Identifikasi Masalah Batasan Masalah

11

G. Definisi Operasional Variabel

Untuk menghindari adanya kekeliruan dalam mengartikan variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini, maka peneliti memberikan definisi operasional pada variabel yang digunakan sebagai berikut. 1. Prestasi belajar matematika adalah tingkat pencapaian keberhasilan dalam mempelajari materi pecahan yang dinyatakan dalam bentuk nilai setelah mengalami proses belajar mengajar. Nilai diperoleh dari tes yang diberikan kepada siswa. 2. Pecahan yang dimaksud dalam penelitian ini mencakup materi, menyatakan beberapa bagian dari keseluruhan ke bentuk pecahan, menyajikan pecahan melalui gambar, menentukan letak pecahan pada garis bilangan, membandingkan pecahan berpenyebut sama, mengurutkan pecahan berpenyebut sama, mengenal pecahan senilai, menyederhanakan pecahan. 3. Pendidikan matematika realistik yaitu pembelajaran yang dalam penyampaian materi menggunakan masalah nyata dalam kehidupan sehari-hari sebagai starting point dalam pembelajaran matematika dan menggunakan masalah yang dihadapi siswa serta menuntut siswa untuk aktif dalam kegiatan pembelajaran sehingga siswa dapat menemukan sendiri cara menyelesaikan masalah tersebut. 12 BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Prestasi Belajar 1. Pengertian Prestasi Belajar

Menurut Oemar Hamalik 1989:4, “Prestasi belajar adalah hal-hal yang telah dicapai oleh seseorang setelah melakukan kegiatan belajar.” Pendapat Oemar Hamalik tidak jauh berbeda dengan pendapat Saifuddin Azwar 1996: 15, “Prestasi belajar adalah usaha yang dilakukan siswa dengan sebaik-baiknya dalam belajar”. Sedangkan menurut Depdiknas 2005: 895, “Prestasi belajar adalah penguasaan pengetahuaan atau keterampilan yang dikembangkan melalui mata pelajaran, lazimnya ditunjukkan dengan nilai tes atau angka nilai yang diberikan oleh guru.” Dari beberapa pendapat di atas, maka dapat disimpulkan bahwa prestasi belajar adalah hal-hal yang diperoleh oleh siswa setelah melakukan kegiatan belajar, hasil tersebut ditunjukkan dengan nilai tes yang diberikan oleh guru.

2. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Prestasi Belajar

Belajar adalah perubahan yang terjadi di dalam diri seseorang. Perubahan yang terjadi dapat berupa penambahan ilmu pengetahuan, tingkahlaku, serta keterampilan. Semakin giat seseorang untuk belajar, semakin besar peluangnya untuk menjadi orang yang memiliki pengetahuan luas. Orang yang memiliki pengetahuan luas, maka semakin besar pula peluang menjadi orang yang berhasil.

Dokumen yang terkait

DIAGNOSIS KESULITAN BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SD NEGERI CONGKRANG 1 MUNTILAN MAGELANG.

1 11 217

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK PADA SISWA KELAS VI SD N BLIGO 2 KECAMATAN NGLUWAR MAGELANG.

0 14 147

PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA MATERI KONSEP PECAHAN SEDERHANA MELALUI PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK SISWA KELAS III SD NEGERI KARANGWUNI I GUNUNGKIDUL.

0 4 171

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK INDONESIA MATERI PENJUMLAHAN PECAHAN SISWA KELAS IV SD 02 BAKALAN KRAPYAK

0 0 23

PENERAPAN MODEL PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI PECAHAN BERBANTUAN BLOK PECAHAN SISWA KELAS IV SD 2 PIJI

0 0 24

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA MATERI PECAHAN MELALUI PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK INDONESIA PADA SISWA KELAS IV SD 2 JEPANG MEJOBO KUDUS

2 3 21

PENINGKATAN KEMANDIRIAN DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA MATERI PECAHAN MELALUI PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK DI KELAS IV SN NEGERI 2 BANTARWUNI

0 0 16

UPAYA MENINGKATKAN DISIPLIN DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA MATERI PECAHAN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN BRUNER DI KELAS IV SD NEGERI 2 LESMANA

0 0 16

PENINGKATAN KREATIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA MATERI PECAHAN MELALUI PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK DI KELAS IV SD NEGERI 2 PAGERAJI

0 1 11

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI OPERASI BILANGAN BULAT MELALUI PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK DI KELAS IV SD NEGERI 2 NOTOG

0 0 14