Forced Regression SEKUEN DALAM PAKET ENDAPAN PARALIK .1 Batas Sekuen dan Penorehan Lembah

79 Sejalan dengan naiknya muka air laut, lembah torehan teragradasi dan daerah-antar-lembah-torehan sedikit demi sedikit ter- onlap. Dalam paket endapan paralik, lembah menoreh pantai atau dataran delta yang ada sebelumnya. Karena itu, daerah- antar-lembah-torehan cenderung memiliki puncak yang datar. Ketika suatu lembah torehan terisi hingga posisinya lebih kurang sama dengan level dataran pantai lama, maka proses penaikan muka air laut berikutnya akan menyebabkan daerah-antar- lembah-torehan tertutup air sedemikian rupa sehingga terbentuklah suatu ruang akomodasi yang bervolume besar dan, pada gilirannya, menyebabkan garis pantai untuk berpindah ke arah darat dengan relatif cepat. Akibatnya, banyak daerah-antar- lembah-torehan dicirikan oleh suatu bidang erosi yang tajam, yang merupakan produk ravinement, serta ditutupi oleh suatu endapan sisa transgresi yang tipis. Dalam banyak hal, ciri-ciri daerah-antar-lembah-torehan tersebut di atas mirip dengan marine flooding surface sederhana. Walau demikian, batas sekuen di daerah-antar-lembah-torehan mungkin: 1 dialasi oleh paleosol yang berkembang baik dan mengindikasikan proses penyingkapan dalam rentang waktu yang lama; dan 2 ditutupi oleh suatu endapan sisa yang sangat kasar dan disusun oleh kecur-kecur yang dipasok ke dalam cekungan oleh sungai selama posisi muka air laut relatif rendah, namun tidak tersedia dalam paket endapan highstand yang terletak dibawahnya. 8.3.3 Bidang Transgresi Bidang transgresi transgressive surface adalah marine flooding surface pertama yang penting artinya dan melampar melalui paparan dan terletak di dalam suatu sekuen Van Wagoner dkk, 1988. Bidang itu menandai puncak lowstand systems tract dan dasar dari highstand systems tract. Bidang transgresi umumnya berimpit dengan batas sekuen yang pada daerah - antar-lembah-torehan yang telah dijelaskan di atas. Bidang transgresi juga akan menindih endapan pengisi lembah torehan gambar 8-4. Dalam paket endapan dataran delta dan dataran pantai, kita seringkali sukar untuk mengenal bidang yang ekivalen dengan bidang transgresi di daerah yang relatif dekat dengan daratan. Karena itu, meskipun kita dapat mengenal endapan pengisi lembah torehan dan maximum flooding surface, namun kita mungkin tidak dapat membagi paket endapan itu menjadi paket endapan lowstand systems tract dan paket endapan highstand systems tract gambar 8-5.

8.3.4 Forced Regression

Forced regression adalah pergerakan garis pantai ke arah cekungan akibat penurunan muka air laut. Forced regression tidak tergantung pada pasokan sedimen Posamentier dkk, 1992; Posamentier James, 1993 serta diwujudkan oleh pergeseran sabuk fasies ke arah cekungan atau ke bawah. Pasir pesisir biasanya menindih batulumpur paparan luar secara tajam. Kontak yang tajam antara kedua endapan itu mencerminkan terbentuknya kembali kesetimbangan antara profil dasar laut dengan proses-proses shoreface dan paparan-dalam, sebelum terjadinya pengendapan pasir dan progradasi garis pantai. Ada dua lowstand shoreline yang dapat dikenal: 1 attached shoreface yang menindih pasir dari highstand systems tract yang terletak dibawahnya; dan 2 detached shoreface yang terisolasi dalam serpih lepas pantai gambar 8-6; Ainsworth Pattison, 1994; Fitzsimmons, 1994. Selain itu, kita dapat mengenal adanya dua ekspresi batas sekuen yang dapat dikenal dalam forced regression. Dalam ekspresi yang pertama, batas sekuen dengan cepat menghilang ke arah cekungan, kepada keselarasan yang korelatif dengan ketidakselarasan itu a.l. Plint, 1988; Posamentier Chamberlain, 1993. Dalam ekspresi kedua, batas sekuen tetap merupakan bidang erosi tajam untuk jarak 10-20 km ke arah cekungan dan selalu ditindih oleh suatu pasir yang khas dan umumnya memperlihatkan gutter cast Fitzsimmons, 1994. Hingga dewasa ini, forced regression sebagian besar dikenal dalam paket yang didominasi oleh gelombang dan paket yang didominasi oleh badai, dalam paket endapan mana forced regression menghasilkan isopak-isopak pasir yang sejajar dengan garis pantai a.l. Bergman Walker, 1988. Walau demikian, penurunan muka air laut juga terjadi dalam paket yang didominasi oleh pasut dan arus semi-permanen. Reynolds 1994a berpendapat bahwa sederetan bidang erosi yang bergelombang dan memiliki penyebaran luas dalam Formasi Viking di Alberta Canada terbentuk di bawah kolom air oleh arus pasut setelah terjadinya penurunan muka air laut lihat sub bab 8.6.

8.3.5 Maximum Flooding Surface