Definisi Mangrove TINJAUAN PUSTAKA

dieruskan ke syaraf sensoris, sehingga orang akan menyadari dan memahami stimulus tersebut. Pada akhirnya, orang tersebut melakukan tindakan. Persepsi merupakan suatu proses dalam pembentukan perilaku karena persepsi merupakan proses kognitif manusia dalam menafsirkan atau mengartikan sesuatu baik berupa obyek fisik maupun obyek sosial. Oleh karena itu, penelitian tentang persepsi penting dilakukan untuk dapat menjelaskan perilaku atau tindakan seseorang.

2.4 Definisi Mangrove

Mangrove didefinisikan menjadi dua konsep. Konsep pertama, yaitu sebagai suatu kesatuan kelompok dari spesies tanaman sepanjang tahun yang berasal dari beberapa famili tumbuhan beserta hubungannya dengan makhluk hidup lain biotik dan lingkungannya abiotik, namun berbagai spesies tumbuhan tersebut memiliki kemiripan karakteristik fisiologis dan kemiripan struktur adaptasi dengan habitatnya. Sementara itu konsep yang kedua, hutan mangrove didefiniskan sebagai suatu kompleks dari komunitas tumbuhan, batas pelindung pantai tropis. Komunitas tumbuhan tersebut umumnya termasuk ke dalam jenis pohon, biasanya spesies dari famili Rhizophoraceae, bersatu dengan pohon lain dan perdu atau semak yang tumbuh dalam daerah pengaruh pasang air laut IUCN, 1993. Mangrove juga didefinisikan sebagai komunitas vegetasi pantai tropis yang didominasi oleh beberapa jenis pohon mangrove yang mampu tumbuh dan berkembang pada daerah pasang surut pantai berlumpur atau berpasir, seperti pohon api-api Avicennia spp. dan bakau Rhizophora spp. Departemen Kelautan dan Perikanan, 2007. Mangrove adalah suatu komunitas tumbuhan atau semak-semakrumput-rumputan yang mempunyai kemampuan untuk tumbuh di laut Nybakken, 1992. Sementara itu menurut Murdiyanto 2003, hutan mangrove adalah ekosistem yang kompleks terdiri atas flora dan fauna daerah pantai, hidup sekaligus di habitat daratan dan air laut, antara batas air pasang dan surut. Habitat mangrove seringkali ditemukan di tempat pertemuan antara muara sungai dan air laut yang kemudian menjadi pelindung daratan dari gelombang laut yang besar. Berdasarkan beberapa definisi mangrove yang telah dikemukakan, mangrove merupakan suatu ekosistem yang kompleks. Mangrove terdiri dari berbagai spesies tanaman pada sebagian besar daerah di Indonesia d idominasi oleh Rhizophora spp. dan Avicennia spp. yang memiliki sifat khusus yaitu dapat beradaptasi tumbuh pada air asin laut, fauna, dan organisme lain seperti jamur dan mikroorganisme beserta komponen abiotik seperti udara, air, tanah dimana satu sama lain berinteraksi membentuk suatu kesatuan yang memiliki habitat di perbatasan antara wilayah daratan dan lautan pesisir sehingga dipengaruhi oleh pasang surut air laut. Dengan melihat definisi tesebut, mangrove bukanlah hanya berisi sekumpulan tanaman, namun lebih dari itu merupakan suatu ekosistem wilayah pesisir yang memiliki fungsi tertentu. Tabel 1. Fungsi Ekologi dan Fungsi Sosial- Ekonomi Hutan Mangrove