporan ilmiah kepada Universitas Islam Negeri UIN Syarif Hidayatullah Jakarta untuk mencapai gelar kesarjanaan.

D. Metodologi Penelitian

Dalam penelitian ini penulis mencoba mengumpulkan bahan-bahan data yang diperlukan dalam penyusunan dan penulisan skripsi ini dengan menggunakan metodologi penelitian sebagai berikut:

1. Pendekatan Penelitian

Dalam penulisan skripsi ini penulis menggunakan metode pendekatan kuantitatif dengan dukungan data kualitatif. Pendekatan kuantitatif yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan bentuk studi kasus yang dapat memberikan nilai tambah pada pengetahuan kita secara unik tentang fenomena individual dan dapat digeneralisasikan ke dalam proposisi teoritis. 12

2. Teknik Pengumpulan Data

12 Robert K. Yin, Studi Kasus Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2000, h. 4. Dalam rangka memperoleh data yang diperlukan, serta informasi yang dibutuhkan sebagai bahan dalam rangka penelitian skripsi ini, maka teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah sebagai berikut: Penelitian Lapangan Field Research, yaitu penulis terjun langsung ke objek penelitian untuk memperoleh data primer. Adapun teknik yang dipakai dalam penelitian lapangan ini adalah sebagai berikut:

a. Angket atau Kuesioner

Angket adalah sejumlah pertanyaan tertulis yang digunakan untuk memperoleh informasi dari responden dalam arti laporan tentang pribadinya, atau hal-hal yang ia ketahui. Angket dipakai untuk menyebut metode maupun instrument. Dalam menggunakan metode angket atau kuesioner instrument yang dipakai adalah angket atau kuesioner. Angket ini dibagikan kepada orang tua yang dijadikan sebagai responden dan digunakan untuk mendapatkan data dan informasi yang berhubungan dengan pembinaan orang tua terhadap keberagamaan anak di MI Al-Ihsan Cipete-Cilandak, Jakarta Selatan. Dengan cara menyebarkan angket ini penulis tidak perlu bertatap muka, juga menghemat waktu dan tenaga. Selain itu juga responden diberi waktu luang untuk menjawab pertanyaan dan mengisi jawaban tersebut. Angket yang disebarkan dalam penelitian ini terdiri dari 24 butir pertanyaan dan dengan empat alternatif jawaban, yaitu a, b, c dan d sehingga responden tinggal memilih antara satu jawaban yang tepat menurutnya sendiri. Pertanyaan-pertanyaan tersebut dibagi menjadi 3 variabel, variabel tersebut meliputi: orang tua berperan sebagai pembimbing bagi anaknya, orang tua berperan sebagai pengawas bagi anaknya dan orang tua berperan sebagai teladan bagi anaknya. Untuk lebih jelasnya dari beberapa butir pertanyaan tersebut dapat dilihat pada tabel berikut: Variabel Penelitian No Variabel Jumlah Item Jumlah Jawaban 1. Orang sebagai pembimbing 8 4 2. Orang tua sebagai pengawas 8 4 3. Orang tua sebagai teladan 8 4

b. Wawancara

Interview yang sering juga disebut wawancara atau kuesioner lisan adalah sebuah dialog yang dilakukan oleh pewawancara interviewner untuk memperoleh informasi dari terwawancara atau yang diwawancarai narasumber. Interview yang digunakan oleh peneliti untuk menilai keadaan seseorang, misalnya untuk mencari data variabel latar belakang murid, orang tua, pendidikan dan lain-lain. Dalam pelaksanaannya wawancara dibagi menjadi tiga bagian, diantaranya: a.Wawancara bebas inguided interview, dimana pewawancara bebas menanyakan apa saja yang diinginkannya, tetapi ia juga harus mengingat akan data apa yang akan dikumpulkannya. Dalam pelaksanaannya pewawancara tidak membawa pedoman apa yang akan ditanyakannya. b. Wawancara terpimpin guided interview, yaitu wawancara dilakukan dengan membawa sederetan pertanyaan lengkap dan terperinci. c. Wawancara bebas terpimpin, yaitu kombinasi antara wawancara bebas dan wawancara terpimpin. Dalam pelaksanaannya, pewawancara hanya membawa pedoman yang hanya merupakan garis besar tentang hal-hal yang akan ditanyakan. 13 Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode wawancara bebas terpimpin, yang berarti dalam wawancara ini penulis hanya membawa pedoman yang hanya merupakan garis besar tentang hal-hal yang akan ditanyakan. Adapun wawancara ini ditujukan kepada kepala Madrasah MI Al-Ihsan, para guru dan karyawan yang menyangkut latar belakang sekolah dari sejak berdirinya hingga saat ini, wawancara ini juga ditujukan kepada para orang tua guna mengetahui keberagamaan anak mereka. Wawancara ini dilakukan sebanyak tujuh kali baik dengan para guru atau pun dengan para orang tua.

c. Metode Kepustakaan Library Research

Metode kepustakaan ini digunakan untuk memperoleh data dan informasi yang berkaitan dengan permasalahan dari berbagai sumber. Metode ini digunakan untuk mendukung penelitian dengan cara mencari teori-teori yang sudah ada.

3. Populasi dan Sampel

Adapun populasi dan sample dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

a. Populasi

Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. Apabila seseorang ingin meneliti semua elemen yang ada dalam wilayah penelitian, maka penelitiannya merupakan penelitian populasi. 14 Populasi yang terdapat pada lapangan penelitian 13 Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek Jakarta: Rineka Cipta, 1996, Cet ke-10, h. 144-145. 14 Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, h. 115. ini adalah seluruh orang tua kelas I sampai kelas VI MI Al-Ihsan Cipete-Cilandak, Jakarta Selatan yang berjumlah 192 orang tua.

b. Sampel

Jika kita hanya akan meneliti sebagian dari populasi, maka penelitian tersebut disebut penelitian sampel. Sampel adalah sebagian atau wakil dari populasi yang diteliti. 15 Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampel purposif purposive sampling, yaitu sampel yang ditetapkan secara sengaja oleh peneliti didasarkan atas pertimbangan tertentu, jadi tidak melalui proses pemilihan sebagaimana yang dilakukan dalam teknik random. Jadi penelitian ini hanya tertuju kepada orang tua kelas VI yang berjumlah 30 orang tua dengan alasan bahwa murid kelas VI telah menempuh pendidikan di MI Al- Ihsan Cipete-Cilandak, Jakarta Selatan selama kurang lebih 5 tahun, sehingga para orang tua mengetahui dengan pasti tentang peranan mereka terhadap putra- putrinya.

4. Teknik Pengolahan Data dan Analisa Data

Dalam pengolahan data ini penulis memperoleh data melalui angket, wawancara dan studi kepustakaan kemudian diolah dan diedit yang selanjutnya dianalisis dan disimpulkan. Adapun data yang diperoleh melalui angket dianalisa dan diolah data statistik frekuensi, yaitu memeriksa jawaban-jawaban dari para orang tua lalu dijumlahkan, diklasifikasikan dan ditabulasikan dibuat tabel, data yang didapati 15 Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, h. 117. dari setiap item jawaban akan dibuat satu tabel yang didalamnya langsung dibuat frekuensi dan menggunakan rumus: P = F x 100 N Dimana: P= Prosentase F= Frekuensi N= Jumlah Sampel 100= Bilangan Tetap Analisa Data Setelah data yang diperlukan terkumpul, langkah selanjutnya adalah menganalisis data. Untuk menganalisis data suatu cara yang digunakan untuk menguraikan data agar dapat dipahami, maka penulis melakukan langkah- langkah sebagai berikut: 1. Editing: Pada tahap ini dilakukan pengecekan pengisian angket atau meneliti kembali angket yang telah diisi oleh responden, setiap angket harus diteliti satu persatu mengenai kelengkapan, kejelasan dan kebenaran pengisian angket tersebut sehingga meminimalisir dan menghindarkan dari kekeliruan atau kesalahan dalam mendapatkan informasi sehingga dapat diperoleh data yang akurat. 2. Koding: Yaitu usaha mengklasifikasikan jawaban responden menurut macamnya, pada tahap koding ini penulis hanya membuat pertanyaan berupa pilihan ganda close question. 3. Tabulating: Yaitu langkah perhitungan jawaban penyusunan data jawaban responden yang telah diberikan skor ke dalam bentuk tabel, dalam penelitian ini penulis menggunakan persentase untuk semua jawaban.

E. Sistematika Penulisan

Untuk mempermudah dan memperjelas penulisan skripsi ini, penulis membaginya kedalam lima bab sebagai berikut: BAB I : Pendahuluan, yang berisi tentang latar belakang masalah, pembatasan dan perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian dan sistematika penulisan. BAB II : Kajian Pustaka, yang berisi tentang studi pustaka mengenai orang tua dalam pembinaan keberagamaan anak yang terdiri dari pengertian, tugas-tugas dan kewajiban orang tua dalam membina keberagamaan anak, ruang lingkup pembinaan keberagamaan anak, dan faktor-faktor yang mempengaruhi pembinaan keberagamaan anak. BAB III : Gambaran umum tentang objek penelitian, yang berisi tentang orang tua mengenai latar belakang pendidikan, keadaan ekonomi dan keadaan komunitas, sejarah berdiri dan perkembangan tempat penelitian, organisasi dan tujuan, keadaan guru, murid dan karyawan serta sarana dan prasarananya. BAB IV : Peranan orang tua dalam pembinaan keberagamaan anak di MI Al- Ihsan, yang berisi tentang peranan orang tua sebagai pembimbing,