Efektivitas Pembelajaran dengan Program Cabri 3D

85

BAB VI PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan sebagai berikut : 1. Terdapat perbedaan hasil belajar antara kelas VIIIB yang proses pembelajaranya menggunakan program Cabri 3D dengan kelas VIIIA yang pembelajarannya menggunakan metode konvensional. Hal ini dapat dilihat dari tingkat pemahaman siswa, kesalahan proses penyelesaian soal tes, nilai rata-rata tes dari tiap kelas, dan jumlah presentase ketutasan kelas. Selain itu terlihat pula dari proses pembelajaran yang berlangsung, kelas VIIIB siswanya lebih aktif dan antusias dalam mengikuti pembelajaran. Sedangkan dikelas VIIIA banyak siswa yang hanya diam dan mendengarkan penjelasan saja serta kurang aktif bertanya ketika mengalami kesulitan. 2. Pembelajaran dengan bantuan program Cabri 3D lebih efektif dibanding pembelajaran konvensional untuk meningkatkan pemahaman siswa tentang konsep siku-siku dalam sub-pokok bahasan penerapan Teorema Pythagoras pada bangun ruang. Hal ini ditunjukan dengan melihat perbedaan proses pembelajaran, kesalahan siswa dalam mengerjakan soal tes, nilai rata-rata hasil tes serta presentase ketuntasan. Kelas VIIIB yang menggunakan program Cabri 3D dalam pembelajaran hasilnya lebih baik dibandingkan dengan kelas VIIIA yang menggunakan pembelajaran konvensional dilihat dari beberapa aspek yang telah diteliti. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa program Cabri 3D yang diberikan dikelas VIIIB lebih efektif dibanding kelas VIIIA dengan pembelajaran konvensional.

B. Saran

Untuk penelitian yang akan datang, jika akan melaksanakan pembelajaran dengan program Cabri 3D sebaiknya diperkenalkan secara mendalam mengenai program tersebut dan lebih baik lagi bila tiap siswa diberikan kesempatan untuk mencoba menggunakan program Cabri 3D tersebut secara individu sehingga siswa tidak merasa bingung dalam menggunakan program tersebut. 87 DAFTAR PUSTAKA Sanjaya, Wina. 2006. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan . Bandung: Kencana Prenada Media. Muhibbin Syah, M.Ed. 2003. Psikologi Belajar. Jakarta: Raja Grafindo Persada Nana, S. 2010. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya. Sanjaya, Wina. 2010. Perencanaan dan Desain Sistem Pembelajaran. Jakarta: Kencana Prenada Media Goup. Kustandi, C. dan Bambang S. 2011. Media Pembelajaran; Manual dan Digital. Bogor : Penerbit Ghalia Indonesia. Winataputra, H. Udin S. 1999. Pendekatan Pembelajaran Kelas Rangkap. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Indonesia. Depatemen Pendidikan dan Kebudayaan Badan Korporasi. 1995. Kamus Besar Bahasa Indonesia . Jakarta: Balai Pustaka. Soedjadi, R. 2000. Kiat pendidikan matematika di Indonesia : Konstatasi keadaan masa kini menuju harapan masa depan . Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional. Nana, Sudjana. 2010. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya. Margono, S. 2007. Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta Suwariyanto, Theodorus. 2011. Buku Kerja Siswa untuk Peserta Didik Kelas VIII. Semarang: Yayasan Pangudi Luhur Semarang. Hamalik, Oemar. 2006. Perencanaan Pengajaran Bersadarkan Pendekatan Sistem. Jakarta : PT. Bumi Aksara. Winataputra, Udin S., dkk. 2008. Teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Universitas Terbuka. Trianto. 2011. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif. Jakarta: Kencana Prenada Media Group. Irianto, H. Agus. 2007. Statistika Konsep Dasar dan Aplikasinya. Jakarta: Kencana Prenada Media Group. http:ml.scribd.comdoc22186682Beberapa-Pengertian-Efektif-Dan-Efisien diakses 3 Oktober 2012 http:juprimalino.blogspot.com201202penegrtian-hasil-belajar-oleh-james- o.html diakses 3 Oktober 2012 http:ahli- definisi .blogspot. com 201103 definisi-pemahaman-konsep.html diakses 15 Januari 2012.

Dokumen yang terkait

Efektivitas pembelajaran dengan program Cabri 3D ditinjau dari hasil belajar dalam pokok bahasan luas permukaan kubus dan balok di kelas VIII B SMP Pangudi Luhur St. Vincentius Sedayu tahun ajaran 2012/2013.

0 2 236

Pemanfaatan program geogebra pada pokok bahasan teorema pythagoras di kelas VIII SMP Pangudi Luhur Gantiwarno Klaten.

0 2 222

Keterlibatan siswa dalam penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) dengan memanfaatkan program GeoGebra untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada pokok bahasan teorema pythagoras di kelas VIII A SMP BOPKRI 1

1 3 274

Penerapan model pembelajaran Mind Map (peta pikiran) dalam pembelajaran matematika pada pokok bahasan materi bangun ruang sisi datar di kelas VIII B SMP Pangudi Luhur Bayat Klaten.

0 4 322

Efektivitas pembelajaran dengan program cabri 3D untuk meningkatkan pemahaman siswa tentang konsep siku siku dalam sub pokok bahasan penerapan teorema pythagoras pada bangun ruang di kelas VIII

0 2 201

EFEKTIFITAS PENGGUNAAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI SISWA KELAS VIII SMP PANGUDI LUHUR GANTIWARNO KLATEN PADA POKOK BAHASAN BENTUK ALJABAR Skripsi Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gel

0 2 272

Keterlibatan siswa dalam penerapan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada pokok bahasan teorema pythagoras di kelas VIII C SMP Tarakanita Magelang - USD Repository

0 16 343

Penerapan model pembelajaran Mind Map (peta pikiran) dalam pembelajaran matematika pada pokok bahasan materi bangun ruang sisi datar di kelas VIII B SMP Pangudi Luhur Bayat Klaten - USD Repository

0 0 320

Pemanfaatan program geogebra pada pokok bahasan teorema pythagoras di kelas VIII SMP Pangudi Luhur Gantiwarno Klaten - USD Repository

0 4 220

Efektivitas pembelajaran dengan program Cabri 3D ditinjau dari hasil belajar dalam pokok bahasan luas permukaan kubus dan balok di kelas VIII B SMP Pangudi Luhur St. Vincentius Sedayu tahun ajaran 2012/2013 - USD Repository

0 7 234