Aktivitas Pembelajaran Modul Pembelajar Tunarungu

1 PPPPTK TK DAN PLB BANDUNG © 2016 18 2. Untuk mendalami materi, buatlah soal-soal latihan dalam bentuk pilihan ganda, berkisar 5 –10 soal dari materi yang ada di materi pokok satu ini. 3. Lakukan diskusi dan pembahasan soal-soal dan kunci jawaban dengan teman dalam kelompok diskusi

C. LatihanKasusTugas

Untuk memperdalam pemahaman anda terhadap materi pokok satu, kerjakan latihan dibawah ini: 1. Berikan pengertian anak berkebuituhan khusus menurut pendapat anda sendiri 2. Jelaskan klasifikasi anak berkebutuhan khusus yang anda ketahui 3. Uraikan karakteristik anak berkebutuhan khusus baik dalam segi bahasabicara, kepribadian dan emosi, kemampuan akademik dan sosial pribadi ? Jelaskan Berikan contoh

D. Rangkuman

Konsep anak berkebutuhan khusus memiliki arti yang lebih luas dibandingkan dengan pengertian anak luar biasa. Anak berkebutuhan khusus adalah anak yang dalam pendidikan memerlukan pelayanan yang spesifik, berbeda dengan anak pada umumnya. Anak berkebutuhan khusus ini mengalami hambatan dalam belajar dan perkembangan. Oleh sebab itu mereka memerlukan layanan pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan belajar masing-masing anak. Secara umum anak yang berkebutuhan khusus meliputi dua kategori yaitu : Anak yang memiliki kebutuhan khusus bersifat permanen, yaitu akibat dari kelainan tertentu, dan anak berkebutuhan khusus yang bersifat temporer, yaitu mereka yang mengalami hambatan belajar dan perkembangan yang disebabkan kondisi dan situasi lingkungan. Setiap anak berkebutuhan khusus, baik yang bersifat permanen maupun yang temporer, memiliki perkembangan hambatan belajar dan kebutuhan belajar yang berbeda-beda. Hambatan belajar yang dialami setiap anak disebabkan PPPPTK TK DAN PLB BANDUNG © 2016 19 oleh tiga hal yaitu :1 Faktor Lingkungan, 2 Faktor dalam diri anak sendiri, dan 3 Kombinasi antara faktor lingkungan dan faktor dalam diri anak Klasifikasi Anak berkebutuhan khusus dikelompokkan menjadi anak berkebutuhan khusus temporer dan permanen. Anak berkebutuhan khusus permanen meliputi : anak dengan gangguan penglihatan Tunanetra, anak dengan gangguan pendengaran dan bicara TunarunguTunawicara, anak dengan kelainan kecerdasan, anak dengan gangguan anggota gerak Tunadaksa, Anak dengan gangguan prilaku dan emosi Tunalaras, Anak dengan gangguan prilaku, Anak dengan gangguan emosi, Anak gangguan belajar spesifik, anak lamban belajar slow learner, Anak Autis G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut Silahkan dibaca dengan seksama latihan yang ada, kemudian kerjakanlah setelah selesai dikerjakan selanjutnya dapat membaca kunci jawaban yang terdapat pada bagian H. Apabila tugas anda sudah sesuai dengan kunci jawaban, silahkan anda lanjutkan ke kegiatan pembelajaran berikutnya, apabila hasilnya masih belum sesuai, sebaiknya anda perbaiki dulu tugas tersebut sebelum input terhadap pembelajaran berikutnya.