Definisi Penelitian Jenis Penelitian Jenis dan Sumber Data Teknik Penentuan Sampel

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Definisi Penelitian

Penelitian bisnis adalah suatu proses pengumpulan, pencatatan, dan analisis data yang sistematis untuk pengambilan kesimpulan yang objektif dalam rangka membantu dalam pembuatan keputusan bisnis Erlina, 2011. Perhatian utama dalam penelitian bisnis adalah proses perubahan pembuatan keputusan yang selama ini dilakukan berdasarkan intuisi menjadi pengambilan keputusan yang berdasarkan pada proses investigasi yang dilakukan secara sistematis dan objektif. Penelitian bisnis merupakan satu diantara alat manajerial yang penting dalam proses pengambilan keputusan. Penelitian bisnis bermanfaat untuk mengurangi ketidak pastian dengan menyediakan informasi yang akurat untuk memperbaiki proses pembuatan keputusan itu.

3.2. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah sebab akibat causal research, yaitu suatu penelitian yang dilakukan untuk menyelidiki hubungan sebab akibat dengan cara mengamati akibat yang terjadi dan kemungkinan faktor sebab yang menimbulkan akibat tersebut. Dalam penelitian ini, ada variabel independen yaitu variabel yang mempengaruhi dan variabel dependen yaitu variabel yang dipengaruhi Sinulingga, 2011. Penelitian ini dilakukan untuk Universitas Sumatera Utara mengetahui pengaruh peranan audit internal , komite audit, dan dewan direksi sebagai variabel independen terhadap penerapan good corporate governance sebagai variabel depanden.

3.3. Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. 1. Data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari responden atau narasumber. Data primer yang digunakan dalam penelitian ini adalah hasil kuesioner yang telah diisi seluruh pegawai internal audit, komite audit, dan dewan direksi. 2. Data sekunder yaitu data yang diperoleh dari perusahaan berupa sejarah singkat berdirinya perusahaan, dan struktur organisasi perusahaan.

3.4. Teknik Penentuan Sampel

Populasi adalah keseluruhan anggota atau kelompok yang membentuk objek yang dikenakan investigasi oleh peneliti Sinulingga, 2011. Populasi adalah sekelompok entitas yang lengkap yang dapat berupa orang, kejadian, atau benda yang mempunyai karakteristik tertentu, yang berada dalam suatu wilayah dan memenuhi syarat-syarat tertentu yang berkaitan dengan masalah penelitian Erlina,2011. Berdasarkan sifatnya, populasi dapat digolonglan menjadi populasi homogeny dan heterogen. Populasi homogeny adalah populasi yang unsurnya memiliki sifat atau keadaan yang sama, sehingga dalam Universitas Sumatera Utara pengambilan sampel tidak perlu mempersoalkan jumlahnya secara kuantitatif sepanjang jumlah tersebut telah memenuhi syarat minimum sampel untuk tujuan analisis data penelitian. Populasi heterogen adalah populasi yang unsurnya memiliki sifat dan keadaan yang bervariasi sehingga perlu ditetapkan batas-batasnya baik secara kualitatif dan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh staf PT Tolan Tiga Indonesia. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 65 orang yang terdiri dari staf internal audit, staf komite audit, dan staf dewan direksi. Sampel adalah bagian populasi yang digunakan untuk memperkirakan karaktristik populasi Erlina, 2011. Hasil penelitian yang menggunakan sampel, maka kesimpulannya akan diberlakukan untuk populasi. Oleh sebab itu, sampel yang diambil dari populasi harus benar-benar representatif atau mewakili. Jika sampel kurang representatif, akan mengakibatkan nilai yang dihitung dari sampel tidak cukup tepat untuk menduga nilai populsi sesungguhnya. Sampel pada penelitian ini adalah Populasi pada penelitian ini adalah staf internal audit, staf komite audit, dan staf dewan direksi yang berjumlah 45 orang dengan kriteria pemilihan sampel yaitu staf yang sudah bekerja pada PT Tolan Tiga Indonesia diatas lima tahun. Data kuantitatif yang diperoleh melalui pendistribusian kuesioner terhadap seluruh staf internal audit, komite audit dan dewan direksi pada PT Tolan tiga Indonesia. Hasil kuesioner tersebut akan dijadikan sebagai acuan untul diolah dengan menggunakan alat bantu soft ware statistik SPSS. Universitas Sumatera Utara

3.5. Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan terhadap Kinerja Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI

4 114 99

Pengaruh Struktur Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI

1 30 99

Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan terhadap Manajemen Laba pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

4 102 87

Pengaruh Good Corporate Governance, Profitabilitas Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Pada Perusahaan Perkebunan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (2007-2010)

1 46 99

Pengaruh Peranan Audit Internal Terhadap Penerapan Good Corporate Governance Pada PT. Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan

0 35 129

Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan terhadap Manajemen Laba dengan Profitabilitas sebagai variabel moderating Pada Perusahaan LQ45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI)

2 46 80

Pengaruh dewan komisaris, dewan direksi dan komite audit dalam pelaksaan corporate governance pada perusahaan yang listed di BEJ

2 11 96

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1. Good Corporate Governance (GCG) 2.1.1. Pengertian Good Corporate Governance (GCG) - Pengeruh Peranan Audit Internal, Komite Audit dan Dewan Direksi Terhadapa Penerapan Good Corporate Governance Pada PT Tolan Tiga Indonesia

0 1 31

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah - Pengeruh Peranan Audit Internal, Komite Audit dan Dewan Direksi Terhadapa Penerapan Good Corporate Governance Pada PT Tolan Tiga Indonesia

0 0 8

Pengeruh Peranan Audit Internal, Komite Audit dan Dewan Direksi Terhadapa Penerapan Good Corporate Governance Pada PT Tolan Tiga Indonesia

0 1 14