Aktor Penyusunan Model Rekrutmen dan Seleksi Karyawan Tujuan Penyusunan Model Rekrutmen dan Seleksi Karyawan

60 Tabel 7 . Hasil Pengolahan Elemen Faktor Hierarki Utama Faktor Bobot Prioritas Kebutuhan Karyawan 0,406 1 Kebijakan Perusahaan 0,185 2 Sumber Daya Perusahaan 0,165 3 Peraturan Tenaga Kerja 0,097 4 Persyaratan Posisi 0,065 5 Visi, Misi dan Tujuan Perusahaan 0,057 6 Persaingan Industri 0,027 7

4.4.2. Aktor Penyusunan Model Rekrutmen dan Seleksi Karyawan

Staf Marketing PT Unitex Tbk Berdasarkan hasil pengolahan pada level ketiga diperoleh manajer marketing 0,406 sebagai aktor yang paling berperan dan berkepentingan langsung dengan model rekrutmen dan seleksi karyawan staf marketing yang akan direkrut. Hal ini dikarenakan manajer marketing adalah pihak yang bertanggung jawab penuh terhadap kelancaran kinerja staf marketing. Manajer Marketing merupakan pihak yang paling mengerti tentang kebutuhan perusahaan terhadap staf marketing, baik dari sisi jumlah maupun kompetensi yang dibutuhkan. Selain itu, manajer Marketing juga merupakan pihak yang bertanggung jawab terhadap pemasaran perusahaan dan merupakan atasan dari staf marketing. Manajer HRD 0,332 menjadi aktor kedua yang berperan karena kebutuhan karyawan dari bagian marketing akan dilaporkan kepada manajer HRD dan bagian HRD akan membuka lowongan karyawan baru. Prioritas aktor yang terakhir adalah direktur umum dan personalia 0,263. Direktur umum dan personalia harus diikut sertakan secara langsung karena posisi staf marketing sangat penting bagi kelancaran kegiatan pemasaran perusahaan. Secara lengkap nilai bobot dan prioritas untuk aktor-aktor yang terlibat dalam penentuan model rekrutmen dan seleksi karyawan staf marketing dapat dilihat pada Tabel 8. 61 Tabel 8 . Hasil Pengolahan Elemen Aktor Hierarki Utama Aktor Bobot Prioritas Manajer Marketing 0,406 1 Manajer HRD 0,332 2 Direktur Umum dan Personalia 0,263 3

4.4.3. Tujuan Penyusunan Model Rekrutmen dan Seleksi Karyawan

Staf Marketing PT Unitex Tbk Prioritas tujuan yang ingin dicapai oleh perusahaan dari model rekrutmen dan seleksi karyawan staf marketing berturut-turut adalah menarik pelamar potensial, mendapatkan karyawan sesuai kualifikasi, menciptakan suasana kerja kondusif dan meningkatkan daya saing perusahaan. Mendapatkan karyawan sesuai kualifikasi 0,401 yang mampu melaksanakan tugas dan pekerjaan sesuai dengan kebutuhan sekarang dan masa datang adalah prioritas utama. Prioritas kedua adalah meningkatkan daya saing perusahaan 0,276, melalui masuknya karyawan staf marketing baru diharapkan secara langsung akan meningkatkan kinerja perusahaan yang ditunjukkan dengan peningkatkan penjualan hasil produksi perusahaan. Adanya karyawan staf marketing baru mampu mengembangkan suasana kerja kondusif 0,246 bagi karyawan lain dan tujuan menarik pelamar potensial 0,080 menjadi prioritas keempat. Nilai bobot dan prioritas tujuan model perekrutan dan seleksi karyawan staf marketing yang diperoleh dari hasil pengolahan level keempat dapat dilihat dari pada Tabel 9. Tabel 9 . Hasil Pengolahan Elemen Tujuan Hierarki Utama Tujuan Bobot Prioritas Mendapatkan Karyawan Sesuai Kualifikasi 0,401 1 Meningkatkan Daya Saing Perusahaan 0,276 2 Menciptakan Suasana Kerja Kondusif 0,246 3 Menarik Pelamar Potensial 0,080 4

4.4.4. Alternatif Penyusunan Model Rekrutmen dan Seleksi Karyawan